Anda di halaman 1dari 11

1

A. SOAL PILIHAN GANDA


Petunjuk : Pilihlah jawaban A, B, C, D, atau E yang dianggap paling benar!

1. Berikut ini contoh kebutuhan manusia:


(1) Ibu Nani membawa anak bungsunya kerumah sakit karena sakit diare
(2) Pak Budi pergi rekreasi bersama keluarganya ke pantai
(3) Setelah pulang dari kantor, Wati langsung makan.
(4) Setiap bulan Pak Burhan menbung untuk membiayai pendidikan anaknya.
(5) Mita mengikuti senam aerobic seminggu dua kali agar sehat dan kuat.
Pernyataan yang termasuk kebutuhan manusia menurut waktu terdapat pada nomor….
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 4
C. 2, 3, dan 4
D. 2, 4, dan 5
E. 3, 4, dan 5

2. Seorang pengusaha yang memproduksi Batik Tulis. Untuk memproduksi Batik Tulis lebih
banyak menggunakan tenaga manusia dari pada tenaga mesin. Ia harus menentukasan
menjual batik untuk masyarakat menengah keatas atau semua kalangan.
Berdasarkan ilustrasi diatas, yang merupakan masalah pokok ekonomi modern adalah….
A. Produk apa yang diproduksi
B. Bagaimana cara memproduksi
C. Kapan barang akan diproduksi
D. Untuk siapa barang diproduksi
E. Siapa yang akan memproduksi

3. Farida telah bertahun-tahun bekerja sebagai kariawan di sebuah perusahaan dengan gaji Rp
27.500.000,00 per bulan. Selama bekerja dia menyisihkan gajinya untuk ditabung. Akhir
bulan ini dia berencan keluar dari pekerjaannya dan mendirikan usaha. Berdasarkan hasil
survei ada beberapa alternative usaha yang dapat digeluti antara lain:
(1) Membuka minimarket dengan perkiraan keuntungan per bulan Rp19.000.000,00
(2) Membuka took serba ada dengan perkiraan keuntungan perbulan Rp 18.000.000,00
(3) Membuka usaha rental mobil dengan perkiraan keuntungan perbulan Rp18.500.000,00
Apabila Tuan Farhan tetap bekerja sebagai kariawan, biaya peluangnya sebesar….
A. Rp 27.500.000,00
B. Rp 18.000.000,00
C. Rp 18.500.000,00
D. Rp 19.000.000,00
E. Rp 55.500.000,00

4. Beberapa contoh kegiatan produsen dan konsumen sebagai berikut:


(1) Ibu Handayani membeli baju seragam untuk anaknya.
(2) Bapak Agus menyewa sebuah ruko untuk memulai usaha.
(3) Rehan pulang pergi ke sekolah dengan menggunakan sebuah sepeda.
(4) Bapak Budi membayar gaji karyawannya setiap akhir bulan.
(5) Linda selalu selektif dalam memilih barang yang akan dibeli.
(6) Mita membuka usaha salon diruko dekat rumahnya.

Dari kegiatan tersebut, yang merupakan peran produsen adalah ….


A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (3), dan (4)
C. (2), (4), dan (6)
D. (3), (4), dan (5)
E. (4), (5), dan (6)

5. Kebijakan ekonomi sepenuhnya direncanakan, diatur, dan diawasi oleh pemerintah,


perekonomian masyarakat tersebut menganut sistem ekonomi.…

USBN 2017/2018 Ekonomi IPS (Utama) – K . 2006 MKKS SMA Lombok Tengah
2

A. Tradisional
B. Komando
C. Liberal
D. Campuran
E. Demokrasi

6. Berikut ini ciri-ciri pertumbuhan dan pembangunan ekonomi.


(1) Pendapatan per kapita meningkat dan jumlah kemiskinan mengalami penurunan yang
drastis.
(2) Pendapatan per kapita meningkat dan tanah pertanian banyak yang berganti lahan
idustri.
(3) Pendapatan nasional meningkat dan pendapatan perkapita mengalami penurunan.
(4) Pendapatan per kapita meningkat dan penguasaan teknologi semakin bertambah.
Ciri-ciri pembangunan ekonomi di tunjukan oleh nomor…..
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 2, dan 5
C. 2, 3, dan 4
D. 2, 4, dan 5
E. 3, 4, dan 5

