Anda di halaman 1dari 70

KATA PENGANTAR

Puji syukur atas kehadirat Allah SWT dan rahmat-Nya yang telah diberikan

sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi dengan judul “Pengaruh Pajak

Kendaraan Bermotor, Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor dan Pajak Bahan

Bakar Kendaraan Bermotor terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa

Timur (Studi Kasus Pada Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Timur

Periode 2015-2018)”. Skripsi ini disusun guna memenuhi syarat dalam

menyelesaikan pendidikan program Strata Satu (S1) Jurusan Akuntansi, Fakultas

Ekonomi dan Bisnis, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur.

Dalam penyusunan skripsi ini, tidak lepas dari bimbingan, bantuan, saran, dan

doa dari berbagai pihak yang telah membantu penulis baik secara langsung

maupun tidak langsung sampai terselesainya penyusunan skripsi. Oleh karena itu

pada kesempatan ini penulis ingin menyampaikan rasa hormat dan terima kasih

kepada:

1. Prof. Dr. Ir. Akhmad Fauzi, MMT, selaku Rektor Universitas Pembangunan

Nasional “Veteran” Jawa Timur.

2. Prof. Dr. Syamsul Huda, SE., MT., selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan

Bisnis, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur.

3. Dr. Eko Purwanto, SE., M.Si, selaku Wakil Dekan I Fakultas Ekonomi dan

Bisnis, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur.

4. Dr. Dra. Ec. Endah Susilowati, M.Si, selaku Ketua Jurusan Akuntansi

Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur.

i
ii

5. Dra. Ec. Sari Andayani, M.Aks, CMA, selaku Koordinator Program Studi S1

Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Pembangunan

Nasional “Veteran” Jawa Timur.

6. Dra. Ec. Tituk Diah Widajantie, M.Aks, selaku Dosen Pembimbing yang

telah membimbing penulis hingga skripsi ini dapat terselesaikan dengan

baik.

7. Dosen Program Studi Akuntansi yang telah memberikan bekal ilmu

pengetahuan selama penulis menuntut ilmu di Fakultas Ekonomi dan

Bisnis, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur.

8. Bapak Kolonel Inf. (Purn.) Suwarto Priyoadmodjo, S.H dan Ibu Ir. Rini

Rahayu Sihmawati, M.P., M.M, yang merupakan kedua orang tua penulis

yang senantiasa memberikan dukungan serta doa kepada penulis.

9. Teman-teman penulis saat kuliah yang senantiasa memberikan motivasi,

semangat, dan doa untuk membantu penulis dalam menyelesaikan skripsi

ini dengan baik.

10. Pihak-pihak lain yang tidak dapat disebutkan satu per satu yang telah

memberikan dukungan, motivasi, doa dan nasehat yang berharga untuk

penulis.

Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan skripsi ini masih banyak

kekurangan yang disebabkan keterbatasan pengetahuan serta pengalaman

penulis. Oleh karena itu, penulis menghargai segala bentuk kritik dan saran yang

bersifat membangun dari semua pihak. Tidak ada yang dapat penulis berikan

kepada mereka selain doa yang tulus dan ikhlas semoga amal baik mereka

diterima dan mendapat balasan yang lebih baik dari Allah SWT.
iii

Akhir kata penulis berharap semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi penulis

maupun bagi pembaca. Amin

Surabaya, 28 Oktober 2019

Penulis
iv

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................ i

DAFTAR ISI ....................................................................................................... iv

DAFTAR TABEL ............................................................................................... viii

DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ ix

BAB I PENDAHULUAN....................................................................................... 1

1.1 Latar Belakang Masalah ............................................................................. 1

1.2 Rumusan Masalah ..................................................................................... 9

1.3 Tujuan Penelitian........................................................................................ 9

1.4 Manfaat Penelitian...................................................................................... 9

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ........................................................................... 11

2.1 Penelitian Terdahulu ................................................................................ 11

2.2 Landasan Teori ........................................................................................ 18

2.2.1 Pajak................................................................................................ 18

2.2.1.1 Definisi Pajak ............................................................................ 18

2.2.1.2 Fungsi Pajak ............................................................................. 20

2.2.1.3 Tata Cara Pemungutan Pajak ................................................... 21

2.2.1.4 Asas Pemungutan Pajak ........................................................... 22

2.2.1.5 Sistem Pemungutan Pajak ........................................................ 23

2.2.1.6 Hambatan Pemungutan Pajak .................................................. 24


v

2.2.2 Pajak Daerah ................................................................................... 25

2.2.2.1 Teori Pajak Daerah ................................................................... 25

2.2.2.2 Jenis Pajak Daerah ................................................................... 26

2.2.2.3 Ciri-Ciri Pajak Daerah ............................................................... 29

2.2.2.4 Jenis dan Tarif Pajak Daerah .................................................... 30

2.2.2.5 Kriteria dan Ciri-Ciri Pajak Daerah ............................................ 31

2.2.2.6 Penerimaan Pajak dan Pajak Daerah ....................................... 32

2.2.3 Pajak Kendaraan Bermotor .............................................................. 33

2.2.3.1 Pengertian ................................................................................ 33

2.2.3.2 Subjek dan Objek Pajak Kendaraan Bermotor .......................... 33

2.2.3.3 Dasar Pengenaan Pajak Kendaraan Bermotor.......................... 34

2.2.3.4 Tarif Pajak Kendaraan Bermotor ............................................... 35

2.2.3.5 Cara Perhitungan Pajak Kendaraan Bermotor .......................... 36

2.2.3.6 Ketentuan Pajak dan Saat Pajak Terutang. ............................... 37

2.2.4 Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor ............................................. 37

2.2.4.1 Pengertian ................................................................................ 37

2.2.4.2 Subjek dan Objek Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor .......... 38

2.2.4.3 Dasar Pengenaan, Tarif, dan Cara Perhitungan........................ 38

2.2.4.4 Pendaftaran, Masa Pajak, Ketetapan dan Saat Pajak Terutang 39

2.2.5 Pajak Bahan Bakar Kendaran Bermotor ......................................... 40

2.2.5.1 Pengertian ................................................................................ 40


vi

2.2.5.2 Subjek dan Objek Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor ..... 41

2.2.5.3 Wajib Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor ........................ 41

2.2.5.4 Dasar Pengenaan Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor .... 41

2.2.5.5 Tarif Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor .......................... 41

2.2.6 Pendapatan Asli Daerah .................................................................. 42

2.2.6.1 Pengertian ................................................................................ 42

2.2.6.2 Sumber Pendapatan Asli Daerah .............................................. 43

2.3 Pengaruh PKB, BBNKB dan PBBKB terhadap Pendapatan Asli Daerah .. 43

2.3.1 Pengaruh PKB terhadap Pendapatan Asli Daerah ........................... 43

2.3.2 Pengaruh BBNKB terhadap Pendapatan Asli Daerah ...................... 44

2.3.3 Pengaruh PBBKB terhadap Pendapatan Asli Daerah ...................... 45

2.4 Kerangka Pikir .......................................................................................... 45

2.5 Hipotesis .................................................................................................. 46

BAB III METODE PENELITIAN ......................................................................... 47

3.1 Jenis dan Objek Penelitian ....................................................................... 47

3.2 Variabel dan Definisi Operasional ............................................................ 47

3.2.1 Definisi Operasional ......................................................................... 47

3.2.2 Pengukuran Variabel ....................................................................... 48

3.3 Teknik Penentuan Sampel ....................................................................... 51

3.3.1 Populasi ........................................................................................... 51

3.3.2 Sampel ............................................................................................ 51


vii

3.4 Teknik Pengumpulan Data ....................................................................... 52

3.4.1 Jenis Data ........................................................................................ 52

3.4.2 Sumber Data.................................................................................... 52

3.4.3 Pengumpulan Data .......................................................................... 52

3.5 Uji Kualitas Data ....................................................................................... 53

3.5.1 Uji Normalitas .................................................................................. 53

3.5.2 Uji Asumsi Klasik ............................................................................. 54

3.5.2.1 Uji Multikolinieritas .................................................................... 54

3.5.2.2 Uji Autokorelasi ......................................................................... 55

3.5.2.3 Uji Heteroskedastisitas .............................................................. 55

3.6 Teknik Analisis dan Uji Hipotesis .............................................................. 56

3.6.1 Teknik Analisis Regresi Linier Berganda .......................................... 56

3.6.2 Uji Hipotesis ..................................................................................... 57

3.6.2.1 Uji Statistik F / Kecocokan Model .............................................. 57

3.6.2.2 Uji Statistik t .............................................................................. 59

3.6.2.3 Uji Koefisien Determinasi .......................................................... 60

DAFTAR PUSTAKA
viii

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 : Pendapatan Asli Daerah (yang dipungut oleh Badan Pendapatan

Daerah Provinsi Jawa Timur) Tahun Anggaran 2015-2018 ............. 6

Tabel 2.1 : Perbedaan dan Persamaan Penelitian Terdahulu dan Sekarang .. 17


ix

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1: Kerangka Konseptual ................................................................... 45


BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Penerimaan negara di sektor pajak dari tahun ke tahun menunjukkan

peranan yang semakin dominan sebagai salah satu sumber dana terbesar

dalam pembiayaan pembangunan nasional yang berasal dari masyarakat.

Pajak akan mendukung pembayaran pembangunan nasional yang

berkesinambungan demi tercapainya kesejahteraan sosial dan pendistribusian

pendapatan yang merata di seluruh lapisan masyarakat.

Menurut Undang-Undang Nomor 6 Tahun 1983 Tentang Ketentuan Umum

dan Tata Cara Perpajakan sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-

Undang Nomor 16 Tahun 2009 dalam pasal 1 berbunyi bahwa pajak adalah

kontribusi wajib kepada negara yang terutang oleh orang pribadi atau badan

yang bersifat memaksa berdasarkan Undang-Undang dengan tidak

mendapatkan imbalan secara langsung dan digunakan untuk keperluan negara

bagi sebesar-besarnya untuk kemakmuran rakyat.

Negara Kesatuan Republik Indonesia telah dibagi menjadi 34 provinsi dan

di dalam tiap-tiap provinsi tersebut telah terbagi atas Kabupaten/Kota. Tiap-tiap

daerah mempunyai hak dan kewajiban mengatur serta mengurus sendiri

pemerintahannya guna untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas

penyelenggaraan pemerintahannya serta pelayanan kepada masyarakatnya.

1
2

Untuk menyelenggarakan pemerintahannya, setiap daerah berhak

mengenakan pungutan kepada masyarakatnya. Yang berdasarkan Undang-

Undang Dasar Negara Republik Indonesia menetapkan bahwa perpajakan

sebagai salah satu perwujudan kenegaraan, ditegaskan bahwa penempatan

beban kepada rakyat, seperti pajak dan pungutan lain yang bersifat memaksa,

diatur oleh undang-undang. Dari pada itu, pungutan pajak daerah dan retribusi

daerah diatur dalam UU No.18 tahun 1997 tentang Pajak Daerah dan Retribusi

Daerah sebagaimana telah diubah dengan UU No.34 tahun 2000 dan terakhir

diubah dengan UU No.28 Tahun 2009.

Sumber-sumber penerimaan daerah diperoleh dari sektor pajak daerah dan

retribusi daerah yang termasuk hasil dari pelayanan badan layanan umum

(BLU) daerah, hasil pengelolaan kekayaan, dan lain-lain pendapatan asli

daerah yang sah. Dari berbagai sumber alternatif sumber penerimaan yang

mungkin dipungut oleh daerah, Undang-Undang tentang Pemerintah Daerah

menetapkan pajak dan retribusi daerah menjadi salah satu sumber penerimaan

yang berasal dari dalam daerah dan dapat dikembangkan sesuai dengan

potensi daerahnya masing-masing.

