Anda di halaman 1dari 11

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan anugrah dari-Nya kami dapat
menyelesaikan makalah tentang “Preposition” ini. Sholawat dan salam semoga senantiasa
tercurahkan kepada junjungan besar kita, Nabi Muhammad SAW yang telah menunjukkan
kepada kita semua jalan yang lurus berupa ajaran agama islam yang sempurna dan menjadi
anugrah terbesar bagi seluruh alam semesta.
Penulis sangat bersyukur karena dapat menyelesaikan makalah yang menjadi tugas kami
Disamping itu, kami mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah
membantu kami selama pembuatan makalan ini berlangsung sehingga dapat terealisasikanlah
makalah ini.
Demikian yang dapat kami sampaikan, semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi para
pembaca. Kami mengharapkan kritik dan saran terhadap makalah ini agar kedepannya dapat
kami perbaiki. Karena kami sadar, makalah yang kami buat ini masih banyak terdapat
kekurangannya.

Kutacane, Oktober 2019

Penyusun

1
DAFTAR ISI

Kata Pengantar ................................................................................................................. 1


Daftar Isi ............................................................................................................................ 2
BAB I
Pendahuluan ...................................................................................................................... 3
BAB II
Pembahasan ....................................................................................................................... 3
A. Pengertian Preposition ......................................................................................... 3
B. Objek-objek Preposition ...................................................................................... 3
C. Prinsip penggunaan .............................................................................................. 4
BAB III
Penutup
Kesimpulan ........................................................................................................................ 10
Daftar Pustaka .................................................................................................................. 11

2
BAB I
PENDAHULUAN
Bahasa Inggris adalah bahasa Internasional. Dengan menguasai bahasa Inggris dengan
baik, maka kita akan dapat berkomunikasi dengan bangsa-bangsa lain di dunia ini. Di
samping itu, kita pun akan dapat menambah wawasan dan ilmu pengetahuan kita demi
kemajuan bangsa dan negara kita, karena kita akan dapat membaca literatur-literatur bahasa
Inggris, mendengarkan siaran-siaran radio luar negeri, serta menontong film-film ilmu
pengetahuan yang lainnya. Dengan demikian, pada akhirnya kita dapat menguasai
pengetahuan-pengetahuan di segala bidang. Setiap bahasa tentunya mempunyai kaidah-
kaidah atau sering kita sebut dengan istilah tata bahasanya masing-masing, begitupun dengan
bahasa Inggris, banyak sekali kaidah-kaidah yang harus diperhatikan dalam penggunaannya,
terutama dalam bidang writingnya. Oleh karena itu, penulis mencoba menyajikan empat
kaidah dari sekian banyak kaidah bahasa Inggris, selain untuk memenuhi tugas kuliah juga
bertujuan semoga tulisan sesingkat ini dapat menambah wawasan kita tentang bahasa Inggris.

BAB II

PEMBAHASAN
A. Pengertian Preposition
Preposition adalah bagian particle yang diikuti oleh objek. Dalam penggunaannya,
preposition membentuk sebuah frase terhadap kata yang mendahuluinya maupun kata yang
mengikutinya. Penggunaan preposition ini dipengaruhi oleh kata kerja atau kata sifat yang
mendahuluinya.
B. Objek-objek Preposition

a) Kata keterangan sebagai objek


1.Beberapa kata keterangan waktu atau tempat dapat dipakai sebagai
objek untuk preposisi yang menunjukkan hubungan waktu atau tempat
2.Contoh: He has studied hard from then till now (Ia telah belajar giat
dari waktu itu sampai sekarang)
b) Ungkapan sebagai objek
1.Ungkapan yang bersifat kata keterangan (yaitu ungkapan yang tidak
berakhir dengan kata depan atau kata sambung) dapat dipakai sebagai
objek untuk preposisi
i. Contoh: She didn’t return till about a week afterwards. (Ia tidak
kembali sampai kira-kira seminggu kemudian)