7. Perhatikan pernyataan berikut ini!


(1) Ekonomi mikro membahas kebijakan moneter dan ekonomi makro membahas biaya
produksi.
(2) Ekonomi mikro membahas kegiatan konsumen dan ekonomi makro membahas
pengangguran.
(3) Ekonomi mikro membahas kegiatan produsen dan ekonomi makro membahas inflasi.
(4) Ekonomi mikro membahas kegiatan perusahaan dan ekonomi makro membahas
pendapatan nasional.
(5) Ekonomi mikro membahas pertumbuhan ekonomi dan ekonomi makro membahas
kebijakan fiskal.
Perbedaan yang paling tepat antara ekonomi mikro dan ekonomi makro ditunjukan nomor….
A. 1, 2, dan 4
B. 1, 3, dan 4
C. 2, 3, dan 4
D. 2, 3, dan 5
E. 3, 4, dan 5

8. Usaha yang dilakukan pemerintah dalam mengatasi inflasi, dapat dilakukan dengan
kebijakan moneter yaitu…..
A. Menaikan pajak
B. Menetapkan harga minimum
C. Memberikan subsidi
D. Menaikkan tingkat suku bunga
E. Menerpkan harga maksimum

9. Faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan dan penawaran uang sebagai berikut:


No A B C
1. Pendapatan masyarakat Motif transaksi Tingkat suku bunga
2. Tingkat harga Kebijakan otoritas moneter Motif spekulasi
3. Motif berjaga-jaga Tingkat ekspektasi Selera masyarakat
Termasuk faktor-faktor yang mempengaruhi penawaran uang adalah….
A. A1, B1, C2
B. A1, B2, C1
C. A1, B3, C2
D. A2, B3, C1
E. A3, B1, C3

USBN 2017/2018 Ekonomi IPS (Utama) – K . 2006 MKKS SMA Lombok Tengah
3

10. Kebijakan harga dimana produsen menjual barang di luar negeri lebih murah daripada di
dalam negeri dengan tujuan untuk menguasai pasar internasional. Kebijakan ini di sebut......
A. Subsidi
B. Premi
C. Dumping
D. Tarif
E. Kuota

11. Karyawan, manajer, pimpinan, semyua bekerjasama bagaimana caranya agar pelatihan yang
diterima dan diberikan dapat diserap dengan baik, sehingga karyawan dapat memperoleh
pengetahuan luas yang pada akhirnya dapat meningkatkan kerja secara efektif dan efisien.
Ilustrasi tersebut, semua melaksanakan unsur manajemen .....
A. Man
B. Money
C. Market
D. Material
E. Method

12. Dampak positif dan negatif dari penggunaan kredit terhadap perekonomian:
(1). Dapat memperlancar transaksi dagang sehingga cepat, praktis dan aman
(2). Menimbulkan para pengusaha untuk memproduksi secara berlebihan
(3). Bunga pinjaman memberi keuntungan bagi pihak pemberi kredit
(4). Jumlah barang yang diperjualbelikan bertambah meningkatkan peredaran barang
(5). Seseorang harus mengeluarkan uang dan tabungan untuk membayar hutang
Dari pernyataan di atas, dampak positif dari penggunaan kredit adalah ....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (3), dan (4)
C. (2), (3), dan (4)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

13. Berikut ini yang merupakan kebijakan fiskal untuk menurunkan impor migas yang
membebani keuangan negara adalah ….
A. mengeluarkan kebijakan mobil murah yang irit bahan bakar
B. meningkatkan porsi penggunaan biodiesel dalam porsi solar
C. menaikkan harga bahan bakar minyak agar sesuai harga pasar
D. menetapkan pengenaan bea masuk yang tinggi untuk barang mewah
E. menggali dan memproduksi migas dari dalam negeri dilakukan di luar negeri