Dalam urusan keuangan daerah yang memberikan hak untuk

memberdayakan segala potensi perekonomian daerah, maka menyebabkan

pemerintah daerah berusaha untuk menggali sumber-sumber perekonomian

tersebut. Salah satunya merupakan pendapatan dari pajak daerah dan retribusi

daerah yang dikenal sebagai PAD (Pendapatan Asli Daerah), dimana mengenai

pajak daerah ini ditetapkan berdasarkan peraturan daerah masing-masing

dengan mengingat serta memandang kemampuan daerah dan penarikan pajak

untuk penerimaan daerah (Ayuningtyas, 2008:2).


3

Menurut Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan

Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah, dinyatakan

bahwa sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) terdiri dari hasil pajak daerah,

hasil retribusi daerah, hasil pengelolaan kekayaan daerah, dan lain-lain

pendapatan asli daerah yang sah.

Pendapatan Asli Daerah (PAD) adalah suatu pendapatan yang menunjukan

suatu kemampuan daerah untuk menghimpun sumber-sumber dana guna

membiayai kegiatan rutin maupun pembangunan. Jadi pengertian Pendapatan

Asli Daerah dapat dikatakan sebagai pendapatan rutin dari usaha-usaha

pemerintah daerah dalam memanfaatkan potensi-potensi sumber keuangan

daerahnya untuk membiayai tugas dan tanggungjawabnya (Mardiasmo, 2002:

80).

Pendapatan Asli Daerah (PAD) merupakan suatu penerimaan daerah yang

bersumber dari berbagai sektor dan dimanfaatkan untuk membiayai kegiatan

pembangunan. Salah satu sumber Pendapatan Asli Daerah berasal dari pajak

daerah. Besarnya potensi dan peranan sektor pajak terhadap pembangunan

ekonomi diharapkan dapat memberikan gambaran peningkatan perekonomian

dengan melihat besarnya sumbangan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui

potensi dan peranan sektor perpajakan (Wahfar, Hamzah dan Syechalad,

2014).

Berdasarkan Undang-undang Nomor 28 tahun 2009 tentang Pajak Daerah

dan Retribusi Daerah pasal 1 angka 10, Pajak Daerah adalah kontribusi wajib

kepada daerah yang terutang oleh orang pribadi atau badan yang bersifat

memaksa berdasarkan undang-undang dengan tidak mendapatkan imbalan


4

secara langsung dan digunakan untuk keperluan daerah bagi sebesar-

besarnya kemakmuran rakyat. Pajak daerah dipungut langsung oleh

pemerintah daerah dan digunakan untuk membiayai rumah tangga daerah.

Pajak daerah dibagi menjadi dua yakni pajak provinsi dan pajak

kabupaten/kota. Pajak Provinsi terdiri dari pajak kendaraan bermotor, bea balik

nama kendaraan bermotor, pajak bahan bakar kendaraan bermotor, pajak air

permukaan, dan pajak rokok. Sedangkan pajak kabupaten/kota terdiri dari pajak

reklame, pajak penerangan jalan, pajak hotel, pajak restoran, pajak mineral

bukan logam dan batuan, pajak parkir, pajak air tanah, pajak burung sarang

walet, pajak hiburan, pajak bumi dan bangunan perdesaan dan perkotaan, serta

BPHTB (Halim, Bawono, dan Dara, 2016: 499).

Salah satu jenis pajak daerah yang merupakan sumber terbesar

pendapatan asli daerah adalah pajak kendaraan bermotor. Pajak Kendaraan

Bermotor (PKB) merupakan pajak terhadap kepemilikan ataupun penguasaan

kendaraan bermotor baik kendaraan bermotor roda dua atau lebih dan beserta

gandengannya yang digunakan dijalan umum, dan digerakkan oleh peralatan

teknik yang berupa motor atau peralatan yang lain yang berfungsi merubah

sumber daya energi menjadi sebuah tenaga gerak pada kendaraan bermotor

yang bersangkutan, termasuk alat-alat besar yang bisa bergerak (Karina dan

Budiarso, 2016).

Saat ini kemudahan dalam memperoleh alat transportasi seperti kendaraan

bermotor membuat masyarakat sering berubah selera untuk memilikinya,

sehingga mengakibatkan mudahnya pemindahan kepemilikan kendaraan yang

memicu pada pengenaan bea balik nama kendaraan bermotor. Bea Balik Nama
5

Kendaraan Bermotor (BBNKB) adalah pajak atas penguasaan dan/atau

penyerahan hak milik kendaraan bermotor sebagai akibat perjanjian dua pihak

atau perbuatan sepihak atau keadaan yang terjadi karena jual beli, tukar

menukar, hibah, warisan, ataun pemasukan ke dalam badan usaha (Samudra,

2015: 111).

Selain Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea Balik Nama Kendaraan

Bermotor (BBNKB), terdapat pula Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor

(PBBKB). Pada awalnya Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB)

merupakan opsen atas penjualan bensin yang dianggap sangat penting dalam

meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Apabila jumlah kendaraan

bermotor semakin bertambah, maka kebutuhan atas bahan bakar kendaraan

bermotor pun akan meningkat (Samudra, 2015: 124).

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2009 tentang pajak daerah

dan retribusi daerah, Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB) adalah

pajak atas penggunaan bahan bakar kendaraan bermotor. Bahan bakar

kendaraan bermotor adalah semua jenis bahan bakar cair atau gas, yang

digunakan untuk kendaraan bermotor.

Dalam mencapai penerimaan pendapatan daerah, pemerintah daerah akan

menetapkan suatu target realisasi sebagai acuan untuk peningkatan

penerimaan yang harus dicapai. Jika penerimaan melebihi target yang telah

ditetapkan maka akan berdampak positif bagi penerimaan pendapatan daerah.

Sedangkan jika acuan target realisasi penerimaan yang telah ditentukan tidak

tercapai maka perlu dilakukan evaluasi agar target realisasi yang telah

ditetapkan bisa tercapai atau melebihi target tersebut. Adapun data Pendapatan
6

Asli Daerah (PAD) Provinsi Jawa Timur yang dipungut oleh Badan Pendapatan

Daerah Provinsi Jawa Timur dapat dilihat pada tabel 1.1 berikut ini:

Tabel 1.1

Pendapatan Asli Daerah Yang (dipungut oleh Badan Pendapatan

Daerah Provinsi Jawa Timur) Tahun Anggaran 2015-2018

Keterangan Tahun Target Realisasi Persentase Capaian


2015 4.800.000.000.000 4.911.629.132.675 102,33%
2016 5.000.000.000.000 5.300.947.249.143 106,02%
PKB
2017 5.130.000.000.000 5.889.902.148.435 114,81%
2018 5.400.000.000.000 6.448.692.325.911 119,42%
2015 3.700.000.000.000 3.534.090.028.065 95,52%
2016 3.300.000.000.000 3.710.574.601.900 112,44%
BBNKB
2017 3.480.000.000.000 3.705.349.480.779 106,48%
2018 3.650.000.000.000 4.089.296.812.767 112,04%
2015 2.200.000.000.000 2.201.522.361.438 100,07%
2016 1.905.000.000.000 2.000.191.757.347 105,00%
PBBKB
2017 2.000.000.000.000 2.109.000.178.969 105,45%
2018 2.220.000.000.000 2.320.286.867.256 104,52%
2015 12.348.880.000.000 12.563.984.952.643 101,74%
2016 11.953.700.000.000 12.797.224.049.518 107,06%
PAD
2017 13.001.272.700.000 14.376.301.711.026 110,58%
2018 13.520.900.000.000 15.088.756.369.732 111,60%
Sumber: Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Timur

Berbagai penelitian terdahulu tentang Pendapatan Asli Daerah (PAD),

antara lain penelitian dari Wahfar, Hamzah, dan Syechalad (2014), hasil

penelitian menunjukkan bahwa Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea

Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) berpengaruh positif dan signifikan

terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD). Penelitian lainnya, yaitu penelitian

yang dilakukan oleh Rakatitha dan Gayatri (2016), hasil penelitian

menunjukkan bahwa Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea Balik Nama
7

Kendaraan Bermotor (BBNKB) berpengaruh positif terhadap Pendapatan Asli

Daerah (PAD).

Wijaya, Raharjo, dan Andini (2016), hasil penelitian menunjukkan bahwa

Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Pajak Bahan Bakar Kendaraan

Bermotor (PBBKB) berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Sedangkan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) tidak berpengaruh

terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Ningsih dan Rahmayati (2018), hasil penelitian menunjukkan bahwa Pajak

Kendaraan Bermotor (PKB) berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah

(PAD). Sedangkan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) dan Pajak

Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB) tidak berpengaruh terhadap

Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Penelitian ini merupakan pengembangan dari penelitian Wahfar, Hamzah,

dan Syechalad (2014). Keterbaruan dari penelitian ini yaitu adanya

penambahan variabel Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB)

berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Ningsih dan Rahmayati (2018).

Sehingga penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Pajak

Kendaraan Bermotor, Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor, dan Pajak Bahan

Bakar Kendaraan Bermotor terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa

Timur.

Selain itu, penelitian ini dilakukan karena adanya research gap dari

penelitian sebelumnya, yaitu: Wahfar, Hamzah, dan Syechalad (2014),

Rakatitha dan Gayatri (2016) menunjukkan bahwa Bea Balik Nama Kendaraan

Bermotor (BBNKB) berpengaruh positif terhadap Pendapatan Asli Daerah


8

(PAD). Sedangkan penelitian yang dilakukan oleh Wijaya, Raharjo, dan Andini

(2016), Ningsih dan Rahmayati (2018) menunjukkan bahwa Bea Balik Nama

Kendaraan Bermotor (BBNKB) tidak berpengaruh terhadap Pendapatan Asli

Daerah (PAD). Penelitian yang dilakukan Wijaya, Raharjo, dan Andini (2016)

menunjukkan bahwa Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB)

berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD). Sedangkan penelitian

yang dilakukan Ningsih dan Rahmayati (2018) menunjukkan bahwa Pajak

Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB) tidak berpengaruh terhadap

Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Karena adanya perbedaan hasil penelitian dari beberapa peneliti maka

peneliti ingin menguji kembali beberapa faktor-faktor yang mempengaruhi

Pendapatan Asli Daerah (PAD). Faktor-faktor yang diuji kembali oleh peneliti

adalah Pajak Kendaraan Bermotor, Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor dan

Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor. Peneliti mengembangkannya untuk

meneliti seberapa besar pengaruh Pajak Kendaraan Bermotor, Bea Balik

Nama Kendaraan Bermotor dan Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor

terhadap Pendapatan Asli Daerah di Provinsi Jawa Timur.

Berdasarkan uraian diatas maka peneliti tertarik untuk melakukan

penelitian dengan judul:

“PENGARUH PAJAK KENDARAAN BERMOTOR, BEA BALIK NAMA

KENDARAAN BERMOTOR DAN PAJAK BAHAN BAKAR KENDARAAN

BERMOTOR TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH PROVINSI JAWA

TIMUR” (STUDI KASUS PADA BADAN PENDAPATAN DAERAH PROVINSI

JAWA TIMUR PERIODE 2015-2018)”.


9

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang diuraikan diatas, maka permasalahan

yang dapat dirumuskan adalah sebagai berikut:

1. Apakah Pajak Kendaraan Bermotor berpengaruh terhadap

Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Timur periode 2015-2018?

2. Apakah Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor berpengaruh terhadap

Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Timur periode 2015-2018?

3. Apakah Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor berpengaruh

terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Timur periode 2015-

2018?

