Anda di halaman 1dari 2

Teks MC Upacara Pembukaan

Bismillahhirohmanirrohim
Upacara pembukaan kegiatan pengenalan kehidupan kampus bagi mahasiswa baru, LOTUS
2019 program studi teknik lingkungan, Fakultas teknik, Universitas pasundan tahun 2019,siap
dimulai…

Yang kami Hormati Ketua Program Studi Teknik Lingkungan Universitas Pasundan ibu Dr.Ir.
Evi Afiatun,MT. beserta jajarannya,
Yang kami hormati Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan Universitas Pasundan
saudara Rangga Fajar Hidayah
Yang kami hormati Ketua panitia PKKMB Lotus 2019 saudara Nurdian Hari Anfansha
Yang kami hormati para tamu undangan perwakilan himpunan mahasiswa program studi se-
fakultas teknik universitas pasundan
Dan yang kami banggakan panitia dan Mahasiswa Baru Peserta PKKMB Lotus 2019

Assalamu’alaikum warrahmatullahi wabarokatuh

. Segala puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-
Nya sehingga kita masih diperkenankan untuk bertemu di tempat ini dalam keadaan sehat dan
tak kurang suatu apapun. Sholawat serta salam senantiasa tercurah kepada suri tauladan kita
Nabi Muhammad SAW, semoga kita mendapat syafa’atnya di hari akhir kelak.
Hadirin yang kami hormati, Kami akan membacakan susunan acara PKKMB program
studi , Universitas pasundan dengan tema “Mengembangkan Mahasiswa Baru Teknik
Lingkungan Universitas Pasundan yang kreatif dan bertanggung jawab ”, Pada hari ini, 07
september 2019:
1. Pembukaan
2. Pembacaan ayat suci Al-Qur'an dan sari tilawah
3. Menyanyikan lagu wajib Indonesia Raya dan Mars HMTL
4. Sambutan-Sambutan
5. Pembukaan PKKMB dan penyematan simbolik kepada Wakil Mahasiswa Baru oleh ketua
program studi Teknik Lingkungan Universitas Pasundan
6. Penyerahan plakat
7. Doa

Hadirin yang berbahagia, untuk mengawali acara kita pada kesempatan kali ini,
marilah kita awali dengan berdo’a menurut agama dan kepercayaan masing-masing.
Berdoa dimulai. ... Selesai.
Acara selanjutnya, pembacaan Yat suci al-qur'an dan sari tilawah yang akan
dibawakan oleh saudara Gugun Gunila Alhaz dan saudari ervina. Kepadanya kami
persilahkan.

Acara berikutnya, menyayikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars HMTL
yang akan dipandu oleh Saudari Intan Nur Octaviani. Hadirin dimohon berdiri……..
hadirin dipersilahkan duduk kembali.

Acara selanjutnya, sambutan-sambutan. Sambutan yang pertama adalah sambutan oleh


Ketua Panitia PKKMB Lotus 2019 Kepada Saudara. Nurdian Hari Anfansha dipersilakan.

Terima kasih kepada Saudara Nurdian atas sambutannya.

Sambutan yang ketiga adalah sambutan dari ketua HMTL Unpas, kepada Sdr. Rangga
Fajar Hidayah kami persilahkan.

Terima kasih kepada Saudara Rangga Fajar Hidayah atas sambutannya.

Sambutan yang ketiga adalah sambutan dari Ketua program studi teknik lingkungan
unpas sekaligus membuka acara pkkmb dan penyematan simbolik kepada wakil Mahasiswa
Baru, kepada ibu Dr.Ir. Evi Afiatun, MT. kami persilahkan.

Selanjutnya penyerahan plakat, yang pertama penyerahan palkat dari ketua panitia
pkkmb ke ketua HMTL, selanjutnya adalah penyerahan plakat dari ketua HMTL ke ketua
prodi TL unpas

Tanpa terasa, tibalah kita di penghujung acara. Selanjutnya adalah pembacaan doa
yang akan dibacakan oleh saudara muhammad ridho, kepadanya kami persilahkan.

Acara pembukaan telah selesai, kepada para tamu undangan dipersilahkan untuuk
meninggalkan lapangan upacara.

Kami selaku pembawa acara memohon maaf apabila dalam kami membersamai acara
ini terdapat hal yang kurang berkenan dalam hati. Sekian dari kami.

Wassalamu’alaikum warrahmatullahi Wabarokatuh.

Anda mungkin juga menyukai