3
c) Anak kalimat kata benda (noun clause) sebagai objek
i. Noun clause (anak kalimat yang melakukan pekerjaan
kata benda) dapat menjadi objek untuk preposisi
dengan cara yang sama seperti kata benda dan kata
ganti :
ii. Contoh: My departure will depend upon whether I get
leave or not. (Keberangkatanku akan tergantung pada
apakah aku mendapat izin cuti atau tidak)
C. Prinsip penggunaan
Prinsip penggunaan preposition ini dibedakan menjadi tiga jenis:
1. Berdasarkan kata kerja atau kata sifat yang mendahuluinya
Contoh: object to, wait for, live in, look at, turn off, etc.
2. Berdasarkan objek yang mengikutinya
Contoh: made in + keterangan tempat, agree with personal noun / personal pronoun,
etc.
3. Berdasarkan arti
Contoh: switch on = menyalakan, go out, etc.
Preposition ini ada beberapa macam, diantaranya adalah Preposition of Place (kata depan
yang menunjukkan tempat), Preposition of Time (kata depan yang menunjukkan waktu).
a. Preposition of Place
Adalah preposisi yang menunjukkan hubungan antara dua benda atau lebih. Sebagai
contoh: “The lamp is on the table” mengandung preposisi “on“. Kata ini menunjukkan
hubungan ruang antara lampu dan meja.
Preposisi tempat yang paling umum adalah: in, on, under, next to, in front of, behind,
at. in, on, under, in front of, dan behind jelas terlihat.
Contoh-contoh kalimatnya adalah:
1) The dog is in the box
2) The cat is under the table
3) The man is next to the building
Akan tetapi at merupakan konsep yang lebih abstrak – preposisi ini digunakan untuk
menunjuk pada sebuah titik dalam ruang, biasanya sebuah titik pada sebuah garis. Lihat
berikut untuk penjelasan yang lebih rinci.
In digunakan untuk menunjukkan sesuatu yang mengelilingi atau melingkupi kita.
Contoh:
4
1) I sleep in my bedroom
2) The desk in the room
In juga digunakan untuk area-area geografis seperti kota dan negara. Misalnya: “I live
in London” atau “I live in England”.
On digunakan untuk menunjukkan sesuatu yang ada di atas sebuah permukaan.
Misalnya:
1) I sleep on my bed
2) The paper is on the desk
On juga digunakan untuk nama-nama jalan, misalnya: “I live on Orchard Roard”.
At digunakan untuk menunjukkan sesuatu yang berada pada sebuah titik tertentu,
seringkali sebagai bagian dari sebuah garis. Sebagai contoh:
1) Marzuqi is at the bus stop
2) Amirul is at the post office
At juga digunakan untuk alamat-alamat lengkap, contoh: “I live at 98 Kadudampit
Road, Sukabumi, West Java.”
Untuk memastikan kapan kita bisa menggunakan in, on atau at? Ini tergantung pada
perspektif pembicara, dan apa yang dianggap berterima dalam Bahasa Inggris.
b. Preposition of Time
Preposition of time digunakan juga sebagai adverbs of time. Yakni kata yang bisa
memberikan informasi tentang kapan, bagaimana, di mana, atau pada situasi yang diharapkan
oleh sesuatu. Kata-kata yang menunjukkan waktu, antara lain: at, in, on, for, since, during,
from….to/till/until. Before and after.
At digunakan pada:
a) Jam : at 5 o’clock
b) Waktu makan : at lunchtime, at breakfast
c) Acara keagamaan : at Rajaban, at Muludan
d) Waktu spesifik : at morning, at week-end
In digunakan pada:
a) Bagian dari hari : in the night, in the evening
b) Bulan : in July, in May
c) Musim : in autumns, in the spring
d) Tahun : in 2010, in 2012
e) Abad : in seventh century