1.3 Tujuan Penelitian

Bersumber dari rumusan masalah diatas maka penelitian ini bertujuan

untuk:

1. Untuk menguji pengaruh Pajak Kendaraan Bermotor terhadap

Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Timur periode 2015-2018.

2. Untuk menguji pengaruh Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor

terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Timur periode 2015-

2018.

3. Untuk menguji pengaruh Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor

terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Timur periode 2015-

2018.

1.4 Manfaat Penelitian

Manfaat yang diharapkan oleh penulis dari penelitian ini adalah sebagai

berikut:
10

1. Manfaat Teoritis

Penelitian ini diharapkan dapat menambah dan memperluas ilmu

pengetahuan khususnya dalam bidang pajak mengenai Pajak Kendaraan

Bermotor, Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor dan Pajak Bahan Bakar

Kendaraan Bermotor.

2. Manfaat Praktis

a. Bagi Instansi

Sebagai bahan bagi pihak yang berkepentingan yaitu Pemerintah

Daerah dalam rangka memaksimalkan potensi Pajak Kendaraan Bermotor,

Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor dan Pajak Bahan Bakar Kendaraan

Bermotor di Provinsi Jawa Timur.

b. Bagi Universitas

Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi dalam

melakukan penelitian selanjutnya yang berkaitan dengan topik Pajak

Kendaraan Bermotor (PKB), Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor

(BBNKB) dan Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB). Selain

itu penelitian ini diharapkan dapat menambah ilmu pengetahuan

khususnya dalam bidang pajak di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UPN

“Veteran” Jawa Timur.

c. Bagi Peneliti Selanjutnya

Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah ilmu pengetahuan dan

wawasan bagi penulis maupun yang membaca hasil penelitian ini dan bagi

peneliti selanjutnya, diharapkan hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai

sumber referensi bagi peneliti selanjutnya dalam membahas topik ini.


BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Penelitian Terdahulu

Penelitian terdahulu yang pernah dilakukan oleh pihak lain yang dapat

dipakai sebagai dasar pembanding untuk melengkapi landasan teori adalah

penelitian dari:

1. Wijaya, Raharjo, dan Andini (2016)

Judul “Pengaruh Pajak Kendaraan Bermotor, Bea Balik Nama

Kendaraan Bermotor Dan Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor

Terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Tengah (Studi kasus

pada DPPAD Provinsi Jawa Tengah Periode Tahun 2008-2014)”

1) Perumusan Masalah

1. Apakah terdapat pengaruh Pajak Kendaraan Bermotor

terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Tengah

selama periode 2008-2014?

2. Apakah terdapat pengaruh Bea Balik Nama Kendaraan

Bermotor terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa

Tengah selama periode 2008-2014?

3. Apakah terdapat pengaruh Pajak Bahan Bakar Kendaraan

Bermotor terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa

Tengah selama periode 2008-2014?

2) Hipotesis

11
12

1. Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) berpengaruh terhadap

Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Tengah selama periode

2008-2014.

2. Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) berpengaruh

terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Tengah

periode 2008-2014.

3. Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB)

berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa

Tengah periode 2008-2014.

4. Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Bea Balik Nama Kendaraan

Bermotor (BBNKB), dan Pajak Bahan Bakar Kendaraan

Bermotor (PBBKB) berpengaruh secara simultan terhadap

Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Tengah periode 2008-

2014.

3) Kesimpulan

1. Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) berpengaruh terhadap

Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Tengah selama periode

2008-2014.

2. Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) tidak

berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa

Tengah periode 2008-2014.

3. Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB)

berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa

Tengah periode 2008-2014.


13

4. Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Bea Balik Nama Kendaraan

Bermotor (BBNKB), dan Pajak Bahan Bakar Kendaraan

Bermotor (PBBKB) berpengaruh secara simultan terhadap

Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Tengah periode 2008-

2014.

5. Nilai Adjusted R Square sebesar 0,932 atau 93,2% berarti

bahwa pendapatan asli daerah dipengaruhi sebesar 93,2% oleh

variabel PKB, BBNKB, dan PBBKB. Sedangkan 6,8%

dipengaruhi oleh variabel lain.

2. Rakatitha dan Gayatri (2016)

Judul “Pengaruh Kontribusi Pajak Kendaraan Bermotor Dan Bea

Balik Nama Kendaraan Bermotor Terhadap Pendapatan Asli Daerah”

1) Perumusan Masalah

1. Apakah kontribusi Pajak Kendaraan Bermotor berpengaruh

positif terhadap Pendapatan Asli Daerah di BAPENDA Provinsi

Bali periode 2013-2016?

2. Apakah kontribusi Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor

berpengaruh positif terhadap Pendapatan Asli Daerah di

BAPENDA Provinsi Bali periode 2013-2016?

2) Hipotesis

1. Kontribusi Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) berpengaruh

positif terhadap Pendapatan Asli Daerah di BAPENDA Provinsi

Bali periode 2013-2016.


14

2. Kontribusi Bea balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB)

berpengaruh positif terhadap Pendapatan Asli Daerah di

BAPENDA Provinsi Bali periode 2013-2016.

3) Kesimpulan

1. Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) memilki pengaruh positif

terhadap Pendapatan Asli Daerah di BAPENDA Provinsi Bali

periode 2013-2016.

2. Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) memiliki

pengaruh positif terhadap Pendapatan Asli Daerah di

BAPENDA Provinsi Bali periode 2013-2016.

3. Wahfar, Hamzah, dan Syechalad (2014)

Judul “Analisis Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Bea Balik

Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) Sebagai Salah Satu Sumber

Penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Pidie”

1) Perumusan Masalah

1. Apakah Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) berpengaruh

terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Kabupaten Pidie?

2. Apakah Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB)

berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) di

Kabupaten Pidie?

2) Hipotesis

1. Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) berpengaruh positif terhadap

Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Kabupaten Pidie.


15

2. Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) berpengaruh

positif terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Kabupaten

Pidie.

3) Kesimpulan

1. Secara parsial variabel Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan

Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) berpengaruh

positif serta signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD)

di Kabupaten Pidie.

2. Nilai Koefisien determinasi (R2) sebesar 0,776 menunjukkan

bahwa variabel PAD di Kabupaten Pidie dapat dijelaskan oleh

variabel PKB dan BBNKB sebesar 77,6 % dan selebihnya

sebesar 22,4% dijelaskan oleh variabel lain diluar model

penelitian. Nilai koefisien korelasi (R) sebesar 0,881

menggambarkan bahwa variabel PKB dan BBNKB mempunyai

hubungan yang sangat kuat atau erat dengan variabel PAD di

Kabupaten Pidie yaitu sebesar 88,1% sedangkan sisanya

sebesar 11,9%.

4. Ningsih dan Rahmayati (2018)

Judul “Pengaruh Pajak Kendaraan Bermotor, Bea Balik Nama

Kendaraan Bermotor dan Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor

terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa Tengah”

1) Perumusan Masalah

1. Apakah terdapat pengaruh Pajak Kendaraan Bermotor

terhadap Pendapatan Asli Daerah di Provinsi Jawa Tengah?


16

2. Apakah terdapat pengaruh Bea Balik Nama Kendaraan

Bermotor terhadap Pendapatan Asli Daerah di Provinsi Jawa

Tengah?

3. Apakah terdapat pengaruh Pajak Bahan Bakar Kendaraan

Bermotor terhadap Pendapatan Asli Daerah di Provinsi Jawa

Tengah?

2) Hipotesis

1. Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) berpengaruh terhadap

Pendapatan Asli Daerah di Provinsi Jawa Tengah.

2. Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) berpengaruh

terhadap Pendapatan Asli Daerah provinsi di Jawa Tengah.

3. Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB)

berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah di Provinsi

Jawa Tengah.

3) Kesimpulan

1. Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) berpengaruh terhadap

Pendapatan Asli Daerah di Provinsi Jawa Tengah.

2. Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) tidak

berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah provinsi di

Jawa Tengah.

3. Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB) tidak

berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah di Provinsi

Jawa Tengah.
17

Tabel 2.1

Perbedaan dan Persamaan Penelitian Terdahulu dan Sekarang

Nama Peneliti Judul Penelitian Variabel Penelitian

Budi Kusuma Pengaruh Pajak Kendaraan Bermotor, Bea X1 : Pajak Kendaraan


Wijaya, Kharis Balik Nama Kendaraan Bermotor dan Pajak Bermotor
Raharjo, dan Rita Bahan Bakar Kendaraan Bermotor X2 : Bea Balik Nama
Andini Terhadap Pendapatan Asli Daerah Provinsi
Kendaraan Bermotor
(2016) Jawa Tengah (Studi kasus pada DPPAD
Provinsi Jawa Tengah Periode Tahun 2008- X3 : Pajak Bahan Bakar
2014) Kendaraan Bermotor
Y : Pendapatan Asli
Daerah (PAD)
Putu Nadya Pengaruh Kontribusi Pajak Kendaraan X1 : Pajak Kendaraan
Kardevi Rakatitha Bermotor dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor
dan Gayatri Bermotor terhadap Pendapatan Asli Daerah X2 : Bea Balik Nama
(2016)
Kendaraan Bermotor
Y : Pendapatan Asli
Daerah (PAD)
Rakhmad Rinaldi Analisis Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) X1 : Pajak Kendaraan
Wahfar, Abubakar dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor Bermotor
Hamzah, dan (BBNKB) Sebagai Salah Satu Sumber X2 : Bea Balik Nama
Mohd. Nur Penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD)
Kendaraan Bermotor
Syechalad Kabupaten Pidie
(2014) Y : Pendapatan Asli
Daerah (PAD)
Septiana Widya Pengaruh Pajak Kendaraan Bermotor, Bea X1 : Pajak Kendaraan
Ningsih dan Anim Balik Nama Kendaraan Bermotor dan Pajak Bermotor
Rahmayati Bahan Bakar Kendaraan Bermotor terhadap X2 : Bea Balik Nama
(2018) Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa
Kendaraan Bermotor
Tengah
X3 : Pajak Bahan Bakar
Kendaraan Bermotor
Y : Pendapatan Asli
Daerah (PAD)

Ramadhan Aji Pengaruh Pajak Kendaraan Bermotor, Bea X1 : Pajak Kendaraan


Pamungkas Balik Nama Kendaraan Bermotor dan Pajak Bermotor
(2019) Bahan Bakar Kendaraan Bermotor terhadap X2 : Bea Balik Nama
Pendapatan Asli Daerah Provinsi Jawa
Kendaraan Bermotor
Timur (Studi Kasus Pada Badan
Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Timur X3 : Pajak Bahan Bakar
Periode 2015-2018) Kendaraan Bermotor
Y : Pendapatan Asli
Daerah (PAD)

Sumber: Peneliti (2019)


18

2.2 Landasan Teori

2.2.1 Pajak

2.2.1.1 Definisi Pajak

Menurut Soemitro (dalam Priantara, 2012 : 2) pajak merupakan iuran

rakyat kepada kas negara berdasarkan undang-undang (yang dapat

dipaksakan) namun tidak mendapat timbal balik (kontraprestasi) secara

langsung yang dapat ditujukan dan digunakan untuk membayar

pengeluaran umum.

Adapun definisi pajak secara resmi yang dimuat dalam Undang-

Undang Nomor 16 Tahun 2009 yang merupakan perubahan keempat

Undang-Undang Nomor 6 Tahun 1983 tentang Ketentuan Umum dan Tata

Cara Perpajakan atau dikenal dengan istilah Undang-Undang KUP.

