Anda di halaman 1dari 4

SOAL BABAK PENYISIHAN

1. MITOS/FAKTA jika seseorang yang memiliki massa 56 kg akan tetap memiliki massa yang sama
jika orang tersebut berada di Bulan yang memiliki percepatan gravitasi yang lebih kecil jika
dibandingkan dengan bumi?

2. Buta warna adalah suatu kondisi dimana penderita tidak mampu menangkap/membedakan
warna-warna tertentu. Di dalam dunia binatang, MITOS/FAKTA bahwa anjing dan kucing
merupakan mamalia yang tidak bisa membedakan warna-warna tertentu/buta warna?

3. Dalam dunia evolusi, seringkali kita mendengar bahwa manusia adalah hasil evolusi dari simpanse
yang kemudian mampu berjalan dengan tegak yang bernama Homo sapiens. Hal ini juga diperkuat
oleh fakta adanya fakta bahwa gen manusia 98,8% sama dengan gen simpanse. Namun benarkah
nenek moyang kita adalah simpanse? MITOS/FAKTA

4. Nasi merupakan bahan makanan pokok yang dikonsumsi oleh sebagian besar masyarakat
Indonesia. Kandungan karbohidrat yang terdapat pada nasi dianggap bisa mengakibatkan
obesitas bagi yang mengkonsumsinya. MITOS/FAKTA jika diet yang dilakukan seseorang dengan
tidak memakan nasi akan cepat menurunkan berat badan?

5. Jika kita merasa sakit, seringkali kita mengkonsumsi obat-obatan. Obat-obatan dikelompokkan
menjadi 2 kelompok besar yakni obat-obatan kimia dan obat-obatan herbal/alami. Seringkali
orang beranggapan bahwa obat-obatan yang terbuat dari bahan kimia akan memiliki resiko yang
sangat tinggi jika dibandingkan dengan obat-obatan herbal/alami. Namun benarkah demikian jika
bahan kimia lebih berbahaya dari bahan-bahan “alami”? MITOS/FAKTA

6. Banyak yang beranggapan bahwa pasang dan surut air laut adalah sepenuhnya disebabkan oleh
gravitasi bulan. Saat terjadi bulan purnama, maka masyarakat sering berpikiran bahwa akan
terjadi pasang naik. Namun benarkah bahwa pasang surut air laut hanya dipengaruhi oleh
gravitasi bulan? MITOS/FAKTA

7. Berlian yang sungguh indah sebenarnya berasal dari karbon berwarna hitam yang diproses
sedemikian rupa jauh di dasar bumi. Benarkah demikian? MITOS/FAKTA

8. Seorang ahli beladiri dapat dengan mudah memecahkan tumpukan batu. Selain berbekal latihan
yang cukup, mudah tidaknya seorang atlit dalam memecahkan batu bergantung pada tebal
telapak tangannya. Apakah benar jika seseorang yang memiliki telapak tangan yang tidak begitu
tebal dapat lebih mudah dalam memecahkan batu? (MITOS/FAKTA)

9. Beberapa orang mempercayai bahwa golongan darah seseorang dapat mempengaruhi


kepribadian. Sehingga kepercayaan ini dianggap menjadi suatu faktor yang dapat mempengaruhi
kesuksesan seseorang dalam bersosialisasi. Apakah hal ini merupakan MITOS/FAKTA?

10. Di dalam pewarisan sifat pada keturunan ada anggapan bahwa anak laki-laki akan mewarisi sifat
dari orang tua laki-laki (bapak), dan anak perempuan akan mewarisi sifat dari orang tua
perempuan (ibu). MITOS/FAKTA?

11. Telur merupakan sumber protein hewani yang harganya terjangkau oleh berbagai macam
kalangan masyarakat sehingga sangat sering untuk dikonsumsi. Namun kandungan dalam telur
dipercaya masyarakat dapat menimbulkan bisulan jika mengkonsumsinya terlalu berlebih.
MITOS/FAKTA?
12. Suatu elektron yang mengalir akan menimbulkan suatu arus listrik. Listrik dapat mengalir menuju
ke rumah-rumah berkat adanya instalasi kabel. Apakah MITOS/FAKTA jika pembuatan kabel listrik
yang terhubung dengan pembangkit listrik dibuat dengan diameter yang besar agar arus listrik
lebih mudah untuk mengalir?

13. Bila ditanya apakah organ terbesar yang dimiliki oleh manusia, maka banyak orang yang
beranggapan bahwa hati merupakan organ terbesar yang dimiliki oleh manusia. Apakah hal ini
benar? MITOS/FAKTA

14. Seseorang penderita asma sangat kesulitan bernapas apabila asma yang diidapnya kambuh.
Penyebab kambuhnya asma adalah bermacam-macam, salah satunya adalah faktor kecapekan.
Namun ada pendapat yang mengatakan bahwa dengan berolahraga, penderita asma akan
menjadi jarang kambuh dan tidak tergantung lagi dengan obat? Apakah hal ini benar adanya?
(MITOS/FAKTA)