14. Perhatikan beberapa transaksi dalam neraca pembayaran berikut :


1) Mengekspor karet
2) Mengimpor ban mobil
3) Menerima pinjaman dari Australia
4) Membayar utang ke Amerika Serikat
5) Membayar bunga pinjaman
6) Jasa Turis dari Luar negeri
Transaksi yang termasuk transaksi debet dalam neraca pembayaran adalah nomor...
A. 3, 5 dan 6
B. 3, 4 dan 6
C. 2, 4 dan 5
D. 2, 3 dan 5
E. 1, 2 dan 3

USBN 2017/2018 Ekonomi IPS (Utama) – K . 2006 MKKS SMA Lombok Tengah
4

15. Data untuk perhitungan pendapatan nasional Negara Sinerta.


Upah............................................. Rp850 miliar
Bunga modal................................ Rp200 miliar
Laba usaha.................................... Rp200 miliar
Sewa tanah …………………....... Rp350 miliar
Pengeluaran rumah tangga........... Rp750 miliar
Belanja pemerintah....................... Rp500 miliar
Investasi........................................ Rp600 miliar
Impor............................................. Rp50 miliar

Berdasarkan data di atas, jika pendapatan nasional dihitung menggunakan pendekatan


pengeluaran ternyata menghasilkan Rp1.950 miliar, maka nilai ekspor adalah ….
A. Rp50 miliar
B. Rp100 miliar
C. Rp150 miliar
D. Rp350 miliar
E. Rp550 miliar

16. Perhatikan bagan interaksi antara RTK dengan RTP berikut ini :

Pasar Input 1
2

3
RTP RTK
4

Pasar Output 5

Berdasarkan bagan di atas yang termasuk arus uang (pendapatan) atas penjualan barang dan
jasa jadi adalah pada nomor….
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

17. Pernyataan yang benar tentang hukum permintaan adalah….


A. Kenaikan harga menyebabkan turunnya jumlah barang yang diminta
B. Kenaikan harga menyebabkan bertambahnya jumlah barang yang diminta
C. Turunnya harga menyebabkan bertambahnya jumlah barang yang ditawarkan
D. Turunnya harga menyebabkan turunnya jumlah barang yang diminta
E. Turunnya harga menyebabkan adanya exces demand

18. Setelah Indonesia menandatangani perjanjian ACFTA, produk elektronik yang berasal dari
negara Cina membanjiri pasar dalam negeri. Perdagangan bebas ini membuat kegiatan
ekspor impor lebih mudah. Dampak perjanjian ACFTA bagi perekonomian nasional
adalah....
A. memperluas lapangan kerja dalam negeri khususnya produk ekspor
B. membangkitkan minat berinvestasi bagi para pemilik modal melalui sektor perdagangan
C. meningkatkan harga bahan baku industri elektronik untuk masyarakat
D. melemahkan daya saing produk dalam negeri sehingga menurunkan angka produksi
agregat
E. memunculkan berbagai inovasi produk gadget baru di berbagai perusahaan elektronik

USBN 2017/2018 Ekonomi IPS (Utama) – K . 2006 MKKS SMA Lombok Tengah
5

19. Fungsi permintaan suatu barang : Qd = - 3P + 12


Fungsi penawarannya : Qs = 2P + 2. Titik keseimbangan pasar barang tersebut adalah….
A. E ( 2, 3 )
B. E ( 6, 2 )
C. E ( 12, 6 )
D. E ( 2, 2 )
E. E ( 3, 12 )

20. Dalam menciptakan produk baru Bapak Wawan memerlukan tambahan modal yang besar
untuk memproduksinya. Sebagai seorang pengusaha ia mencari cara bagaimana
mendapatkan modal yang besar dalam waktu yang cepat.
Dari unsur manajemen penyelesaian yang tepat yang harus dilakukan Bapak Wawan
adalah....
A. mencari cara memproses produk yang baru secara sederhana dengan biaya yang kecil
B. mendatangkan bahan baku yang sehat dan murah dari sumbernya langsung agar biaya
lebih efisien
C. memperluas jaringan tempat usaha ke daerah yang belum terjangkau produk barunya
D. mencari pinjam uang dari bank di sekitar tempat usaha dengan jaminan barang tidak
bergerak
E. bekerjasama dengan perusahaan lain agar biaya yang digunakan ditanggung bersama