Menurut Undang-Undang tersebut, “Pajak adalah kontribusi wajib kepada

negara yang terutang oleh orang pribadi atau badan yang bersifat

memaksa berdasarkan Undang-Undang, dengan tidak mendapatkan

imbalan secara langsung dan digunakan untuk keperluan negara bagi

sebesar-besarnya kemakmuran rakyat. Contoh pajak adalah: Pajak

Penghasilan, Pajak Kendaraan Bermotor, dan lain-lain”. Berdasarkan

berbagai pengertian di atas, maka dapat dijelaskan bahwa pajak adalah

suatu iuran yang dikenakan dan wajib dibayarkan oleh wajib pajak, yang

mengandung unsur-unsur sebagai berikut:

a. Masyarakat

b. Berdasarkan Undang-undang

c. Ada pemungut pajaknya

d. Subjek pajak-wajib pajak


19

e. Objek pajak

Menurut Priantara (2012 : 6) berdasarkan golongannya pajak dibagi

dua, yaitu:

a. Pajak Langsung

Pajak yang dibebankan langsung kepada wajib pajak yang berkewajiban

membayar pajaknya dan tidak dapat dialihkan kepada pihak lainnya.

Contohnya Pajak Penghasilan (PPh).

b. Pajak Tidak Langsung

Pajak yang beban pajaknya dapat dialihkan kepada pihak lain.

Contohnya Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dan Pajak Penjualan Barang

Mewah (PPnBM). Pajak ini dipungut oleh wajib pajak (Pengusaha Kena

Pajak) terlebih dahulu dan yang memikul beban pajak adalah pengguna

jasa atau barang yang dihasilkan oleh wajib pajak tersebut.

Menurut Priantara (2012 : 6) berdasarkan sifatnya pajak dibagi menjadi

dua, yaitu:

a. Pajak Subjektif

Pajak dimana yang ditentukan pertama adalah subjeknya terlebih

dahulu baru kemudian menentukan objeknya. Contohnya Pajak

Penghasilan (PPh).

b. Pajak Objektif

Pajak objektif kebalikan dari pajak subjektif. Dimana dalam pajak

objektif yang lebih dulu ditentukan adalah objeknya baru kemudian

subjeknya. Contohnya PPN dan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB).


20

Menurut Priantara (2012 : 6) berdasarkan lembaga institusi

pemungutan pajak dibagi menjadi dua, yaitu:

a. Pajak Pusat

Pajak yang diadministrasikan pemerintah pusat dalam hal ini adalah

Kementrian Keuangan yakni Direktorat Jendral Pajak, misalnya adalah

PPh dan PPN.

b. Pajak Daerah

Pajak yang diadministrasikan oleh pemerintah daerah. Pajak daerah

yang dibedakan antara Pajak Provinsi dan Pajak Kabupaten/Kota.

Pajak Provinsi terdiri dari empat macam yaitu: Pajak Kendaraan

Bermotor, Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor, Pajak Bahan Bakar

Kendaraan Bermotor, Pajak Air Permukaan, dan Pajak Rokok. Pajak

Kabupaten/Kota terdiri dari Pajak Hotel, Pajak Restoran, Pajak

Hiburan, Pajak Reklame, Pajak Penerangan Jalan, Pajak Mineral

Bukan Logam dan Batuan, Pajak Parkir, Pajak Air Tanah, pajak Sarang

Burung Walet, Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan,

dan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan.

2.2.1.2 Fungsi Pajak

Menurut Waluyo (2011 : 6) menyebutkan fungsi pajak yaitu:

a. Fungsi Penerimaan (Budgeter)

Pajak fungsi penerimaan berati pajak digunakan sebagai sumber

dana yang diperuntukkan bagi pembiayaan pengeluaran-

pengeluaran pemerintah. Contohnya adalah dimasukkannya pajak

dalam APBN sebagai penerimaan dalam negeri.


21

b. Fungsi Mengatur (Reguler)

Pajak sebagai fungsi mengatur yaitu pajak sebagai alat untuk

mengatur atau melaksanakan kebijakan dibidang sosial dan

ekonomi. Contohnya adalah dengan dikenakannya pajak yang lebih

tinggi terhadap minuman keras agar penjualnya dapat ditekan,

demikian pula dengan barang mewah.

2.2.1.3 Tata Cara Pemungutan Pajak

Menurut Mardiasmo (2011 : 6) tata cara pemungutan pajak dilakukan

berdasarkan tiga stelsel, yaitu:

a. Stelsel Nyata (real stelsel)

Objek pajak (penghasilan yang nyata) digunakan sebagai

dasar pengenaan pajaknya. Pemungutannya dilakukan pada

akhir tahun pajak, yakni setelah penghasilan yang

sesungguhnya diketahui. Kelebihan stelsel ini adalah yang

dikenakan lebih realistis, berdasarkan kenyataan yang ada

sedangkan kelemahannya adalah pajak baru dikenakan pada

akhir periode.

b. Stelsel Anggapan (fictive stelsel)

Pengenaan pajaknya didasarkan pada Undang-Undang yang

telah ditetapkan. Misalnya, penghasilan satu tahun dianggap

sama dengan tahun sebelumnya, sehingga pada awal tahun

pajak sudah dapat ditetapkan besarnya pajak terutang untuk

pajak berjalan. Kelebihan stelsel ini adalah pajak dapat dibayar

selama tahun pajak berjalan tanpa harus menunggu pada akhir


22

tahun, namun besarnya pajak yang dibayar tidak berdasarkan

pada keadaan yang sesungguhnya karena belum pasti jika

besarnya sama dengan tahun sebelumnya.

c. Stelsel Campuran

Stelsel ini adalah kombinasi antara stelsel nyata dan stelsel

anggapan. Pada awal tahun, besarnya pajak dihitung

berdasarkan besaran pajak tahun lalu,kemudian pada akhir

tahun besarnya pajak disesuaikan dengan keadaan yang

sebenarnya. Bila besarnya pajak menurut kenyataannya lebih

besar daripada pajak menurut perkiraan, maka wajib pajak

harus menambah. Sebaliknya, jika lebih kecil kelebihannya

dapat diminta kembali lebih bayarnya.

2.2.1.4 Asas Pemungutan Pajak

Asas pemungutan pajak terbagi menjadi 3 jenis menurut Mardiasmo

(2011 : 7), yaitu:

a. Asas Domisili (asas tempat tinggal)

Seluruh penghasilan wajib pajak yang bertempat tinggal di wilayah atau

Negara tertentu berhak dikenakan pajak oleh Negara tersebut, baik

penghasilan yang berasal dari dalam negeri maupun luar negeri.

b. Asas Sumber

Negara berhak mengenakan pajak atas penghasilan yang bersumber

di wilayahnya, baik penghasilan yang berasal dari dalam negeri

maupun luar negeri.


23

c. Asas Kebangsaan

Merupakan pengenaan pajak yang didasarkan pada status

kewarganegaraan dari orang pribadi atau badan yang memperoleh

penghasilan. Negara Indonesia berhak mengenakan pajak terhadap

penghasilan Warga Negara Indonesia yang bekerja di Thailand, baik

penghasilan dari Indonesia maupun Thailand akan dikenakan pajak.

Begitu pula sebaliknya, pajak Negara lain juga akan berlaku di

Indonesia untuk Warga Negara Asing yang bekerja di Indonesia.

2.2.1.5 Sistem Pemungutan Pajak

Sistem pemungutan pajak terdiri dari 3 sistem menurut Mardiasmo

(2011 : 8), yaitu:

a. Official Assessment System

Sistem pemungutan pajak yang memberikan wewenang kepada

pemerintah (fiskus) untuk menentukan besarnya pajak yang berutang oleh

wajib pajak. Ciri-cirinya:

a) Wewenang untuk menentukan besarnya pajak terutang ada

pada fiskus.

b) Wajib pajak bersifat pasif.

c) Utang pajak timbul setelah dikeluarkan surat ketetapan

pajak oleh fiskus.

b. Self Assessment System

Suatu sistem pemungutan pajak yang memberi wewenang kepada

wajib pajak untuk menentukan sendiri besarnya pajak yang terutang. Ciri-

cirinya:
24

a) Wewenang untuk menentukan besarnya pajak terutang ada

pada wajib pajak sendiri.

b) Wajib pajak aktif, mulai dari menghitung, menyetor dan

melaporkan sendiri pajak yang terutang.

c) Fiskus tidak ikut campur dan hanya mengawasi.

c. With Holding System

Suatu sistem pemungutan pajak yang memberikan wewenang

kepada pihak ketiga (bukan fiskus dan bukan wajib pajak yang

bersangkutan) untuk menentukan besarnya pajak yang terutang oleh wajib

pajak. Ciri-cirinya:

a) Wewenang menentukan besarnya pajak yang terutang ada

pada pihak ketiga, pihak selain fiskus dan wajib pajak.

2.2.1.6 Hambatan Pemungutan Pajak

Menurut Mardiasmo (2011 : 8) hambatan terhadap pungutan pajak dapat

dikelompokkan menjadi:

a. Perlawanan Pasif

Masyarakat enggan (pasif) membayar pajak, yang dapat disebabkan

antara lain:

1. Perkembangan intelektual dan moral masyarakat.

2. Sistem perpajakan yang (mungkin) sulit dipahami masyarakat.

3. Sistem kontrol tidak dapat dilakukan atau dilaksanakan dengan

baik.

b. Perlawanan Aktif
25

Perlawanan aktif adalah semua usaha dan perbuatan yang secara

langsung ditujukan kepada fiskus dengan tujuan untuk menghindari

pajak. Bentuknya antara lain:

1. Tax avoidance, usaha meringankan beban pajak dengan tidak

melanggar Undang-Undang.

2. Tax evasion, usaha meringankan beban pajak dengan cara

melanggar Undang-Undang (menggelapkan pajak).

2.2.2 Pajak Daerah

2.2.2.1 Teori Pajak Daerah

Menurut UU No. 18 Tahun 1997 tentang Pajak Daerah dan Retribusi

Daerah sebagaimana telah diubah dengan UU No. 34 Tahun 2000 dan

terakhir diubah dengan UU No. 28 Tahun 2009, yang dimaksud dengan

pajak daerah adalah kontribusi wajib kepada daerah yang terutang oleh

orang pribadi atau badan yang bersifat memaksa berdasarkan Undang-

Undang, dengan tidak mendapatkan imbalan secara langsung dan

digunakan untuk keperluan Daerah bagi sebesar-besarnya kemakmuran

rakyat.

Menurut Siahaan (2005 : 10) pajak daerah adalah iuran wajib yang

harus dibayarkan oleh orang pribadi atau badan kepada tanpa adanya

imbalan secara langsung yang seimbang, dapat dipaksakan berdasarkan

peraturan perundang-undangan yang berlaku, pajak digunakan untuk

membiayai penyelenggaraan pemerintah daerah dan pembangunan

daerah. Dengan demikian, pajak daerah merupakan pajak yang ditetapkan

oleh pemerintah daerah dengan peraturan daerah (Perda), yang

berwenang melakukan pemungutan adalah pemerintah daerah dan


26

hasilnya digunakan untuk membiayai pengeluaran pemerintah daerah

dalam melaksanakan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan

di daerah.

2.2.2.2 Jenis Pajak Daerah

Dengan adanya Undang-Undang No. 28 Tahun 2009, diharapkan pajak

daerah yang penting guna membiayai penyelenggaraan pemerintah dan

pembangunan daerah. Dalam Undang-Undang No. 28 Tahun 2009

menjelaskan perbedaan antara jenis pajak yang dipungut oleh Provinsi

dengan pajak yang dipungut oleh Kabupaten/Kota.

a. Pajak Provinsi ditetapkan sebanyak empat jenis, yaitu:

1. Pajak Kendaraan Bermotor

Merupakan pajak atas kepemilikan dan/atau penguasaan

kendaraan bermotor dan kendaraan diatas air.

2. Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor

Merupakan pajak atas penyerahan hak milik kendaraan bermotor

dan kendaraan diatas air sebagai akibat perjanjian pihak atau

perbuatan sepihak atau keadaan yang terjadi karena jual beli, tukar

menukar, hibah, warisan atau pemasukan ke dalam badan usaha.

3. Pajak Bahan Bakar Kendaraan

Merupakan pajak bahan bakar yang disediakan/dianggap

digunakan untuk kendaraan bermotor, termasuk bahan bakar yang

digunakan untuk kendaraan diatas air.

4. Pajak Air Permukaan


27

Merupakan pajak atas pengambilan dan/atau pemanfaatan air

permukaan, yaitu semua air yang terdapat pada permukaan tanah,

tidak termasuk air laut, baik yang berada di laut maupun di darat.

5. Pajak Rokok

Merupakan pungutan atas cukai rokok yang dipungut oleh

Pemerintah.

b. Pajak Kabupaten/Kota terdiri dari tujuh jenis, yaitu:

1. Pajak Hotel

Merupakan pajak yang dikenakan terhadap pengunjung yang

melakukan pembayaran atas pelayanan yang telah disediakan oleh

pengusaha penginapan.

2. Pajak Restoran

Merupakan pajak yang dikenakan terhadap pengunjung yang

melakukan pembayaran terhadap pengusaha rumah makan

(restoran).

3. Pajak Hiburan

Merupakan pajak atas penyelenggaraan hiburan untuk semua jenis

pertunjukkan, permainan atau keramaian dengan nama atau bentuk

apapun.

4. Pajak Reklame

Merupakan pajak yang dikenakan atas reklame yang diadakan

dengan jenis reklame yang dikenakan pajak.

5. Pajak Parkir
28

Merupakan pajak yang dikenakan atas penyelenggaraan tempat

parkir diluar badan jalan oleh pribadi atau badan, baik yang

disediakan berkaitan dengan pokok usaha maupun yang disediakan

sebagai usaha, termasuk penyediaan tempat penitipan kendaraan

bermotor dan garansi motor yang memungut bayaran.

6. Pajak Penerangan Jalan

Merupakan pajak yang dipungut atas penggunaan tenaga listrik,

dengan ketentuan daerah tersebut tersedia penerangan jalan yang

rekeningnya dibayar oleh pemerintah daerah.

7. Pajak Mineral Bukan Logam dan Batuan

Merupakan pajak atas kegiatan pengambilan mineral bukan logam

dan batuan, baik dari sumber alam di dalam dan/atau permukaan

bumi untuk dimanfaatkan.

8. Pajak Air Tanah

Merupakan pajak atas pengambilan dan/atau pemanfaatan air

tanah, yaitu air yang terdapat dalam lapisan tanah atau batuan di

bawah permukaan tanah.

9. Pajak Sarang Burung Walet

Merupakan pajak atas kegiatan pengambilan dan/atau perusahaan

sarang burung walet.

10. Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan

Merupakan pajak atas bumi dan/atau bangunan yang dimiliki,

dikuasai, dan/atau dimanfaatkan oleh orang pribadi atau Badan,


29

kecuali kawasan yang digunakan untuk kegiatan usaha

perkebunan, perhutanan, dan pertambangan.

2.2.2.3 Ciri-Ciri Pajak Daerah

Ciri-ciri pajak daerah yang dikemukakan oleh Siahaan (2009:7) adalah

sebagai berikut:

1. Pajak dipungut oleh negara, baik oleh pemerintah pusat maupun

pemerintah daerah, berdasarkan kekuatan undang-undang serta aturan

pelaksanaannya.

2. Pembayaran pajak harus masuk kepada kas negara, yaitu kas

pemerintah pusat atau kas pemerintah daerah (sesuai dengan jenis

pajak yang dipungut).

3. Dalam pembayaran pajak tidak dapat ditunjukkan adanya kontra prestasi

individu oleh pemerintah (tidak ada imbalan langsung yang diperoleh

pembayar pajak). Dengan kata lain, tidak ada hubungan langsung

antara jumlah pembayaran pajak dengan kontra prestasi secara

individu.

4. Penyelenggaraan pemerintahan secara umum merupakan manifestasi

kontra prestasi dari negara kepada para pembayar pajak.

5. Pajak dipungut karena adanya suatu keadaan, kejadian, dan perbuatan

yang menurut peraturan perundang-undangan pajak dikenakan pajak.

6. Pajak memiliki sifat dapat dipaksakan. Artinya wajib pajak yang tidak

memenuhi kewajiban pembayaran pajak, dapat dikenakan sanksi, baik

sanksi pidana maupun denda sesuai dengan ketentuan yang berlaku.


30

2.2.2.4 Jenis dan Tarif Pajak Daerah

Siahaan (2009:84-88) menyatakan bahwa jenis dan tarif pajak yang

dapat dipunggut oleh pemerintah daerah di atur dalam UU No. 34 Tahun

2000, yaitu sebagai berikut:

1. Jenis dan Tarif Pajak Provinsi adalah sebagai berikut.

a. Pajak Kendaraan Bermotor dan Kendaraan di Atas Air 5% (lima

persen);

b. Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor dan Kendaraan di Atas Air

10% (sepuluh persen);

c. Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor 5% (lima persen);

d. Pajak Pengambilan dan Pemanfaatan Air Bawah Tanah dan Air

Permukaan 20% (dua puluh persen).

2. Jenis dan Tarif Pajak Kabupaten atau Kota adalah sebagai

berikut:

a. Pajak Hotel 10% (sepuluh persen);

b. Pajak Restoran 10% (sepuluh persen);

c. Pajak Hiburan 35% (tiga puluh lima persen);

d. Pajak Reklame 25% (dua puluh lima persen);

e. Pajak Penerangan Jalan 10% (sepuluh persen);

f. Pajak Pengambilan Bahan Galian Golongan C 20% (dua puluh

persen);

g. Pajak Parkir 20% (dua puluh persen)


31

2.2.2.5 Kriteria dan Ciri-Ciri Pajak Daerah

Siahaan (2006 : 197) menyebutkan bahwa pajak daerah dikatakan baik

apabila telah memenuhi kriteria umum tentang perpajakan daerah sebagai

berikut:

a. Prinsip yang memberikan pendapatan yang cukup dan fleksibel,

artinya dapat mudah mengikuti naik turunnya tingkat pendapatan

masyarakat.

b. Adil dan merata secara vertical yang artinya sesuai dengan

tingkatan masyarakat serta secara horizontal yaitu berlaku sama

rata bagi setiap anggota kelompok masyarakat sehingga tidak

ada yang kebal pajak.

c. Administrasi yang sederhana, mudah dihitung, dan memberikan

pelayanan memuaskan bagi wajib pajak sehingga tidak

membuat mereka menunggak pajaknya.

d. Secara politis dapat diterima oleh masyarakat, sehingga timbul

motivasi dan kesadaran pribadi untuk membayar pajak tepat

waktu.

e. Non distorsi terhadap perekonomian, maksudnya implikasi pajak

atau pungutan menimbulkan pengaruh minimal terhadap

perekonomian.

Untuk mempertahankan prinsip-prinsip tersebut, maka perpajakan

daerah harus memiliki ciri-ciri yang dimaksud adalah sebagai berikut:

a. Pajak daerah secara ekonomis dapat dipungut, berarti

perbandingan antara penerimaan pajak harus lebih besar

dibandingkan biaya pemungutannya.


32

b. Relatif stabil, artinya penerimaan pajaknya tidak berfluktuasi

terlalu besar, kadang-kadang meningkat secara draktis dan ada

kalanya menurun secara tajam. Dasar pengenaan pajaknya

harus merupakan perpaduan antara prinsip keuntungan dan

kemampuan untuk membayar (ability to pay).

2.2.2.6 Penerimaan Pajak dan Pajak Daerah

Dengan ditetapkannya Undang-Undang No. 33 Tahun 2004 tentang

Perimbangan Keuangan anatara Pemerintah Pusat dan Daerah, yang

didukung dengan Peraturan Pemerintah No. 25 Tahun 2000 tentang

Kewenangan Pemerintah Pusat dan Kewenangan Pemerintah Provinsi

sebagai Otonomi Daerah, telah membawa pembangunan yang cukup

besar dan mendasar dalam pengaturan penyelenggaraan pemerintahan,

pelayanan masyarakat serta pembangunan daerah.

Implikasi langsung dari pemberian tanggung jawab tersebut adalah

daerah membutuhkan dana yang semakin besar untuk memenuhi

pembiayaan yang menjadi tanggung jawabnya. Sejalan dengan pemberian

fungsi tersebut, telah dilakukan pembagian sumber-sumber keuangan

yang akan menjamin agar semua daerah dapat membiayai kebutuhan

pengeluaran yang menjadi tanggung jawabnya.

Salah satu sumber pembiayaan tersebut diharapkan dari penerimaan

daerah yang meliputi (a) Pendapatan Asli Daerah; (b) Hasil Pajak Daerah;

(c) Hasil Retribusi Daerah; (d) Hasil Perusahaan Milik Daerah dan Hasil

Pengelolaan Kekayaan Daerah yang dipisahkan; (e) Lain-lain pendapatan

daerah yang dipisahkan; (f) Dana Perimbangan; (g) Pinjaman Daerah.


33

2.2.3 Pajak Kendaraan Bermotor

2.2.3.1 Pengertian

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No. 9 Tahun 2010 Tentang

Pajak Daerah, Pajak Kendaraan Bermotor yang disingkat PKB adalah

pajak atas kepemilikan dan/atau penguasaan kendaraan bermotor.

Kendaraan bermotor adalah semua kendaraan beroda beserta

gandengannya yang digunakan di semua jenis jalan darat dan digerakkan

oleh peralatan teknik berupa motor dan peralatan lainnya yang berfungsi

untuk mengubah suatu sumber daya energi tertentu menjadi tenaga gerak

kendaraan bermotor yang bersangkutan, termasuk alat-alat berat dan alat-

alat besar yang dalam operasinya menggunakan roda dan motor dan tidak

melekat secara permanen serta kendaraan bermotor yang dioperasikan di

air.

2.2.3.2 Subjek dan Objek Pajak Kendaraan Bermotor

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No. 9 Tahun 2010, pasal 5,

subjek PKB adalah orang yang menjadi pribadi atau badan yang memiliki

dan/atau menguasai kendaraan bermotor.

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No. 9 Tahun 2010, pasal 4,

objek PKB adalah kepemilikan dan/atau jasa penguasaan kendaraan

bermotor yang terdaftar di Provinsi Jawa Timur dan kendaraan bermotor

luar daerah yang digunakan lebih dari 3 bulan di daerah wajib melaporkan

kepada kepala dinas setempat. Objek pajak yang dikecualikan dari

kendaraan bermotor adalah:

a. Kereta Api;
34

b. Kendaraan bermotor yang semata-mata digunakan untuk

keperluan pertahanan dan keamanan negara;

c. Kendaraan bermotor yang dimiliki dan/atau dikuasai kosulat,

perwakilan negara asing dengan asa timbal balik lembaga-

lembaga internasional yang memperoleh pembebasan pajak dari

pemerintah.

2.2.3.3 Dasar Pengenaan Pajak Kendaraan Bermotor

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No. 9 Tahun 2010, pasal 6,

dasar pengenaan PKB adalah hasil perkalian dari 2 unsur pokok yaitu:

a. Nilai jual Kendaraan Bermotor yang ditentuka berdasarkan harga

pasaran umum satu kendaraan bermotor yang pada minggu

pertama bulan Desember tahun sebelumnya; dan

b. Bobot yang dicerminkan secara relatif tingkat kerusakan jalan

dan/atau pencemaran lingkungan akibat penggunaan kendaraan

bermotor. Bobot yang dimaksud dinyatakan dalam koefisien

yang nilainya 1 (satu) berarti kerusakan jalan dan/atau

pencemaran lingkungan oleh penggunaan kendaraan bermotor

tersebut dianggap masih dalam batas toleransi atau koefisien

lebih besar dari 1 (satu) yang berarti penggunaan kendaraan

bermotor tersebut dianggap melewati batas toleransi.