15. MITOS/FAKTA jika daratan yang kita huni sekarang ini sebenarnya adalah pecahan dari sebuah
daratan yang sangat luas? Daratan tersebut saling memisahkan diri seiring dengan berjalannya
waktu sehingga kita mengenal 5 benua besar yakni Asia, Amerika, Afrika, Eropa, dan Australia.
SOAL BABAK SEMIFINAL
1. Tubuh manusia dapat mengetahui dan menyesuaikan diri dengan kondisi lingkungan dengan
menggunakan alat indera. Pada mata pelajaran di sekolah, kita menerima bahwa indera manusia
adalah 5 macam, yakni mata, telinga, lidah, kulit, dan hidung. Namun apakah indera manusia itu
hanya berjumlah 5 saja? MITOS/FAKTA

2. Darah manusia umumnya berwarna merah. Namun apakah yang menyebabkan darah manusia
berwarna merah, ada yang berpendapat bahwa kandungan oksigen lah yang menyebabkan darah
manusia berwarna merah. Namun benarkah demikian? MITOS/FAKTA

3. MITOS/FAKTA jika kita tidak akan merasa tersetrum jika memegang suatu sumber listrik yang
memiliki tegangan sangat tinggi saat kita tidak bersentuhan dengan tanah?

4. Jika teramati dari tempat yang lebih tinggi, maka lautan berwarna kebiruan. Namun apabila air
laut diambil dalam suatu wadah maka air laut sejatinya tidak berwarna biru. Banyak yang
beranggapan bahwa birunya air laut bergantung dari warna langit, bila langit berwarna biru maka
lautpun juga akan berwarna biru. Namun benarkah demikian? MITOS/FAKTA

5. Otak manusia terbagi menjadi 2 bagian yakni otak kiri dan otak kanan. Banyak orang beranggapan
jika seseorang yang lebih dominan otak kanan/kirinya, maka orang tersebut akan menonjol di
suatu mata pelajaran tertentu. Seringkali kita mendengar “Kamu memiliki otak kiri yang lebih
dominan, maka kamu akan pandai di bidang exact. Ataupun, kamu lebih suka pelajaran social,
maka kamu memiliki otak kanan yang lebih dominan.” Namun apakah hal ini benar adanya?
MITOS/FAKTA

6. Benarkah menonton televisi atau layar handphone terlalu dekat dapat menyebabkan mata
menjadi rabun sehingga membutuhkan kacamata? Apakah hal tersebut termasuk MITOS/FAKTA?

7. Ketika kita menjatuhkan makanan ke lantai, seringkali kita mendengar ungkapan “Belum 5 menit”.
Nah, dari ungkapan tersebut maka kita beranggapan bahwa sah-sah saja menyantap makanan
tersebut karena masih belum lama menyentuh lantai (masih aman karena masih sebentar jadi
bakteri yang menempel masih sedikit). Apakah hal ini benar adanya? MITOS/FAKTA

8. Kanker darah merupakan penyakit yang sifatnya berbahaya dan biasanya dapat mematikan.
Penyebab kanker darah yang populer di kalangan masyarakat adalah karena faktor
genetik/turunan dari kedua orangtuanya. Namun apakah hal ini benar? (MITOS/FAKTA)

9. Banyak yang mengatakan bahwa konsumsi MSG dapat menyebabkan kerusakan pada otak. Hal
ini yang seringkali menyebabkan ada beberapa ejekan yang mengatakan “Dasar kamu generasi
micin!” Apakah hal ini benar adanya? (MITOS/FAKTA)

10. Akhir-akhir ini seringkali muncul video mengenai krupuk dan biskuit keju yang dapat dengan
mudah terbakar. Orang beranggapan bahwa keduanya mengandung bahan kimia berbahaya
sehingga tidak aman untuk dikonsumsi. Namun apakah penyebab terbakarnya kedua bahan
tersebut adalah karena mengandung bahan kimia berbahaya? MITOS/FAKTA
SOAL BABAK FINAL

1. Penelitian yang dilakukan oleh Albert Einstein mengemukakan bahwa waktu itu bersifat relatif.
Jika ada suatu benda yang mampu bergerak dengan kecepatan cahaya, maka waktu yang bekerja
pada benda tersebut akan lebih singkat daripada benda yang bergerak dengan kecepatan normal.
Hal ini memungkinkan seseorang dapat berumur lebih muda jika berpergian dengan moda
transportasi yang memiliki kecepatan mendekati kecepatan cahaya. Benarkah demikian?
MITOS/FAKTA

2. Di antara otak kiri dan kanan dihubungkan oleh sebuah bagian kecil yang dinamakan otak tengah.
Jika otak tengah ini mampu dioptimalkan penggunaannya, maka seseorang dapat melakukan hal-
hal yang sangat fantastis seperti menjadi sangat jenius dalam berhitung, maupun dapat melihat
dengan mata tertutup. Namun apakah hal ini merupakan MITOS/FAKTA?

3. Untuk dapat mengatasi maag, orang seringkali menggunakan lemon. Mereka beranggapan lemon
yang ada dapat meredakan asam lambung. Namun apakah benar demikian? (MITOS/FAKTA)

4. Ketika kita mengamati matahari, maka kita mengamati bahwa matahari memancarkan cahaya
yang berwarna kuning kemerahan. Namun apakah benar bahwa matahari memancarkan cahaya
yang berwarna kuning? MITOS/FAKTA

5. MITOS/FAKTA jika besi yang sangat berat dijatuhkan bersamaan dengan sehelai bulu pada
ketinggian yang sama dan percobaan dilakukan di ruang yang hampa udara, maka besi yang berat
tersebut akan mencapai dasar lebih cepat daripada bulu?

Anda mungkin juga menyukai