21. Tabel jumlah penduduk dan GNP beberapa negara :

Negara Jumlah Penduduk GNP


(Juta) (Juta $ US)
F 70 280.000
G 5 3.000
H 80 6.400
I 60 42.000
J 150 120.000

Dari data di atas, negara yang pendapatan per kapitanya paling rendah adalah...
A. F
B. G
C. H
D. I
E. J

22. Koperasi CERAH CERIA beranggotakan 200 orang. Tahun 2016 berhasil mengumpulkan
SHU sebesar Rp 60.000.000,00. Rapat anggota menyepakati pembagian SHU sebagai
berikut :
- Jasa modal 25%
- Jasa anggota 30%
Sebagian data koperasi diketahui sebagai berikut :
Simpanan anggota keseluruhan Rp 800.000.000,00
Total penjualan kepada seluruh anggota Rp 300.000.000,00
Pak Basuki mempunyai simpanan Rp 5.000.000,00 dan melakukan belanja Rp 2.500.000,00
pada tahun tersebut. Besar SHU yang diterima Pak Basuki adalah....
A. Rp 330.000,00
B. Rp 180.000,00
C. Rp 243.750,00
D. Rp 150.000,00
E. Rp 93.750,00

USBN 2017/2018 Ekonomi IPS (Utama) – K . 2006 MKKS SMA Lombok Tengah
6

23. Permintaan telur di Pasar Senen menunjukkan data sebagai berikut:

Harga Jumlah yang diminta


Rp.7.000,00/kg 200 kg
Rp.8000,00/kg 140 kg
Elastisitas permintaan telur tersebut tergolong….
A. Elastis
B. Inelastis
C. Uniter elastis
D. Elastis sempurna
E. Inelastis sempurna

24. Tabel Indeks Harga Konsumen (IHK) di suatu negara pada bulan maret sampai Mei tahun
2016 adalah sebagai berikut :
Tahun IHK
2015 105%
2016 109%
2017 114%

Berdasarkan tabel di atas, tingkat inflasi tahun 2017 dengan tahun dasar 2016 adalah....
A. 3,84%
B. 4,34%
C. 4,59%
D. 5,00%
E. 5,25%

25. Jika suatu negara mengalami jumlah uang yang beredar banyak di masyarakat, maka untuk
mengatasinya Bank Sentral harus mengurangi jumlah uang yang beredar. Jika kebijakan
yang diambil adalah kebijakan moneter dengan instrumennya adalah politik Diskonto maka
yang dilakukan adalah....
A. Menjual surat-surat berharga
B. Menaikkan suku bunga diskonto
C. Membeli surat-surat berharga
D. Menurunkan suku bunga diskonto
E. Menaikkan cash ratio minimum

26. Pada tanggal 9 Januari 2009 bengkel ramai membeli peralatan seharga 5.000.000, dibayar
tunai 2.000.000, sisanya dibayar 2 bulan kemudian. Jurnal transaksi di atas adalah …….
A. Peralatan 5.000.000
Kas 5.000.000
B. Peralatan 5.000.000
Modal 5.000.000
C. Peralatan 5.000.000
Kas 2.000.000
Utang usaha 3.000.000
D. Modal 2.000.000
Utang usaha 3.000.000
Peralatan 5.000.000
E. Peralatan 2.000.000
Kas 2.000.000

USBN 2017/2018 Ekonomi IPS (Utama) – K . 2006 MKKS SMA Lombok Tengah
7

27. Perhatikan Jurnal umum berikut :

Tanggal Perkiraan Ref Debet Kredit


2009 9 Iklan dibayar dimuka 60.000
Juli Kas 60.000

Posting jurnal tersebut ke buku besar yang benar adalah ….