Untuk kendaraan bermotor dengan usia 25 tahun ke atas dasar pengenaan

pajak ditetapkan sebesar 50% dari nilai jual kendaraan bermotor yang

berlaku. Khusus kendaraan yang digunakan di luar jalan umum, termasuk


35

alat-alat berat dan alat-alat besar, dasar pengenaan pajaknya adalah nilai

jual kendaraan bermotor.

2.2.3.4 Tarif Pajak Kendaraan Bermotor

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No. 9 Tahun 2010, pasal 7 dan

8, tarif Pajak Kendaraan Bermotor ditetapkan sebesar:

a. 1,5% (satu koma lima persen) kepemilikan pertama untuk

kendaraan bermotor pribadi dan badan;

b. 1,0% (satu koma nol persen) untuk kendaraan bermotor

angkutan

c. 0,5% (nol koma lima persen) untuk kendaraan ambulans,

pemadam kebakaran, lembaga sosial dan keagamaan,

Pemerintah/TNI/POLRI dan Pemrintah Daerah; dan

d. 0,2% (Nol koma dua persen) untuk kendaraan bermotor alat-alat

berat dan alat-alat besar.

Sedangkan kepemilikan kendaraan bermotor pribadi roda 4 (empat) serta

kendaraan bermotor roda 2 (dua) yang isi silinder 250 cc ke atas, kedua

dan seterusnya dikenakan tarif secara progresif. Besarnya tarif progresif

sebagai berikut:

a. Kepemilikan kedua 2% (dua persen);

b. Kepemilikan ketiga 2,5% (dua koma lima persen);

c. Kepemilikan keempat 3% (tiga persen);

d. Kepemilikan kelima dan seterusnya sebesar 3,5% (tiga koma

lima persen).
36

2.2.3.5 Cara Perhitungan Pajak Kendaraan Bermotor

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No. 9 Tahun 2010, Pasal 9,

besaran pokok PKB yang terutang dihitung dengan cara mengalikan tarif

sebagaimana dimaksud dalam pasal 7 dan atau Pasal 8 dengan dasar

pengenaan PKB sebagaimana dimaksud dalam pasal 6. Cara untuk

menghitung besarnya PKB terutang dihitung berdasarkan perkalian antara

tarif PKB dengan dasar pengenaan PKB:

a. 1,5% x (NJKB x Bobot) untuk kepemilikan pertama kendaraan

bermotor pribadi dan badan.

b. 1,0% x (NJKB x Bobot) untuk kendaraan bermotor angkutan

umum.

c. 0,5% x (NJKB x Bobot) untuk kendaraan ambulans, pemadam

kebakaran, sosial keagamaan, Pemerintah/TNI/POLRI dan

Pemerintah Daerah.

d. 0,2% x (NJKB x Bobot) untuk kendaraan bermotor alat-alat berat

dan alat-alat besar.

e. 2% x (NJKB x Bobot) untuk kendaraan bermotor kepemilikan

kedua

f. 2,5% x (NJKB x Bobot) untuk kendaraan bermotor kepemilikan

ketiga.

g. 3% x (NJKB x Bobot) untuk kendaraan bermotor kepemilikan

keempat.

h. 3,5% x (NJKB x Bobot) untuk kendaraan bermotor kepemilikan

kelima dan seterusnya


37

2.2.3.6 Ketentuan Pajak dan Saat Pajak Terutang.

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No. 9 Tahun 2010, pasal 10,

pasal 11 dan pasal 13:

a. Pajak kendaraan bermotor untuk masa pajak 12 (dua belas)

bulan berturut-turut terhitung mulai saat pendaftaran kendaraan

bermotor.

b. Untuk Pajak kendaraan Bermotor karena kahar (force majeur)

masa pajaknya tidak sampai 12 (dua belas) bulan,

dapatdilakukan restitusi atas pajak yang sudah dibayaruntuk

masa pajak yang belum dilalui.

c. 14 (empat belas) hari sebelum berakhirnya masa pajak

kendaraan bermotor, Kepala Dinas menerbitkan Surat

Pemberitahuan Kewajiban Pemilik Kendaraan Bermotor

(SPKPKB).

d. Pemberitahuan kewajiban pemilik kendaraan bermotor dalam

bentuk surat dan/atau elektronik.

e. Pajak kendaraan bermotor terutang sejak diterbitkannya SKPD

(Surat Ketetapan Pajak Daerah).

2.2.4 Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor

2.2.4.1 Pengertian

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No. 9 Tahun 2010 Tentang

Pajak Daerah, Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor yang selanjutnya

disingkat BBNKB adalah pajak atas penyerahan hak milik kendaraan

bermotor sebagai akibat perjanjian dua pihak atau perbuatan sepihak atau
38

keadaan yang terjadi karena jual beli, tukar menukar, hibah, warisan, atau

pemasukan ke dalam badan usaha.

2.2.4.2 Subjek dan Objek Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No. 9 Tahun 2010, pasal 15

dan pasal 17, subjek BBNKB adalah orang pribadi atau badan yang dapat

menerima penyerahan kepemilikan kendaraan bermotor. Termasuk

penyerahan kepemilikan kendaraan bermotor dari luar negeri untuk dipakai

secara tetap di Daerah, kecuali:

a. Untuk dipakai sendiri oleh orang pribadi yang bersangkutan

b. Untuk diperdagangkan

c. Untuk dikeluarkan kembali dari wilayah pabean Indonesia

d. Digunakan untuk pameran, penelitian, contoh, dan kegiatan

olahraga bertaraf Internasional.

Penguasaan kendaraan bermotor yang melebihi 12 (dua belas) bulan

dapat dianggap sebagai penyerahan. Namun penguasaan kendaraan

bermotor tidak termasuk penguasaan kendaraan bermotor karena

perjanjian sewa beli.

2.2.4.3 Dasar Pengenaan, Tarif, dan Cara Perhitungan

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No. 9 Tahun 2010, pasal 18,

dasar pengenaan BBNKB adalah Nilai Jual Objek Pajak (NJKB) yang

berpedoman pada Peraturan Menteri Dalam Negeri. Nilai jual Kendaraan

Bermotor yang ditentukan berdasarkan harga pasaran umum atas suatu

kendaraan bermotor yang pada minggu pertama bulan Desember tahun


39

sebelumnya. Menurut Perda Jawa Timur No. 9 Tahun 2010, Pasal 19, tarif

BBNKB ditetapkan masing-masing sebagai berikut:

a. Penyerahan pertama sebesar 15% (lima belas persen).

b. Penyerahan kedua dan seterusnya 1% (satu persen).

Sedangkan khusus untuk kendaraan bermotor alat-alat berat dan alat-alat

besar tarif BBNKB ditetapkan masing-masing sebagai berikut:

a. Penyerahan pertama sebesar 0,75% (nol koma tujuh puluh lima

persen).

b. Penyerahan kedua dan seterusnya sebesar 0,075% (nol koma

nol tujuh puluh lima persen).

Besaran pokok pajak BBNKB yang terutang dihitung dengan cara

mengalikan tarif dengan dasar pengenaan pajak.

2.2.4.4 Pendaftaran, Masa Pajak, Ketetapan dan Saat Pajak Terutang

Menurut Perda Jawa Timur No. 9 Tahun 2010, pasal 21, wajib pajak

BBNKB wajib mendaftarkan penyerahan kendaraan bermotor dalam jangka

waktu paling lambat 30 (tiga puluh) hari kerja sejak saat penyerahan. Orang

pribadi atau badan yang menyerahkan kendaraan bermotor melaporkan

secara tertulis penyerahan tersebut kepada Kepala Dinas dalam jangka

waktu 30 (tiga puluh) hari sejak saat penyerahan. Laporan tertulis tersebut

paling sedikit berisi:

a. nama dan alamat orang pribadi atau badan yang menerima

peyerahan;

b. tanggal, bulan, dan tahun penyertaan;


40

c. Nomor polis kendaraan bermotor; dan

d. Lampiran Surat Tanda Nomor Kendaraan.

Menurut Perda Jawa Timur No. 9 Tahun 2010, pasal 22, masa pajak

BBNKB adalah jangka waktu yang lamanya sama dengan 1 (satu) bulan

kalender. BBNKB terutang timbul sejak diterbitkannya SKPD, yaitu surat

ketentuan pajak daerah yang menentukan besarnya jumlah pokok pajak

yang terutang.

2.2.5 Pajak Bahan Bakar Kendaran Bermotor

2.2.5.1 Pengertian

Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB) merupakan jenis

pajak daerah yang dipungut oleh Pemerintah Daerah Tingkat I atau

Pemerintah Provinsi. Hal ini sebagaimana diatur dalam Undang-Undang

Nomor 18 Tahun 1997 tentang pajak Daerah dan Retribusi Daerah

sebagaimana telah diubah terakhir dengan Undang-Undang Nomor 28

Tahun 2009. Dalam Undang-undang ini yang dimaksud dengan PBBKB

adalah pajak atas bahan bakar yang disediakan atau dianggap digunakan

untuk kendaraan bermotor.

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No. 9 Tahun 2010 Tentang

Pajak Daerah, Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor yang selanjutnya

disingkat PBBKB adalah pajak atas penggunaan bahan bakar kendaraan

bermotor. Bahan bakar kendaraan bermotor adalah semua jenis bahan

bakar cair, gas dan padat yang digunakan untuk kendaraan bermotor.
41

2.2.5.2 Subjek dan Objek Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No.9 tahun 2010, pasal 25,

tentang pajak daerah, Objek PBBKB adalah bahan bakar kendaraan

bermotor yang disediakan atau dianggap digunakan untuk kendaraan

bermotor, termasuk bahan bakar yang digunakan untuk kendaraan di air.

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No. 9 Tahun 2010, pasal 26,

tentang pajak daerah, subjek PBBKB adalah konsumen bahan bakar

kendaraan bermotor.

2.2.5.3 Wajib Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No.9 tahun 2010 tentang Pajak

Daerah, Wajib pajak PBBKB adalah orang pribadi atau badan yang

menggunakan bahan bakar kendaraan bermotor.

2.2.5.4 Dasar Pengenaan Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No.9 tahun 2010 tentang Pajak

Daerah, tarif PBBKB dasar pengenaan PBBKB adalah Nilai Jual Bahan

Bakar Kendaraan Bermotor sebelum dikenakan Pajak Pertambahan Nilai.

2.2.5.5 Tarif Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No.9 tahun 2010 tentang Pajak

Daerah Tarif PBBKB ditetapkan sebesar 10% (sepuluh persen). Dalam hal

terjadi perubahan tarif yang dilakukan Pemerintah, maka tarif sebagaimana

yang dimaksud menyesuaikan dengan tarif yang ditetapkan oleh

Pemerintah.
42

2.2.6 Pendapatan Asli Daerah

2.2.6.1 Pengertian

Menurut Undang-Undang Republik Indonesia No. 33 Tahun 2004

tentang Perimbangan dan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan

Daerah, Pendapatan Asli Daerah adalah pendapatan yang diperoleh

daerah yang dipungut berdasarkan Peraturan Daerah sesuai dengan

peraturan perundang-undangan. PAD bertujuan memberikan kewenangan

kepada Pemerintah Daerah untuk menandai pelaksanaan otonomi daerah

sesuai dengan potensi daerah sebagai perwujudan desentralisasi.

