Anda di halaman 1dari 4

BAB V

HASIL YANG DI CAPAI


Kegiatan Kuliah Kerja Sibermas (KKS) Pengabdian UNG Tahun 2019 di Desa
Ombulodata, Kecamatan Kowandang, Kabupaten Gorontalo Utara dengan tema
Pemanfaatan Limbah Cangkang Telur Sebagai Pupuk Hijauan Tanaman Pakan Ternak
dilaksanakan selama 45.
Berikut ini adalah program inti kegiatan KKS Pengabdian UNG Tahun 2019 di
Desa Ombulodata, Kecamatan Kowandang, Kabupaten Gorontslo Utara dan hasil
observasi.
1. Penyuluhan Pemanfaatan Limbah Cangkang Telur Sebagai Pupuk Hijauan
Tanaman Pakan Ternak
Desa Ombulodata terbagi atas empat Dusun, yaitu Dusun Ombulodata Pusat, Dusun
Kilometer 2, Dusun Tambodata, Dusun Huluduupo. Berdasan hasil observasi di setiap
dusun maka semua dusun merupakan daerah pertanian yang mayoritas masyarakatnya
sebagai petani jagung. Sehingga penghasilan utama masyarkat yang ada di desa ombulodata
adalah dari bercocok tanam jagung. Masyarakat dalam bercocok tanam tanaman jagung
sering menggunakan pupuk kimia seperti urea dan ponska yang harganya cukup mahal
yang masyarakatnya tanpa berpikir dampak yang ditimbulkan dari penggunaan pupuk
kimia yang berkepanjangan.
Berdasarkan masalah yang ada maka kami penyuluhan tentang Pemanfaatan Limbah
Cangkang Telur Sebagai Pupuk Hijauan Tanaman Pakan Ternak yang sekaligus pupuknya
dapat dimanfaatkan langsung sebagai pupuk untuk tanaman pertanian dengan narasumber
Siswatiyana R. Rahim, S.Pt., M.Si dan Dr. Muhammad Mukhtar, S.Pt, M.Ag
membawakan meteri tentang Pemanfaatan Limbah Cangkang Telur dan kandungan-
kandungan yang ada di cangkang telur.
Photo1. Penyuluhan Pemanfaatan Limbah Cangkang Telur Sebagai Pupuk Hijauan
Tanaman Pakan Ternak

2. Penyuluhan Sistem Pertanian Organik


Sebagian besar masyarakat Desa Ombulodata bermata pencarian sebagai petani jagung.
Hanya sebagian kecil yang yang menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS), pedagang, buruh di
kebun kelapat, tukang.
Berdasarkan hasil observasi di setiap Dusun, masyarakat Desa Ombulodata tidak
mengetahui tentang sistem pertanian organik. Masyarakat hanya menggunakan sistem
pertanian yang biasa dilakukan yaitu dengan menggunkan pupuk kimia dengan alasan
pupuk kimia lebih prkatis artinya siap pakai sementara pupuk organik butuh proses
pengolahan yang cukup lama untuk bisa digunakan.

Photo 2. Penyuluhan Sistem Pertanian Organik


3. Penyuluhan dan Pendampingan Kebersihan Lingkungan
Sebagai manusia yang tidak terpisahkan dari lingkungannya kita dituntut untuk bisa
menjaga, merawat, dan melestarikan lingkungan agar senantiasa terpelihara dengan baik.
Kebersihan lingkungan adalah kegiatan menciptakan atau menjadikan lingkungan yang
bersih, indah, asri, nyaman, hijau, dan enak dipandang mata. Kebersihan lingkungan
hendaknya tidak terpisahkan dari setiap manusia, lingkungan yang bersih akan memberikan
manfaat yang besar kepada manusia dan sebaliknya lingkungan yang kotor akan
memberikan masalah yang besar kepada manusia. Oleh sebab itu wajib menjaga kebersihan
lingkungan sekitar kita, mulai dari diri sendiri, mulai dari hal terkecil dan mulai dari
sekarang.
Berdasarkan hasil observasi di setiap Dusun Desa Motilango, kesadaran masyarakat
akan kebersihan lingkungan masih minim. Hal ini terlihat dari warga setempat masih
membuang sampah disungai sehingga menyebabkan saluran air tersumbat, banjir, dan
banyak nyamuk yang mengganggu kesehatan penduduk. Karena kurangnya kesadaran
masyarakat akan pentingnya menjaga, merawat, dan melestarikan lingkungan, maka kami
melakukan penyuluhan dan pendampingan membersihkan desa dan pekarangan warga.
Kegiatan ini kami lakukan setiap hari jumat.

Photo 3. Pembersihan Lingkungan Masjid dan dalam Mesjid Ombulodata


BAB VI
KESIMPULAN DAN SARAN

6.1 Kesimpulan
Permasalahan yang muncul dalam pengelolaan lahan pertanian harus segera
ditangani yaitu melalui pendidikan bagi para petani. Jumlah penduduk yang bekerja di
bidang pertanian yang lebih besar dibandingkan yang bekerja di bidang non pertanian akan
mempengaruhi pola penggunaan lahan dan penggunaan pupuk kimia.
Program Kuliah Kerja Sibermas (KKS)- Pengabdian dengan tema ‘Pemanfaatan
Limbah Cangkang Telur Sebagai Pupuk Hijauan Tanaman Pakan Ternak Desa Ombulodata
Kecamatan Kowandang Kabupaten Gorontao Utara Provinsi Gorontalo yang dilaksanakan
dengan menerjunkan mahasiswa untuk melakukan pendampingan kepada pihak pemerintah
desa dan masyarakat harus menghasilkan luaran yang bermanfaat dalam usaha penanganan
cangkang telur sebagai bahan utama pupuk organik di Desa Ombulodata Kecamatan
Kowandang Kabupaten Gorontalo Utara Provinsi Gorontalo.

6.2 Saran
Adapun saran dari kami :
1. Dalam pelaksanaan KKS ini diperuntukan untuk Pihak panitia penyelenggara (LPM)
agar lebih memastikan keadaan sebenarnya dilokasi KKS nanti. Informasi akan
kedatangan Mahasiswa dilokasi, jumlah Mahasiswa itu sendiri dan Status kami sebagai
peserta KKS. Semua itu harus diperjelas kepada pihak desa/kelurahan/kecamatan agar
nantinya begitu kedatangan kami tidak ada lagi pertanyaan apa yang sebenarnya yang
harus kami kerjakan.
2. Selama pelaksanaan KKS dilokasi harapan kami untuk pihak panitia dan DPL agar lebih
memperhatikan kami dalam hal pembimbingan pelaksanaan kegiatan/program.
3. Jumlah mahasiswa yang seharusnya dalam buku panduan/aturan KKS seharusnya
dilaksanakan dimana dalam setiap penempatan perbandingan jumlah Mahasiswa KKS
perempuan dan laki-laki harus seimbang supaya tercipta komunikasi yang aktif dan baik.

Anda mungkin juga menyukai