Anda di halaman 1dari 1

Program

Program dibuat berdasarkan tujuan yang telah dirumuskan. Isinya lebih sebagai penjabaran
dari tujuan. Program sifatnya pokok, urgent dan komprehensif. Penting untuk diingatkan
bahwa program yang dirumuskan belum operasional. Rumusan operasionalnya baru akan
dirumuskan secara terukur dan operasional dalam langkah berikutnya, yaitu rencana strategis
jangka waktu menengah atau seringkali diistilahkan program rencana operasional.
Strategis
Setelah program berhasil dirumuskan, maka perlu membuat rencana strategis, yang sifatnya
efisien, efektif, jitu dan tepat. Strategi didasarkan pada program, strategi yang salah
menyebabkan tidak tercapainya program dan demikian pula sebaliknya.Sebelumnya telah
diingatkan bahwa strategi mesti memperhitungkan kemampuan sekolah dan keterlibatan
pihak lain yang terkait. Dalam bagian ini, tentu saja poin terpenting ada pada masing-masing
divisi,tetapi perlu kiranya diperhatikan bahwa dukungan (support) dari pihak-pihak luar divisi
membantu untuk membentuk kerja yang sehat. Kata kunci utamanya adalah meluas, bisa
dilaksanakan dan sifatnya berkelanjutan (sustainable). Ada beberapa poin yang bisa
diperhatikan dalam membantu terlaksananya rencana strategis dengan baik.
Telephone Support
Salah satu hal yang menghambat kerja adalah merasa bahwa suatu pekerjaan terlalu berat
atau terlalu ringan. Kerja selalu diupayakan berjalan secara stabil. Untuk hal tersebut, maka
bapak/ibu selalu menyiapkan diri untuk mendengarkan atau berbagi kepada rekan kerja untuk
pekerjaan-pekerjaan yang dirasa sulit. Demikian pula ketika bapak/ibu mendapati pekerjaan
yang berat, maka rekan kerja yang lain tersedia untuk berbagi pertanyaan terkait kesulitan
kerja.
In School Support
Sebagai seorang yang lebih berpengalaman, bapak/ibu perlu untuk membimbing para
karyawan pemula dalam mengerjakan pekerjaan di sekolah.
Consultancy
Tersedianya lembaga-lembaga konsultan sebagai tempat belajar Evaluasi Diri, Perencanaan
Pembangunan, Manajemen Kinerja, Mengelola Pengembangan Profesional dan strategi
Peningkatan Sekolah yang lebih luas.

Managed Service
Beban kerja seringkali dilihat sebagai musuh utama. Hal inilah yang seringkali menjadi
penghalang kerja. Perlu untuk mengatur mana pekerjaan yang lebih prioritas dan perlu untuk
didahulukan.

Hasil
Strategi yang dibuat, perlu kiranya dibuatkan poin-poin alat ukur keberhasilan (output). Poin-
poin alat ukur ini bisa saja sifatnya kualitatif, bisa juga bersifat kuantitatif. Selain poin-poin
alat ukur keberhasilan, perlu juga untuk menentukan berapa lama rencana strategis tersebut
dapat dicapai (satu tahun, dua tahun dan seterusnya).

Anda mungkin juga menyukai