Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BOALEMO

DINAS KESEHATAN KAB.BOALEMO


PUSKESMAS PAGUYAMAN
Alamat :Desa Molombulahe Kec. Paguyaman Kab. Boalemo
e-mail : puskesmaspaguyaman@gmail.com

KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS PAGUYAMAN
NOMOR : 092/2016

TENTANG
STANDARISASI KODE KLASIFIKASI DIAGNOSA DAN TERMINOLOGI YANG
DIGUNAKAN DI PUSKESMAS PAGUYAMAN TAHUN 2016

KEPALA PUSKESMAS PAGUYAMAN,

Menimbang : a. bahwa Puskesmas sebagai sarana pelayanan kesehatan strata pertama


dalam pemberian pelayanan kesehatan kepada masyarakat mempunyai
peranan penting dalam mewujudkan derajat kesehatan masyarakat
khususnya dalam pelayanan Rekam Medis untuk standarisasi kode
klasifikasi diagnosa dan terminology yang digunakan
b. bahwa sehubungan dengan butir a maka pelayanan rekam medis di
Puskesmas Paguyaman maka di pandang perlu menetapkan Standarisasi
Kode Klasifikasi Diagnosa dan terminologi dan menuangkannya dalam
Surat Keputusan Kepala Puskesmas Paguyaman.

Mengingat : 1. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


269/MENKES/PER/III/2008 tentang Rekam Medis
2. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 55 Tahun 2013
tentang Penyelenggaraan Pekerjaan Perekam Medis
3. SK MENKES RI N0 377/Menkes/SK/III/2007 Tentang standar profesi
perekam medis & informasi
4. Surat Keputusan Direktur Jenderal Pelayanan Medik no.
HK.00..05.1.4.00744, tentang penggunaan Klasifikasi Internasional
Mengenai Penyakit Revisi kesepuluh (ICD X)
5. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 59 tahun 2015 tentang Komisi
Akreditasi Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama.
MEMUTUSKAN

Menetapkan : SURAT KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS TENTANG


STANDARISASI KODE KLASIFIKASI DIAGNOSA DAN
TERMINOLOGI YANG DIGUNAKAN
PERTAMA : Standarisasi kode klasifikasi doagnosa dan terminologi di
Puskesmas Paguyaman menggunakan Klasifikasi Internasional
mengenai Penyakit Revisi kesepuluh (ICD X / International
Classification of Disease X) sebagaimana tersebut dalam lampiran
keputusan yang merupakan bagian tak terpisahkan dari keputusan
ini.
KEDUA : Apabila terdapat kekeliruan dalam keputusan ini akan diperbaiki
sebagai mana mestinya
KETIGA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Paguyaman
Pada tanggal : 2016

KEPALA PUSKESMAS PAGUYAMAN

Haris Ahmad, SKM, M.Kes


NIP 19700101 199103 1 018
LAMPIRAN KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS PAGUYAMAN TENTANG
STANDARISASI KODE KLASIFIKASI
DIAGNOSA DAN TERMINOLOGI YANG DIGUNAKAN
DI PUSKESMAS PAGUYAMAN
NOMOR : 092/2016
TANGGAL : 01/03/2016

Standarisasi kode klasifikasi diagnosis dan terminology di puskesmas menggunakan ICD - X


(International Statistical Classification of Diseases edisi ke X ).
Bab bab yang ada di ICD X
NO. ( Alfabet) Judul Bab
I. (A – B) Penyakit infeksi dan parasitic tertentu
II. (C – D) Neoplasma
III. (D) Penyakit Darah dan organ Pembentuk Darah dan Gangguan yang
Melibatkan Imunitas
IV. (E) Penyakit Endokrin,Nutrisional dan Metabolik
V. (F) Gangguan Mental dan Prilaku
VI. (G) Penyakit Sistem Saraf
VII. (H) Penyakit Mata dan Adneksa Mata
VIII. (H) Penyakit Telinga dan Prosesus Mastoid
IX. (I) Penyakit Sisitem Sirkulasi
X. (J) Penyakit Sistem Respirasi
XI. (K) Penyakit Sistem Digestif
XII. (L) Penyakit Kulit & Jaringan Bawah Kulit
XIII. (M) Penyakit Otot- Kerangka Tulang & Jaringan Ikat
XIV. (N) Penyakit Genitourinaria
XV. (O ) Kehamilan, Persalainan,Kelahiran dan Nifas
XVI. (P) Kondisi kondisi tertentu dimulai dalam Perinatal
XVII. (Q) Malformasi,Deformasi dan Abnormalitas Kromosonal yang Kongenital
XVIII. ( R ) Simtoma, Tanda tanda dan temuan klinis,laboratoris yang abnormal, NEC
( Not Eselwhere Classified) / tidak teklasifikasi di bab / bagian lain.
XIX. ( S – T -U ) Cedera, Keracunan dan konsekuensi konsekuensi akibat sebab luar
XX. ( V- W-X-Y ) Sebab sebab luar mortalitas dan morbiditas
XXI. (Z) Faktor factor yang mempengaruhi status kesehatan dan kontak dengan
Fasilitas pelayanan kesehatan.

Anda mungkin juga menyukai