Anda di halaman 1dari 2

Jakarta, 18 Juli 2017 No.

056/PLA/VII/2017

Kepada Yth.
Seluruh Tenaga Pemasar
PT Prudential Life Assurance
Di tempat

Perihal: Pengkinian Proses Pengajuan Aplikasi Agen dan Penambahan Versi pada Perjanjian
Keagenan

Para Tenaga Pemasar yang kami hargai,


Terima kasih atas dukungan dan kerja sama yang telah terjalin dengan baik selama ini.

Untuk terus meningkatkan pelayanan Kami dalam proses perekrutan Tenaga Pemasar baru, maka
bersama ini PT Prudential Life Assurance (“Prudential Indonesia”) menyampaikan informasi terkini
mengenai Proses Pengajuan Aplikasi Agen dan Penambahan Versi pada Perjanjian Keagenan.

Dengan maksud untuk mempercepat proses perekrutan Tenaga Pemasar dan juga pengisian Aplikasi
Agen beserta Perjanjian Keagenan, maka Prudential Indonesia menginformasikan pengajuan Aplikasi
Agen dapat digunakan melalui 2 cara:
1. Pengajuan Aplikasi Agen Baru melalui aplikasi Mobile PRUforce.
2. Pengajuan Aplikasi Agen Baru dengan format softcopy PDF (“PDF Versi 4”).
Khusus untuk pengajuan ini, maka Tenaga Pemasar harus men-down load ulang format PDF
tersebut pada aplikasi Sales Force Automation (“SFA”), untuk mendapatkan format terbaru PDF
Versi 4 dengan Perjanjian Keagenan Versi_PK_110717.

Cara mengunduh PDF Versi 4, adalah:


a. Masuk ke SFA.
b. Buka “SFA Home”.
c. Buka “Download Files”.
d. Buka “Select Category”.
e. Pilih “Formulir Pengajuan Agen”.

Perbedaan PDF Versi 4 dengan versi sebelumnya terletak pada Perjanjian Keagenan, dimana
pada PDF Versi 4 terdapat penambahan pengkodean “Versi_PK_110717” pada kanan bawah
setiap halaman Perjanjian Keagenan.

Dengan dikeluarkannya Agency Update ini, maka ketentuan ini mulai berlaku efektif tanggal 18 Juli 2017.
Masa transisi akan dilakukan mulai tanggal 18 Juli 2017 sampai dengan tanggal 17 Oktober 2017. Pada
masa transisi tersebut diharapkan pengajuan Aplikasi Agen sudah menggunakan PDF Versi 4 dengan
Perjanjian Keagenan Versi_PK_110717 atau melalui aplikasi Mobile PRUforce.

Mulai tanggal 18 Oktober 2017 setiap pengajuan Aplikasi Agen yang diterima oleh Agency Administration
Support (AAS) wajib menggunakan aplikasi Mobile PRUforce atau PDF Versi 4.

PT Prudential Life Assurance Prudential Tower Jl. Jend. Sudirman Kav.79, Jakarta 12910, Indonesia
Tel (62-21) 2995-8888 Fax : (62-21) 2995-8800 Customer Line: 1500085
Email: customer.idn@prudential.co.id Website: www.prudential.co.id
Part of Prudential plc (United Kingdom)

PT Prudential Life Assurance terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan
-1-
Apabila terdapat pertanyaan lebih lanjut mengenai informasi ini, silakan Anda menghubungi RADD,
ARADD, dan ADS terkait atau dapat melalui Agency Admin Helpdesk di alamat email
agencyadmin.helpdesk@prudential.co.id.

Demikian informasi ini kami sampaikan. Atas perhatian dan dukungan Anda, kami ucapkan terima kasih.
Selamat bekerja dan sukses selalu.

Hormat kami,

Rinaldi Mudahar
Country CEO & Chief Executive Agency

CC: - President Director


- Managing Director – Agency Business Development
- Managing Director – Agency Operation and Finance
- Managing Director – Value Creation and Innovation
- Chief Learning and Development Officer
- RADD/ARADD/ADS/QBU
- Trainer
- Legal and Company Secretary
- Compliance and Risk Management

-2-

Anda mungkin juga menyukai