Anda di halaman 1dari 4

PENILAIAN AKHIR SEMESTER

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Sosial


Kelas : IX
Semester : 1 (Ganjil)
Nama Guru : Heriyanto, S.Pd

A. Pilihan Ganda
Pilihlah jawaban yang paling tepat!

1. Penduduk Mesir lebih banyak tinggal di sepanjang Sungai Nil dan delta atau muaranya.
Alasan dari sebaran penduduk tersebut adalah...
a. memiliki akses ke laut yang lebih mudah
b. bagian pedalaman Mesir tidak aman
c. bagian pedalaman Mesir sering dilanda badai pasir dari gurun
d. curah hujan dan kesuburannya lebih tinggi dibanding daerah lainnya

2. Keuntungan letak astronomis Indonesia adalah…


a. Melimpahnya hasil laut
b. Dilalui jalur pelayaran Internasional
c. Membuat Indonesia berada pada wilayah tropis
d. Indonesia memiliki banyak sumber energi mineral

3. Negara maju yang sumber daya alamnya terbatas tetapi sumber daya manusianya
berkualitas adalah.
a. Amerika Serikat
b. Jerman
c. Australia
d. Jepang

4. Dari beberapa negara yang tergolong maju dan berkembang. Contoh negara yang
tergolong maju dan negara berkembang di benua Asia yaitu .....
a. Jepang dan Malaysia
b. Korea dan Australia
c. Canada dan India
d. Amerika dan Filipina

5. Perhatikan pernyataan – pernyataan di bawah ini :


1) Indonesia memiliki berbagaimacam sumber energi dan mineral
2) Indonesia memiliki tanah vulkanis yang subur
3) Indonesia memiliki berbagaimacam barang tambang
4) Indonesia mengalami iklim muson yang dipengaruhi oleh daratan Benua Asia dan
Benua Australia.
Berdasarkan pernyataan diatas, potensi yang didapat bangsa Indonesia berdasarkan letak
geologisnya adalah…
a. 1, 2, dan 3
b. 2, 3, dan 4
c. 1, 3, dan 4
d. 1, 2, dan 4

6. Modal utama Indonesia dalam pembangunan untuk menuju negara maju yaitu…
a. Sumber daya alam
b. Sumber daya manusia
c. Jumlah penduduk dan tenaga kerja
d. Sumber daya laut yang melimpah

7. Negara dengan urutan kedua yang memiliki jumlah penduduk besar di dunia adalah…
1
a. Indonesia
b. China
c. India
d. Amerika Serikat

8. Potensi fisik yang dimiliki negara Indonesia adalah ….


a. Penduduk, letak, iklim
b. Letak, luas wilayah, iklim
c. Tanah, hidrologi, penduduk
d. Iklim, jumlah penduduk, hidrologi

9. Bila musim hujan tiba, banyak daerah di Indonesia yang dilanda banjir. Kejadian banjir
itu kemungkinan besar disebabkan oleh ….
a. penebangan hutan
b. penambangan minyak bumi
c. penggalian tanah
d. penambangan batu bara

10. Penduduk dalam usia kerja yang sedang bekerja dan menganggur disebut…
a. Tenaga Kerja
b. Angkatan Kerja
c. Bukan angkatan kerja
d. Penduduk usia kerja

11. Keuntungan Indonesia dengan jumlah penduduk yang besar yaitu…


a. Banyak investor yang menanamkan modal
b. Sumber tenaga kerja bagi pembangunan
c. Tersedianya lapangan kerja yang cukup
d. Sebagai sumber devisa Negara

12. Di bawah ini yang tidak termasuk bukan angkatan kerja adalah…
a. Pengangguran
b. Pelajar
c. Ibu Rumah Tangga
d. Pensiunan

13. Lapangan pekerjaan utama masyarakat Indonesia adalah…


a. Pertanian dan Perkebunan
b. Pertambangan dan Penggalian
c. Industri dan Jasa
d. Transportasi dan Komunikasi

