Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN CIANJUR

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS RAWAT INAP CIRANJANG
Alamat. Jl. Rumah Sakit No. 194. Telp. (0236) 322306 Kode Pos. 43282

Nomor : 225/PKM-CRJ/XII/2018
Lampiran : 1 Lembar Kepada :
Perihal : Pemberitahuan Kegiatan Yth.Bapak/Ibu Kepala
Imunisasi Campak SD/MI......................
Di
Tempat

Sehubungan dengan Program Pemerintah tentang Imunisasi Campak,


bersama ini kami beritahukan bahwa pelaksanaan imunisasi tersebut akan
dilaksanakan pada tanggal 10 s/d 15 Desember 2018.
Untuk kelancaran kegiatan tersebut kami mohon kesediaan Bapak/Ibu
Kepala Sekolah SD/MI dapat mendukung Kegiatan tersebut dengan
menginformasikan dan menggerakan Siswa/Siswi Kelas I yang ada di
Sekolahnya. Adapun Kerangka acuan Kegiatan Campak tersebut terlampir.
Demikian Surat pemberitahuan ini kami sampaikan atas perhatian dan
kerjasamanya kami ucapkan terimakasih.

Ciranjang, 03 Desember 2018


Kepala UPTD Puskesmas
Rawat Inap Ciranjang

dr.Elfira Firdaus,M.Kes
NIP. 19681210 200212 2 003

Tembusan disampaikan kepada :


1. Bapak Camat Kecamatan Ciranjang
2. Bapak Kapolsek Kecamatan Ciranjang
3. Bapak Danramil Kecamatan Ciranjang
4. Bapak Kepala Dinas Pendidikan
Kecamatan Ciranjang
5. Bapak Kepala Desa Se Kecamatan
Ciranjang
6. Bapak Kepala Dinas Kesehatan Kab.Cianjur
PEMERINTAH KABUPATEN CIANJUR
DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS RAWAT INAP CIRANJANG
Alamat. Jl. Rumah Sakit No. 194. Telp. (0236) 322306 Kode Pos. 43282

KERANGKA ACUAN KEGIATAN BULAN IMUNISASI ANAK SEKOLAH (BIAS)

1. PENDAHULUAN
Imunisasi adalah upaya yang dilakukan dengan sengaja memberikan kekebalan/Vaksin (suatu
obat yang digunakan untuk membantu mencegah suatu penyakit) pada anak sekolah sehingga
terhindar dari penyakit yang dapat dicegah dengan Imunisasi (PD3I)
2. LATAR BELAKANG
Masih tingginya angka kesakitan oleh penyeakit yang dapat dicegah dengan Imunisasi (PD3I)
pada Anak < 15 Tahun
3. TUJUAN
a. Tujuan Umum
Mencegah terjadinya penyakit tertentu pada seseorang dan menghilangkan penyakit tertentu
pada sekelompok masyarakat atau bahkan menghilangkan penyakit tertentu
b. Memberikan Imunisasi Lanjutan pada seluruh murid Kelas 1 SD/MI tanpa memandang status
imunisasi saat bayi
4. KEGIATAN POKOK
Dilakukan Pada Bulan Desember pada Tahun Berjalan
5. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN
Pemberian Imunisasi dilakukan dengan cara Sub Cutan (Pada Area Muskulus Deltoid/Lengan
Kiri Atas) dilakukan pada bulan Desember Tahun Berjalan
6. SASARAN
Seluruh Murid Kelas I SD/MI Tanpa Melihat Status Imunisasi
7. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN
Bias CAMPAK dengan sasaran Murid Kelas I pada Tanggal 10 s/d 15 Desember 2018
8. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN
a. Evaluasi dilakukan sesaat setelah pelaksanaan untuk Kasus KIPI
b. Evaluasi dilakukan saat pencatatan dan Pelaporan akan Pencapaian BIAS

Anda mungkin juga menyukai