Anda di halaman 1dari 2

Diskusi 5

1. Jelaskan karakteristik atau ciri-ciri dari pasar persaingan murni, pasar persaingan monopolistik
dan pasar oligopoly!
(sajikan dengan format tabel)
Karakteristik Empat Model Baku Pasar
Model Baku Pasar
Karakteristik Persaingan Persaingan Oligopoli Monopoli Murni
Murni Monopolistik
Banyaknya Banyak Cukup Sedikit Satu
Perusahaan sekali
Macam produk Homogen Diferensiasi Standar atau Unik, tidak ada
diferensiasi Barang pengganti
Yang dekat
Pengendalian Tidak ada Ada dan terbatas Saling tergantung dan Cukup kuat
harga Kecenderungan kolusi
Kemungkinan Sangat Mudah secara Hambatan (rintangan) Dihalangi
masuk Mudah tidak relatif Cukup kuat
Ada
hambatan
Persaingan Tidak ada Cukup banyak Banyak sekali Advertensi
Bukan harga Pada iklan dan Terutama pada kasus
Merek, dan Diferensiasi produk
Lain-lain
Contoh Produk hasil Perdagangan Baja, mobil, peralatan Perusahaan air
pertanian Eceran, pakaian Listrik rumah tangga Minum
Konfeksi, sepatu Pemerintah
daerah

SUMBER BMP ESPA4111/MODUL 5 HAL 5.12


2. Jelaskan faktor-faktor yang menentukan bentuk atau struktur pasar!
a. Peraturan dan kebijakan pemerintah. Misalkan untuk mencapai tujuan mendorong
kemajuan teknologi atau untuk mencapai tujuan-tujuan lain, pemerintah memberikan hak
paten kepada perusahaan-perusahaan penemu produk baru dan memberikan hak istimewa
kepadanya sebagai satu-satunya produsen barang tersebut selama periode waktu tertentu.
Contoh lain adalah tarif bea masuk yang merupakan rintangan perdagangan internasional
serta penunjukan sebuah perusahaan sebagai importir tunggal suatu komoditi memberikan
hak monopoli kepada beberapa industri domestik.
b. Kebijakan dan praktek bisnis. Merger atau penggabungan serta konsolidasi dan
pembentukan grup-grup usaha telah mendorong ke arah bentuk struktur oligopoli atau
monopoli. Persaingan harga yang sangat tajam dan saling mematikan menyebabkan jatuh
bangkrutnya perusahaan-perusahaan dan berkurangnya jumlah para pesaing di dalam
indutri.
c. Tingkat teknologi. Teknologi berkembang sedemikian rupa hingga diperlukan skala produksi
perusahaan besar agar dapat dicapai tingkat produksi yang efisien biaya rendah. Teknologi
produksi massal untuk memenuhi permintaan konsumsi yang luas hanya memerlukan
keberadaan sejumlah kecil perusahaan saja. Kemajuan tekonologi telah memaksa struktur
pasar beberapa industri berat seperti industri mobil, besi, baja dan alumunium cenderung
berbentuk industri oligopoli. Beberapa perusahaan secara progresif serta agresif telah
berkembang pesat melalui riset serta pengembangan produk dan meninggalkan atau
bahkan mematikan perusahaan sejenis lain yang tak dapat mengimbanginya.

SUMBER BMP ESPA4111/MODUL 5 HAL 5.13

Anda mungkin juga menyukai