5
On digunakan pada:
a) Hari : on Monday, onTuesday
b) Hari-hari tertentu : on his wedding day
c) Tanggal : on (the) 30th (of) May
For digunakan untuk mengatakan berapa lama sesuatu itu terjadi.
Contoh: Amirul Mu’minin was in Sukabumi for fiveteen years.
Since digunakan untuk mengatakan kapan sesuatu peristiwa itu mulai terjadi.
Contoh: Ahmad Marzuqi has gone since 13 o’clock.
During digunakan untuk menyatakan periode waktu dimana peristiwa itu terjadi. Contoh: I
will do that during the holiday next week
From . . . to/till/untill and between . . . and digunakan untuk menyatakan berapa waktu yang
dihabiskan antara memulai suatu pekerjaan sampai pekerjaan itu selesai.
Contoh:
a) I will be off from the beginning until the end of Juny.
b) You can see her between 1th and 10th October.
Before and after digunakan untuk menyatakan apa yang akan dikerjakan sesudah pekerjaan
yang lain atau apa yang sudah dikerjakan sebelum mengerjakan yang lainnya.
Contoh:
a) after dinner, I will watch TV.
b) She arrived before five o’clock
Menurut kata yang digunakan, Preposition dibagi menjadi beberapa jenis, antara
lain:
1. Simple Prepositions, antara lain: on, at, to, in, dan sebagainya, contohnya
dalam kalimat:
a. The kids were playing in the street ( Anak-anak bermain di jalan ).
b. There’s something strange about him ( Ada sesuatu yang aneh tentang dia )
c. She put a blanket over the sleeping child ( Dia meletakkan selimut di atas anak yang
sedang tidur ).
d. I will be in the office about 10 o’clock (aku akan berada di kantor sekitar jam 10)
2. Double Prepositions, Preposition ( kata depan ) yang dibentuk dengan cara
menggabungkan dua kata dari simple preposition, contoh : without, within, inside,
outside, into, beneath, below, behind, between dan lain sebagainya., contohnya
dalam kalimat:
a. I get the books from the Gramedia book store (aku mendapatkan bukunya dari toko buku
gramedia)

6
b. For years we had little knowledge of what life was like inside China ( selama bertahun-
tahun kami memiliki sedikit pengetahun tentang seperti apa hidup didalam negara Cina )
c. You should receive a reply within seven days ( Anda semestinya menerima balasan
dalam waktu tujuh hari )
d. They found the body buried beneath a pile of leaves ( Mereka menemukan mayat
terkubur di bawah tumpukan daun ).
3. Compound Prepositions, Preposition ( kata depan ) yang terdiri dari dua kata
preposition ( kata depan ), contoh : according to, because of, next to, due to, ahead of,
apart from dan lain-lain. Contohnya dalam kalimat:
a. she hide herself behind the closet (dia menyembunyikan diri dibelakang lemari).
b. You’ve been absent six times, according to our records ( Anda sudah absen enam kali,
menurut catatan kami ).
c. Because of the children’s presence, I said nothing about it ( Karena adanya anak-anak,
Saya tidak mengatakan apapun tentang hal tersebut ).
d. We sat next to each other ( Kami duduk di samping satu sama lain )
4. Participial Prepositions, Preposition ( kata depan ) yang berbentuk participle,
contoh : during, considering, given, including, following, regarding dan lain sebagainya.
Contoh dalam kalimat :
a. Please remain seated during the performance ( Harap tetap duduk selama pertunjukan
).
b. Given her interest in children, teaching seems the right job for her ( Dengan
mempertimbangkan ketertarikannya pada anak-anak, mengajar tampaknya pekerjaan
yang tepat untuknya ).
c. Six people were killed in the riot, including a policeman ( Enam orang tewas dalam
kerusuhan, termasuk seorang polisi ).
d. you should turn off your phone during the meeting ( kamu harus mematikan teleponmu
selama rapat berlangsung)
5. Prepositional Phrase, adalah gabungan antara sebuah phrase prepositions
dengan objek, objek yang biasanya mengikuti sebuah prepositions tersebut. Objek dari
prepositions ini dapat berupa noun ( kata benda ), pronoun ( kata ganti benda ) atau noun
phrase ( frase kata benda ), agar lebih jelas coba perhatikan rumus berikut preposition +
object contoh : at (preposition) + home ( object ) = at home ( phrase preposition ), in time,
with me, from my father dan lain sebagainya.
Contoh dalam kalimat :

7
a. We have so much fun in this classroom ( Kami menemukan begitu banyak kesenangan
didalam kelas ini ).
b. Through the window, I see my dog ( Melalui jendela, saya melihat anjing saya ).
c. All of my sisters are taller than I ( Semua saudara saya lebih tinggi dari pada Saya)
6. Disguised Prepositions, antara lain: o’clock, o’lantern, a-hunting, dan
sebagainya. Contoh dalam kalimat:
I slept at 10 o’clock yesterday (aku tidur pada pukul 10 kemarin)
Jenis kata depan jika diklasifikasikan berdasar struktur katanya, maka akan terbagi
menjadi dua jenis yaitu preposition kata tunggal dan preposition kata jamak. Tunggal
artinya hanya terdiri dari satu kata saja, sedangkan jamak yang artinya terdiri dari dua
kata atau lebih. Berikut beberapa contohnya:
Preposition kata tunggal