14. Ada beberapa hal yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi ciri negara maju dan
berkembang. Dibawah ini yang termasuk ciri-ciri negara maju adalah ....
a. Pendapatan perkapita rendah
b. Pertumbuhan penduduk tinggi
c. Angka harapan hidup rendah
d. Tingkat pendidikan pendududk rata-rata tinggi

15. Dalam mata pencaharian, bidang industri dan jasa termasuk ke dalam sektor…
a. Utama
b. Primer
c. Sekunder
d. Tersier

16. Hasil pengelolaan sumber daya alam di Indonesia dipergunakan sebaik-baiknya untuk
tujuan ….

2
a. ketahanan masyarakat
b. mencegah kemiskinan
c. kemakmuran masyarakat
d. membangun negara yang kuat

17. Indonesia masih tergolong sebagai negara berkembang, alasan yang tepat untuk
mengkaitkan dengan pernyataan tersebut adalah....
a. Tingkat ketergantungan hidup penduduknya rendah
b. Tingkat angka melek huruf rendah
c. Tingkat pengangguran rendah
d. Tingkat kesehatan penduduk rendah

18. Upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia adalah…
a. Mendatangkan tenaga kerja asing ke Indonesia
b. Pembinaan dan pengembangan pada generasi muda
c. Membuka lapangan pekerjaan yang banyak
d. Mengoptimalkan sektor informasi dan komunikasi

19. Berikut yang termasuk hubungan antara perubahan sosial dengan perubahan kebudayaan
adalah....
a. perubahan kebudayaan diikuti oleh perubahan sosial
b. perubahan sosial diikuti oleh perubahan kebudayaan
c. perubahan sosial tidak selalu diikuti oleh perubahan kebudayaan
d. perubahan kebudayaan sama dengan perubahan sosial

20. Penyebab perubahan sosial budaya yang berasal dari dalam masyarakat berkaitan dengan
demografi adalah....
a. lingkungan alam
b. peperangan
c. pengaruh masyarakat lain
d. bertambah dan berkurangnya penduduk

21. Perubahan sosial budaya yang membawa pengaruh kecil terhadap kehidupan masyarakat
adalah....
a. pemberontakan
b. perubahan gaya rambut
c. pembangunan
d. bencana alam

22. Sikap masyarakat yang tidak mau menerima hal-hal baru dari luar seperti yang dilakukan
oleh orang-orang tua yang konservatif karena trauma terhadap penjajahan adalah
penghambat perubahan sosial budaya yang berupa....
a. sikap tradisional masyarakat
b. pendidikan yang terhambat
c. kepentingan yang tertanam dengan kuat
d. prasangka terhadap hal-hal baru

23. Agar bangsa Indonesia tidak ketinggalan pada era globalisasi, hal-hal yang dapat
dilakukan di antaranya adalah....
a. menutup diri dari bangsa lain
b. penguasaan berbagai iptek
c. menyesuaikan diri dengan keadaan
d. membuka seluas-luasnya terhadap dunia luar

24. Perdagangan bebas adalah salah satu globalisasi dalam bidang....


a. iptek
b. komunikasi

3
c. transportasi
d. ekonomi

25. Dampak positif dari adanya globalisasi adalah....


a. terbukanya informasi, efi siensi, dan efektivitas
b. perilaku individualis
c. pencemaran lingkungan
d. memudarnya budaya lokal bangsa

B. Esai
Jawablah pertanyaan berikut dengan benar!
1. Mengapa bagian pedalaman benua lebih rendah kepadatan penduduknya dibandingkan
bagian pesisir benua?
2. Mengapa pantai barat Inggris lebih besar curah hujannya dibandingkan dengan bagian
lainnya?
3. Bagaimana perubahan sosial budayanya jika suatu masyarakat menutup diri dari dunia luar?
4. Sebutkan pengaruh positif dari globalisasi yang sudah kalian rasakan!
5. Jelaskan pendapatmu tentang upaya dan sikap yang tepat sebagai pelajar dalam menghadapi
globalisasi namun tetap mengedepankan kehidupan bangsa yang luhur!

Anda mungkin juga menyukai