Anda di halaman 1dari 1

Efek dari kecanduan media sosial

Era teknologi internet tak bisa lagi dipisahkan dari rutinitas sehari-hari masyarakat
saat ini. Layanan tersebut memudahkan orang untuk mengakses informasi apapun, begitu
praktis dan cepat. Internet membawa dampak positif dalam kehidupan seseorang.

Seiring perkembangan internet, berbagai sosial media atau sosmed lahir. Jejaring
sosial ini hadir memenuhi kebutuhan masyarakat untuk saling berinteraksi di dunia maya.
Kamu bisa bercakap-cakap atau chatting dengan orang nun jauh di negara lain hanya lewat
aplikasi sosmed.

Dengan sosmed, kamu juga dapat menemukan teman lama, memiliki teman baru,
bergabung di sebuah komunitas baru, upload foto dan video, berbagi cerita, sampai jualan.
Tapi jangan kebanyakan nyinyir ya. Sosmed akan memberikan kamu pengalaman seru.
Semua ini jelas menyenangkan, terutama bagi kamu yang senang berinteraksi dengan banyak
orang.

Sesuatu yang berlebihan pasti tidak baik, begitupun dengan sosmed. Saking asyiknya,
bermain sosmed bisa menimbulkan kecanduan. Kalau sudah nyandu, banyak menimbulkan
hal-hal negatif, seperti jadi malas belajar, ogah makan, bekerja jadi tidak konsen, dan
sebagainya.

Efek Buruk dari kecanduan internet:

1. Gangguan Tidur Akut

2. Rasa Lelah Berlebihan dan Sulit Konsentrasi

3. Tingkat Stres Lebih Tinggi dan Emosi Tidak Stabil

4. Gangguan Mata

5. Jadi Cuek Terhadap Lingkungan dan Orang Sekitar

6. Depresi dan Cemas yang Berlebihan

By : ahmad fachroziy

Anda mungkin juga menyukai