Pendapatan Asli Daerah (PAD) merupakan suatu penerimaan daerah

yang bersumber dari berbagai sektor yang ada dalam daerah tersebut yang

dimanfaatkan untuk membiayai kegiatan pembangunan. Salah satu

sumber PAD berasal dari pajak. Besarnya potensi dan peranan sektor

pajak terhadap pembangunan ekonomi diharapkan dapat memberikan

gambaran peningkatan perekonomian dengan melihat besarnya

sumbangan terhadap PAD melalui potensi dan peranan sektor pajak.

Semakin tinggi PAD yang dimiliki oleh daerah maka akan semakin tinggi

kemampuan daerah untuk melaksanakan desentralisasi dan semakin

tinggi pula tingkat kemandirian daerah tersebut.

Dalam upaya meningkatkan PAD, daerah dilarang menetapkan

peraturan daerah tentang pendapatan yang menyebabkan ekonomi biaya

tinggi dan menetapkan peraturan daerah tentang pendapatan yang

menghambat mobilitas penduduk, lalu lintas barang dan jasa antar daerah,

dan kegiatan ekspor atau impor.


43

2.2.6.2 Sumber Pendapatan Asli Daerah

Pendapatan asli daerah (PAD) merupakan pendapatan yang

bersumber dari daerah sendiri, dalam UU No. 33 tahun 2004 (sebagai

pengganti UU No. 25 tahun 1999) disebutkan bahwa PAD bersumber dari:

a. Hasil pajak daerah, antara lain pajak hotel, pajak restoran, pajak

reklame.

b. Hasil retribusi daerah, antara lain retribusi pelayanan kesehatan,

retribusi pasar, dan retribusi terminal.

c. Hasil perusahaan daerah (BUMD) dan hasil pengelolaan

kekayaan daerah lainnya yang dipisahkan, antara lain bank

pendapatan daerah, perusahaan air minum, perusahaan daerah

percetakan, dan penyertaan modal pada pihak ketiga.

d. Lain-lain pendapatan daerah yang sah, antara lain hasil

penjualan kekayaan daerah yang tidak dipisahkan, jasa giro,

pendapatan bunga, keuntungan selisih nilai tukar rupiah

terhadap mata uang asing, dan komisi, potongan, ataupun

bentuk lain sebagai akibat dari penjualan dan/atau jasa oleh

daerah.

2.3 Pengaruh Pajak Kendaraan Bermotor, Bea Balik Nama Kendaraan

Bermotor dan Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor terhadap

Pendapatan Asli Daerah

2.3.1 Pengaruh Pajak Kendaraan Bermotor terhadap Pendapatan Asli

Daerah

Pajak kendaraan bermotor sangat berperan bagi Pendapatan Asli

Daerah (PAD). Dapat terlihat kecenderungan yang ada pada saat ini
44

daerah-daerah menganjurkan kepada penduduk di daerahnya untuk

membeli kendaraan dengan nomor polisi daerahnya masing-masing atau

membaliknamakan kendaraan yang belum terdaftar di daerah tempat

tinggalnya, hal ini bertujuan agar pajak yang dibayarkan oleh pemilik

kendaraan tersebut masuk ke kas daerah yang bersangkutan dan dana

nya dapat dipergunakan untuk pembangunan daerah yang bersangkutan

(Samudra, 2015: 91).

Penelitian yang dilakukan oleh Wahfar, Hamzah, dan Syechalad

(2014), Wijaya, Raharjo, dan Andini (2016), Rakatitha dan Gayatri (2016),

Ningsih dan Rahmayati (2018) menunjukkan bahwa Pajak Kendaraan

Bermotor berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD).

2.3.2 Pengaruh Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor terhadap

Pendapatan Asli Daerah

Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) merupakan salah

satu sumber pendapatan daerah yang potensial untuk membiayai

penyelenggaraan pembangunan. Untuk lebih meningkatkan daya guna

dan hasil guna pemungutan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor

(BBNKB) telah diatur di dalam Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2009

tentang pajak daearah dan retribusi daerah (Samudra, 2015: 110).

Penelitian yang dilakukan oleh Wahfar, Hamzah, dan Syechalad

(2014), Rakatitha dan Gayatri (2016) menunjukkan bahwa Bea Balik

Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) berpengaruh terhadap Pendapatan

Asli Daerah (PAD).


45

2.3.3 Pengaruh Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor terhadap

Pendapatan Asli Daerah

PAD termasuk salah satu bentuk penerimaan daerah. Salah satu

modal pemerintah daerah untuk mendapatkan dana pembangunan dan

untuk memenuhi belanja daerah adalah PAD. Jumlah kendaraan

bermotor setiap tahunnya meningkat, apabila jumlah kendaraan bermotor

di jalan bertambah, maka kebutuhan atas bahan bakar kendaraan

bermotor pun pasti akan meningkat, sehingga berpotensi untuk

meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) (Samudra, 2015: 124).

Penelitian yang dilakukan oleh Wijaya, Raharjo, dan Andini (2016)

menunjukkan bahwa Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB)

berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD).

2.4 Kerangka Pikir

Gambar 2.1: Kerangka Konseptual

Pajak Kendaraan
Bermotor
(X1)

Bea Balik Nama Pendapatan Asli Daerah


Kendaraan Bermotor (Y)
(X2)

Pajak Bahan Bakar


Kendaraan Bermotor
(X3)

Sumber: Peneliti (2019)

Uji Statistik Linier Berganda


46

2.5 Hipotesis

Hipotesis dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

H1 : Diduga bahwa Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) berpengaruh terhadap

Pendapatan Asli Daerah

H2 : Diduga bahwa Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) berpengaruh

terhadap Pendapatan Asli Daerah

H3 : Diduga bahwa Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB)

berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah.


BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Jenis dan Objek Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian

kuantitatif. Menurut Sugiyono (2012: 23) penelitian kuantitatif adalah penelitian

yang datanya dinyatakan dalam bentuk angka dan dianalisis dengan

menggunakan teknik statistik. Sehingga penelitian kuantitatif bertujuan untuk

mengetahui hubungan antara dua variabel atau lebih yang datanya dinyatakan

dalam bentuk angka dan dianalisis dengan menggunakan teknik statistik.

Dalam penelitian ini yang menjadi objek penelitian adalah Badan Pendapatan

Daerah Provinsi Jawa Timur yang berlokasi di Jalan Manyar Kertoarjo No. 1,

Manyar Sabrangan, Kec. Mulyorejo, Kota Surabaya, Jawa Timur, Indonesia.

3.2 Variabel dan Definisi Operasional

3.2.1 Definisi Operasional

Definisi penelitian pada penelitian adalah unsur penelitian yang terkait

dengan variabel yang terdapat dalam judul penelitian atau yang tercakup

dalam paradigma penelitian sesuai dengan hasil perumusan masalah.

Definisi operasional dalam penelitian adalah unsur penelitian

memberitahukan bagaimana caranya mengukur suatu variabel

(Singarimbun, hal 25, 1995). Definisi operasional adalah suatu definisi yang

diberikan kepada suatu variabel atau konstrak dengan cara memberikan arti,

menspesifikasikan kegiatan ataupun memberikan suatu operasional yang

47
48

diperlukan untuk mengatur konstrak variabel tersebut (Nazir, 2005 : 126).

Definisi operasional ini dapat memberikan informasi yang diperlukan untuk

mengukur variabel yang akan diteliti.

3.2.2 Pengukuran Variabel

Variabel penelitian adalah suatu bentuk objek penelitian yang ditentukan

oleh peneliti untuk menentukan suatu kesimpulan. Secara teori variabel

penelitian pada dasarnya adalah segala sesuatu yang berbentuk apa saja

yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari sehingga memperoleh

informasi tentang hal tersebut, kemudian ditarik kesimpulan.

Terdapat dua jenis variabel penelitian yang sering disebutkan, yaitu

variabel bebas (independen) dan variabel terikat (dependen). Variabel

independen merupakan variabel yang menjelaskan atau mempengaruhi

variabel yang lain atau variabel yang menjadi sebab terjadinya atau

terpengaruhnya variabel dependen. Variabel ini tidak bergantung pada

variabel lainnya (Indriantoro dan Supomo, 2014: 63). Variabel ini tidak

bergantung pada variabel lainnya (Indriantoro dan Supomo, 2014: 63).

Variabel dependen merupakan variabel yang dijelaskan atau

dipengaruhi oleh variabel independen (Indriantoro dan Supomo, 2014: 63).

Variabel ini biasanya disebut variabel terikat yang dipengaruhi atau yang

menjadi akibat karena adanya variabel bebas.

Berdasarkan pemaparan latar belakang, perumusan masalah, dan

hipotesis yang diajukan, berikut ini adalah variabel independen dan variabel

dependen yang telah ditentukan:


49

1. Variabel Independen (X)

A. Variabel Pajak Kendaraan Bermotor (X1)

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No.9 Tahun 2010 Tentang

Pajak Daerah, Pajak Kendaraan Bermotor yang disingkat PKB adalah

pajak atas kepemilikan dan/atau penguasaan kendaraan bermotor.

Kendaraan bermotor adalah semua kendaraan beroda beserta

gandengannya yang digunakan di semua jenis jalan darat dan digerakkan

oleh peralatan teknik berupa motor dan peralatan lainnya yang berfungsi

untuk mengubah suatu sumber daya energi tertentu menjadi tenaga

gerak kendaraan bermotor yang bersangkutan, termasuk alat-alat berat

dan alat-alat besar yang dalam operasinya menggunakan roda dan motor

dan tidak melekat secara permanen serta kendaraan bermotor yang

dioperasikan di air. Dalam penelitian ini ialah Pajak Kendaraan Bermotor

untuk kendaraan baru, pajak pendaftaran ulang, serta pajak 4 tahunan di

Provinsi Jawa Timur periode 2015-2018.

B. Variabel Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (X2)

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No. 9 Tahun 2010 Tentang

Pajak Daerah, Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor yang selanjutnya

disingkat BBNKB adalah pajak atas penyerahan hak milik kendaraan

bermotor sebagai akibat perjanjian dua pihak atau perbuatan sepihak

atau keadaan yang terjadi karena jual beli, tukar menukar, hibah, warisan,

atau pemasukan ke dalam badan usaha. Dalam penelitian ini ialah Bea
50

Balik Nama Kendaraan Bermotor untuk kendaraan baru, mutasi masuk

serta mutasi keluar di Provinsi Jawa Timur periode 2015-2018.

C. Variabel Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (X3)

Menurut Peraturan Daerah Jawa Timur No. 9 Tahun 2010 Tentang

Pajak Daerah, Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor yang selanjutya

disingkat PBBKB adalah pajak atas penggunaan bahan bakar kendaraan

bermotor. Bahan bakar kendaraan bermotor adalah semua jenis bahan

bakar cair, gas dan padat yang digunakan untuk kendaraan bermotor.

Dalam penelitian ini ialah Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor di

Provinsi Jawa Timur periode 2015-2018.

2. Variabel Dependen (Y)

Variabel Pendapatan Asli Daerah (Y)

Menurut Undang-Undang Republik Indonesia No. 33 Tahun 2004

tentang Perimbangan dan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan

Daerah, Pendapatan Asli Daerah adalah pendapatan yang diperoleh

daerah yang dipungut berdasarkan Peraturan Daerah sesuai dengan

peraturan perundang-undangan. PAD bertujuan memberikan

kewenangan kepada Pemerintah Daerah untuk menandai pelaksanaan

otonomi daerah sesuai dengan potensi daerah sebagai perwujudan

desentralisasi. Pendapatan Asli Daerah (PAD) merupakan suatu

penerimaan daerah yang bersumber dari berbagai sektor yang ada dalam

daerah tersebut yang dimanfaatkan untuk membiayai kegiatan

pembangunan. Dalam penelitian ini ialah realisasi Pendapatan Asli

Daerah Provinsi Jawa Timur periode 2015-2018.