A. Kas di D 60.000
Iklan dibayar dimuka di K 60.000
B. Kas di D 120.000
Iklan dibayar dimuka di K 120.000
C. Kas di D 60.000
Iklan dibayar dimuka di D 60.000
D. Iklan dibayar dimuka di D 60.000
Kas di K 60.000
E. Iklan dibayar dimuka di D 120.000
Kas di K 120.000

28. Data yang dimiliki perusahaan jasa aman pada tanggal 31/12/2009 sbb :
Pendapatan jasa 5.000.000
Beban usaha 2.500.000
Beban bunga 300.000
Modal (awal) 3.000.000
Laba/rugi yang diperoleh perusahaan jasa aman tahun buku 2009 adalah ….
A. Laba 2.000.000
B. Rugi 2.000.000
C. Laba 2.200.000
D. Rugi 2.200.000
E. Laba 2.500.000

29. Data keuangan dua perusahaan jasa pada periode 31 Desember 2017 sebagai berikut :
No. Servis Mobil King Servis Mobil Raja
1. Modal akhir Rp59.000.000,00 Modal akhir Rp62.000.000,00
2. Modal awal Rp42.000.000,00 Modal awal Rp50.500.000,00
3. Prive Rp15.000.000,00 Prive Rp16.000.000,00
4. Pendapatan Rp23.000.000,00 Pendapatan Rp22.000.000,00

Berdasarkan data di atas, kesimpulan yang benar adalah …


A. Laba Servis Mobil King lebih besar Rp32.500.000,00 daripada Servis Mobil Raja
Rp32.000.000,00.
B. Laba Servis Mobil King lebih kecil Rp26.000.000,00 daripada Servis Mobil Raja
Rp27.500.000,00.
C. Beban Servis Mobil King lebih kecil Rp5.500.000,00 daripada Servis Mobil Raja
Rp8.500.000,00.
D. Beban Servis Mobil King lebih besar Rp9.000.000,00 daripada Servis Mobil Raja
Rp5.500.000,00.
E. Modal akhir Servis Mobil Raja lebih besar daripada Servis Mobil King sehingga beban
lebih besar.

30. Sebagian transaksi yang terjadi pada PD. Berkah sbb:


1 Dibeli barang dagangan Fa. ABC seharga 14.500 syarat 3/10 n/30
7 Dibeli dari PT. SASA perlengkapan seharga 60.000 Tunai
8 Dijual Peralatan toko seharga 25.000 secara tunai
15 Dibeli barang dagangan dari PD SAE seharga 20.000 dengan syarat pembayaran 3/10, n/30
18 Dijual kepada Toko Agung barang dagangan 15.000 Faktor no 125.

Transaksi di atas dicatat kedalam jurnal pembelian yang benar adalah.....

USBN 2017/2018 Ekonomi IPS (Utama) – K . 2006 MKKS SMA Lombok Tengah
8

A. Jurnal pembelian
D K
Serba – serbi Utang
Tgl Keterangan
Pembelian Perlengkapan dagang
Nama akun Jumlah
1 Fa ABC 14.500 - - - 14.500
7 PT.Asa - 60.000 - - 60.000

B. Jurnal pembelian
D K
Tgl Keterangan Serba – serbi
Pembelian Utang dagang
Nama Akun Jumlah
1 Fa ABC 14.500 - - 14.500
8 Peraltan toko Peralatan TK 25.000 25.000

C. Jurnal pembelian
D K
Tgl Keterangan Serba – serbi
Pembelian Utang dagang
Nama akun jumlah
7 PT. Asa - Barang dagangan 60.000 60.000
8 Pejualan - Peralatan toko 25.000 25.000

D. Jurnal pembelian
D K
Tgl Keterangan Serba-serbi
Pembelian Utang dagang
Nama akun jumlah
1 Fa ABC 14.500 - - 14.500
8 Toko agung 15.000 - - 15.000

E. Jurnal pembelian
D K
Tgl Keterangan Serba –serbi
Pembelian Utang dagang
Nama akun Jumlah
1 Fa.ABC 14.500 - - 14.500
15 PT. SAE 20.000 - - 20.000