Kata
Kata Depan Arti Arti
Depan
Aboard Di atas Onto Atas/menuju ke atas
Disekitar/di
About Outside diluar
dekat/tentang/mengenai
After Sesudah Over Lebih/lebih dari/telah usai
Along Di sepanjang Opposite Lawan
As Sebagai Past Lalu/melewati/melebihi
Behind Di belakang/tertinggal Per Setiap/tiap
Below Di bawah Pro Pro
Before Sebelum Round Di sekeliling
Between Di antara/antara Regarding Mengenai
But Tapi/tetapi Respecting Mengenai
Beside Di samping Re Kembali
Concerning Mengenai Since Sejak
Considering Mempertimbangkan Through Melalui/di seluruh
Down Menuruni/ke bawah/di bawah Till Sampai/hingga
During Selama To Ke/menuju/kepada/ untuk
Despite Meskipun Toward Menuju
Except Kecuali/tidak termasuk Than Dari
Excluding Termasuk Under Bawah/di bawah/letak
For Untuk/selama/pada/karena Until Hingga/sampai
From Dari/di mulai dari Up Naik/naik ke
Following Berikut Unlike Tidak seperti/beda/

8
berbeda
Given Di berikan Underneath Di bawah
Gone Mati Upon Di atas
Dengan/bersama/yang
In Di/pada saat (waktu) with
memiliki
Inside Dalam/di dalam/ke dalam Within Dalam
Into Ke dalam/ke arah/menjadi Without Tanpa
Including Termasuk Worth Bernilai
Like Seperti Via Melalui
Less Kurang
Near Dekat/di pinggir
Notwithstanding Meskipun
Minus Kurang
Dari/terbuat
Of
dari/mengandung/berisi
Habis/lepas/tidak tersedia/tidak
Off
hidup/mematikan
On Di/pada/jalan/pada arah
Preposition kata jamak
Kata Depan Arti Kata Depan Arti
As far as Sejauh/hingga In addition to Di samping
Away from Jauh dari/menjau dari In between Di antara
Away to Melaju ke/menuju ke In front of Di depan
Aside from Selain Irrespective of Terlepas dari
Along with Bersama dengan Next to Sebelah
According to Berdasarkan/menurut Near to Dekat
Ahead of Depan On top of Di atas
As well as Maupun On behalf of Atas nama
Because of Karena Owing to Karena
By means of Lewat/secara/melalui Regardless of Bagaimanapun
But for Kecuali Thanks to Berkat
Close to Dekat Up until Sampai
Depending on Bergantung pada Up to Hingga
Due to Di sebabkan oleh Other than Selain
Except for kecuali Out of Dari

9
BAB III
PENUTUP
Kesimpulan
Preposition ( kata depan ) adalah kata yang biasanya ditempatkan sebelum noun atau
pronoun; menunjukkan hubungan antara noun dan pronoun itu dengan kata-kata lain dalam
kalimat atau bisa dikatakan juga preposition adalah kata yang digunakan untuk
menghubungkan kata benda yang berbeda yang kata-kata yang termasuk dalam preposition
antara lain : at, in, on, about, under, of, to, for dan lain sebagainya.
Ada beberapa jenis preposition menurut kata-kata yang digunakan.
1. Simple Prepositions
2. Double Preposition
3. Compound Prepositions
4. Participle Prepositions
5. Phrase Prepositions

10
DAFTAR PUSTAKA

Emalia Iragiliati Lukman,. Headlight An Extensive Exposure to English Learning for


SMA Students. Jakarta: Erlangga,, 2004
http://catatanbahasainggris.blogspot.com/2009/01/preposition.html
Simanjuntak, Herpinus. Bahasa Inggris Sistem 52M jilid 2. Jakarta : Visipro, 2005
Windy Novia, Basic English Grammar,. Jakarta : Gama Press, 2000.

11

Anda mungkin juga menyukai