31. Perhatikan Jurnal Pembelian berikut!


DEBET KREDIT
Tanggal Keterangan Perlengk Pembelian Serba-serbi Utang
Nama akun Jumlah Dagang
Nov 2 Took acun - 6.000 - 6.000
2009 5 PD. Dirga - - Perltn.kantor 15.000 15.000
8 Toko Asfia - 4.000 - 4.000
15 CV Kartika 1.500 - - 1.500
22 Toko Delima 1.200 - - 1.200
31 Toko Sari - 2.000 2.000

Jumlah 2.700 12.000 15.000 29.700

Dari jurnal pembelian di atas, posting ke buku besar utama yang benar adalah …..
A. Ke Buku besar pembelian di sebelah K 12.000.000
B. Ke Buku besar perlengkapan di sebelah D 14.700.000
C. Ke Buku besar perlengkapan di sebelah D 2.700.000
D. Ke Buku besar peralatan kantor di sebelah K 15.000.000
E. Ke Buku besar utang dagang di sebelah D 29.700.000

USBN 2017/2018 Ekonomi IPS (Utama) – K . 2006 MKKS SMA Lombok Tengah
9

32. Neraca saldo (sebagian) PD. Mahkota per 31 Desember 2016:

No. Akun Nama Akun D K


113 Persediaan barang dagang Rp51.000.000,00 –
411 Penjualan – Rp29.000.000,00
421 Pembelian Rp33.000.000,00 –
422 Retur pembelian – Rp12.000.000,00
511 Beban gaji Rp30.000.000,00 –
Persediaan barang dagang per 31 Desember 2016 sebesar Rp48.000.000,00.
Jurnal penyesuaian dengan pendekatan Ikhtisar Laba/Rugi yang benar adalah ....
A. Persediaan barang dagang Rp51.000.000,00 –
Ikhtisar Laba/Rugi – Rp51.000.000,00
B. Ikhtisar Laba/Rugi Rp48.000.000,00 –
Persediaan barang dagang – Rp48.000.000,00
C. Persediaan barang dagang Rp48.000.000,00 –
Ikhtisar Laba/Rugi – Rp48.000.000,00
D. Persediaan barang dagang Rp33.000.000,00 –
Pembelian – Rp33.000.000,00
E. Ikhtisar Laba/Rugi Rp33.000.000,00 –
Pembelian – Rp33.000.000,00

33. Data PD “Krisna” tanggal 31 Desember 2016 sebagai berikut:


(1) Persediaan 1 Januari 2016 : Rp42.000.000,00
(2) Persedian 31 Desember 2016 : Rp36.000.000,00
(3) Pembelian : Rp61.000.000,00
(4) Beban angkut pembelian : Rp2.000.000,00
(5) Potongan pembelian : Rp1.000.000,00
(6) Penjualan : Rp76.000.000,00
(7) Retur penjualan : Rp2.000.000,00
(8) HPP : Rp72.000.000,00
Berdasarkan data di atas, besar retur pembelian adalah ….
A. Rp2.000.000,00
B. Rp4.000.000,00
C. Rp5.000.000,00
D. Rp11.000.000,00
E. Rp16.000.000,00

34. Di bawah ini adalah sebagian data kertas kerja oleh PD MANTAB per 31 Desemeber 2009
sebagai berikut :
No Nama akun D K
311 Ikhtisar L/R 24.000.000 30.000.000
411 Pendapatan komisi - 2.000.000
603 Beban iklan 3.000.000 -
604 Beban perlengkapan toko 1.800.000 -

Berdasarkan data di atas jurnal penutup yang benar adalah …….


A. Pendapatan komisi 2.000.000
Ikhtisar L/R 2.000.000
B. Ikhtisar L/R 2.000.000
Pendapatan komisi 2.000.000
C. Beban iklan 3.000.000
Ikhtisar L/R 3.000.000
D. Beban perlengkapan took 1.800.000
Ikhtisar L/R 1.800.000
E. Ikhtisar L/R 24.000.000
Beban iklan 24.000.000

USBN 2017/2018 Ekonomi IPS (Utama) – K . 2006 MKKS SMA Lombok Tengah
10

35. Informasi keuangan perusahaan dapat digunakan oleh pihak eksternal dan internal
perusahaan. Salah satu pengguna eksternal adalah pihak perbankan. Informasi keuangan oleh
pihak perbankan digunakan untuk...
A. Menilai perkembangan kemakmuran perusahaan
B. Menetapkan besarnya pajak yang harus dibayar
C. Melihat prospek perusahaan di masa yang akan datang
D. Menentukan menambah atau mengurangi modal
E. Menentukan kemampuan perusahaan dalam membayar utang

B. SOAL URAIAN
Petunjuk : Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan benar!

36. Inflasi dapat diartikan peningkatan persediaan uang yang kadangkala dilihat sebagai
penyebab meningkatnya harga. Proses kenaikan harga ini berlangsung secara terus menerus
dan saling pengaruh mempengaruhi. Inflasi pada tingkat tertentu berdampak buruk bagi
perekonomian, sehingga Pemerintah perlu mengambil kebijakan untuk mengatasi dan
mengendalikan inflasi tersebut, yang salah satunya adalah kebijakan moneter. Jelaskan
kebijakan moneter yang dimaksud.

37. Pengangguran merupakan masalah ekonomi makro yang dapat menghambat pertumbuhan
ekonomi suatu negara. Terdapat banyak jenis pengangguran, diantaranya pengangguran
struktural. Inti masalah pengangguran struktural adalah gagalnya penyesuaian ketrampilan
tenaga kerja untuk menerapkan tehnologi baru karena perubahan struktur ekonomi negara
tersebut. Jelaskan solusi yang dapat diambil untuk mengatasi masalah tersebut.

38. Perhatikan tabel harga valuta asing berikut!

Mata Uang Kurs Beli Kurs Jual


£ Rp17.150,00 Rp17.400,00
¥ Rp650,00 Rp780,00
€ Rp13.350,00 Rp13.500,00

Kirana sedang menempuh pendidikan di University of Tokyo dan hendak berlibur ke


Finlandia dengan dengan membawa uang ¥79.000. Di perjalanan ia transit di kota London
untuk membeli berbagai ensiklopedia terbaru seharga £500. Setelah itu ia melanjutkan
liburannya ke Finlandia dan selama liburan itu ia telah menghabiskan uang €3.000. Berapa
besar sisa uang rupiah yang masih dimiliki Kirana setelah pulang kembali ke Indonesia?
(Kerjakan beserta langkah penyelesaiannya).

39. Pada akhir periode akuntansi PD “CERDAS” mempunyai data keuangan sebagai berikut:
Persediaan barang dagang awal Rp. 5.000.000;
Pembelian bersih Rp. 22.000.000;
Beban angkut pembelian Rp. 3.000.000;
Retur pembelian Rp. 2.000.000;
Potongan pembelian Rp. 900.000;
Retur penjualan Rp. 7.000.000;
Persediaan barang dagang akhir Rp. 8.000.000;

Dari data di atas, hitunglah besar Harga Pokok Penjualan (HPP).

40. Sebagian data neraca saldo jasa angkutan “SURYA KENCANA” per 31 Desember 2016 :
- Perlengkapan Rp. 2.000.000;
- Assuransi dibayar dimuka Rp. 2.400.000;
- Beban iklan Rp. 10.000.000;
- Beban sewa Rp. 3.600.000;

USBN 2017/2018 Ekonomi IPS (Utama) – K . 2006 MKKS SMA Lombok Tengah
11

Data penyesuaian pada tanggal 31 Desember 2016 :


1) Perlengkapan tersisa di gudang senilai Rp. 500.000;
2) Premi assuransi dibayar 1 juli 2016 untuk 2 tahun.
3) Tanggal 1 Agustus 2016 dibayar iklan untuk 10 kali penerbitan, baru diterbitkan 7 kali
4) Sewa kantor dibayar 2 september 2016 untuk 1 tahun
5) Gaji bulan Desember 2016 untuk 2 orang karyawan masing-masing Rp.1.000.000;
belum dibayar.

Dari data di atas, buat jurnal penyesuaian yang diperlukan perusahaan jasa angkutan
“SURYA KENCANA”!

USBN 2017/2018 Ekonomi IPS (Utama) – K . 2006 MKKS SMA Lombok Tengah

Anda mungkin juga menyukai