51

3.3 Teknik Penentuan Sampel

3.3.1 Populasi

Populasi merupakan wilayah generalisasi yang terdiri atas objek-objek

yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh

peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya (Sugiyono,

2008 : 13). Hal ini dapat diartikan bahwasanya populasi tidak hanya dari segi

orang (subyek), tetapi juga dapat berupa obyek. Populasi dalam penelitian

ini adalah seluruh laporan bulanan Pajak Kendaraan Bermotor, Bea Balik

Nama Kendaraan Bermotor, Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor dan

Pendapatan Asli Daerah di wilayah Provinsi Jawa Timur selama periode

2015-2018 yang berjumlah 48 laporan.

3.3.2 Sampel

Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki populasi

tersebut, adapun keuntungan mengambil sampel bagi penelitian populasi

adalah pengambilan sampel yang cukup dan representatif

(Sugiyono,2012:91). Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam

penelitian ini adalah menggunakan teknik sampel jenuh, dimana semua

anggota populasi dijadikan sampel (Sugiyono, 2014: 85).

Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh laporan bulanan Pajak

Kendaraan Bermotor, Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor, Pajak Bahan

Bakar Kendaraan Bermotor dan Pendapatan Asli Daerah di wilayah Provinsi

Jawa Timur selama periode 2015-2018 yang berjumlah 48 laporan.


52

3.4 Teknik Pengumpulan Data

3.4.1 Jenis Data

Dalam penelitian ini peneliti menggunakan data sekunder. Data

sekunder adalah data yang diperoleh atau dikumpulkan oleh orang yang

melakukan penelitian dari sumber-sumber yang telah ada (Hasan, 2002: 58).

Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang

menggunakan deret berkala (time series) atau data runtun waktu empat

tahun yaitu tahun 2015-2018.

3.4.2 Sumber Data

Sumber data yang diambil peneliti dari objek yang diteliti yaitu berupa

data informasi tentang Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Bea Balik Nama

Kendaraan Bermotor (BBNKB), Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor

(PBBKB), dan Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang diperoleh dari Badan

Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Timur yang berlokasi di Jalan Manyar

Kertoarjo No. 1, Manyar Sabrangan, Kec. Mulyorejo, Kota Surabaya, Jawa

Timur, Indonesia yang terlibat dalam pemungutan pajak asli daerah serta

dari website www.dipendajatim.go.id.

3.4.3 Pengumpulan Data

Pengumpulan data merupakan kegiatan yang penting bagi kegiatan

penelitian, karena pengumpulan data tersebut akan menentukan berhasil

atau tidaknya suatu penelitian. Sehingga dalam pemilihan teknik

pengumpulan data harus cermat. Teknik pengumpulan data yang digunakan

dalam penelitian ini adalah dokumentasi. Teknik pengumpulan data dengan

dokumentasi dilakukan dengan cara melakukan catatan-catatan/data-data

yang diperlukan sesuai penelitian yang akan dilakukan dari dinas, kantor,
53

instansi, atau lembaga terkait. Dalam penelitian ini data yang dianalisis

adalah data yang terkait dengan jumlah PAD, Pajak Kendaraan Bermotor,

Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor, dan Pajak Bahan Bakar Kendaraan

Bermotor di Provinsi Jawa Timur periode 2015-2018 yang diperoleh dari

Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Timur.

3.5 Uji Kualitas Data

3.5.1 Uji Normalitas

Uji normalitas bertujuan untuk menguji apakah dalam model regresi,

variabel pengganggu atau residual memiliki distribusi normal (Ghozali, 2013

: 154). Salah satu cara untuk mendeteksi apakah residual memiliki distribusi

normal atau tidak yaitu dengan analisis grafik (scatterplot). Pada prinsipnya

normalitas dapat dideteksi dengan melihat penyebaran data (titik) pada

sumbu diagonal dari grafik atau dengan melihat histogram dari residualnya.

Dasar pengambilan keputusan:

a. Jika data menyebar di sekitar garis diagonal dan mengikuti arah

garis diagonal atau grafik histogramnya menunjukkan pola

distribusi normal, maka model regresi memenuhi asumsi

normalitas.

b. Jika data menyebar jauh dari diagonal dan/atau mengikuti arah

garis diagonal atau grafik histogram tidak menunjukkan pola

distribusi tidak normal, maka model regresi tidak memenuhi

asumsi normalitas.

Untuk lebih meyakinkan kesimpulan pengujian distribusi normal, uji

statistik non-parametik Kolmogorov-Smirnov (K-S) merupakan uji


54

statistik yang dapat digunakan untuk menguji normalitas residual.

Menurut Ghozali (2013), dasar pengambilan keputusannya adalah:

a. Jika hasil Kolmogorov-Smirnov (K-S) menunjukkan nilai signifikasi

di atas 0,05 maka data residual terdistribusi dengan normal.

b. Jika hasil Kolmogorov-Smirnov (K-S) maka data residual

terdistribusi menunjukkan nilai signifikasi di bawah 0,05 maka data

residual terdistribusi tidak normal.

3.5.2 Uji Asumsi Klasik

Penggunaan model analisis linier berganda terikat dengan sejumlah

asumsi dan harus memenuhi asumsi-asumsi klasik yang mendasari model

tersebut. Pengujian asumsi yang harus dipenuhi agar persamaan regresi

dapat digunakan dengan baik pada penelitian ini adalah:

3.5.2.1 Uji Multikolinieritas

Uji multikolinearitas bertujuan untuk menguji apakah model

regresi ditemukan adanya korelasi di antara variabel bebas

(independent variable). Tidak terjadinya korelasi antara variabel

independen menunjukkan regresi yang baik. Jika variabel

independen saling berkorelasi, maka variabel-variabel ini tidak

orthogonal. Variabel orthogonal adalah variabel independen yang

nilai korelasi antar sesama variabel independen sama dengan nol.

Untuk mendeteksi ada atau tidaknya multikolinearitas di dalam model

regresi pada penelitian ini, dapat dilihat dari nilai Varians Inflation

Factor (VIF). Nilai Tolerance yang rendah sama dengan nilai VIF

tinggi (karena VIF = 1/Tolerance).


55

Kriteria ada dan tidaknya gejala multikolinearitas adalah sebagai

berikut:

a. Jika nilai Tolerance > 0,10 dan VIF < 10, maka dapat diartikan

bahwa tidak terjadi multikolinearitas.

b. Jika nilai Tolerance < 0,10 dan VIF > 10, maka dapat diartikan

bahwa terjadi multikolinearitas.

3.5.2.2 Uji Autokorelasi

Ghozali (2013 : 107) menyatakan bahwa uji autokorelasi

bertujuan untuk menguji apakah model regresi linier ada korelasi

antara kesalahan pengganggu pada periode t dengan. kesalahan

pada periode t-1 (sebelumnya). Jika terjadi kolerasi, maka dinamakan

ada problem autokorelasi. Regresi yang baik adalah regresi yang

tidak terjadi autokorelasi di dalamnya. Salah satu cara untuk

mendeteksi ada atau tidaknya autokorelasi adalah menggunakan uji

Durbin-Watson (DW-Test). Pengambilan keputusan ada tidaknya

autokorelasi:

a. Angka D-W di bawah -2 berarti terjadi autokorelasi positif.

b. Angka D-W di antara -2 sampai +2 berarti tidak terjadi

autokorelasi.

c. Angka D-W di atas +2 berarti terjadi autokorelasi negatif.

3.5.2.3 Uji Heteroskedastisitas

Uji Heteroskedastisitas bertujuan untuk menguji apakah dalam

model regresi terjadi ketidaksamaan variance dari residual satu

pengamatan ke pengamatan lain (Ghozali, 2013 : 134). Jika variance

dari residual satu pengamatan ke pengamatan lain tetap, maka


56

disebut homoskedastisitas dan jika berbeda disebut

heteroskedastisitas. Model regresi yang baik adalah yang

homoskedastisitas atau tidak terjadi heteroskedastisitas.

Salah satu cara untuk mendeteksi ada atau tidaknya

heteroskedastisitas adalah dengan melihat Grafik Plot antara nilai

prediksi variabel terikat (dependen) yaitu ZPRED dengan residualnya

yaitu SRESID (Ghozali, 2013 : 134). Dasar pengambilan keputusan

dengan analisis grafik Uji Scatterplot adalah jika ada pola tertentu,

seperti titik-titik yang ada membentuk pola tertentu yang teratur

(bergelombang, melebar kemudian menyempit), maka

mengindikasikan terdapat heteroskedastisitas.

Untuk lebih menyakinkan bahwa tidak terdapat

heteroskedastisitas, maka dapat digunakan uji glejer. Menurut

Ghozali (2013), dasar pengambilan keputusannya adalah:

a. Jika tingkat signifikasi > 0,05 maka tidak terdapat

heteroskedastisitas.

b. Jika tingkat signifikasi < 0,05 maka terdapat heteroskedastisitas.

3.6 Teknik Analisis dan Uji Hipotesis

3.6.1 Teknik Analisis Regresi Linier Berganda

Alat analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik

regresi linier berganda yang merupakan alat ukur kekuatan hubungan antara

dua variabel atau lebih dan juga menunjukkan hubungan antara variabel

dependen dengan variabel independen (Ghozali, 2011 : 96).

Alat analisis ini digunakan karena sesuai dengan kondisi yang akan diuji,

untuk mengetahui pengaruh variabel independen atau variabel bebas dalam


57

penelitian ini yaitu Pajak Kendaraan Bermotor (PKB), Bea Balik Nama

Kendaraan Bermotor (BBNKB), dan Pajak Bahan Bakar Kendaraan

Bermotor (PBBKB), sedangkan untuk variabel dependen atau variabel terikat

dalam penelitian ini yaitu Pendapatan Asli Daerah (PAD). Persamaan regresi

linier berganda tersebut adalah sebagai berikut:

Y = α + β1X1 + β2X2 + β3X3 + ε

Keterangan:

Y = Pendapatan Asli Daerah

α = Konstanta

β1 β2 β3 = Koefisien Regresi

X1 = Pajak Kendaraan Bermotor

X2 = Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor

X3 = Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor

ε = Error

3.6.2 Uji Hipotesis

3.6.2.1 Uji Statistik F / Kecocokan Model

Uji statistik F dilakukan untuk menunjukkan apakah semua

variabel independen atau bebas yang dimasukkan didalam model

memiliki pengaruh secara bersama-sama terhadap variabel

dependen atau terikat. Cara yang digunakan adalah dengan melihat

besarnya nilai probabilitas signifikannya. Jika nilai probabilitas

signifikansinya kurang dari 5% maka variabel independen akan


58

berpengaruh signifikan secara bersama-sama terhadap variabel

dependen (Ghozali 2011:98). Merumuskan hipotesa:

Ho : persamaan regresi yang dibuat bukan model fit

Ha : persamaan regresi yang dibuat merupakan model yang fit

Pengujian hipotesis simultan dengan menggunakan uji F

dilakukan dengan ketentuan sebagai berikut:

1. Membuat formula uji hipotesis

a. Ho : b1 = b2 = b3 = 0, berarti tidak ada pengaruh X1, X2,

X3 terhadap Y

b. Ha : b1 ≠ b2 ≠ b3 ≠ 0, berarti ada pengaruh X1, X2, X3

terhadap Y

2. Menentukan tingkat signifikansi

Penelitian ini menggunakan tingkat signifikan α = 0,05 yang

artinya adalah kemungkinan kebenaran hasil penarikan

kesimpulan mempunyai probabilitas sebesar 95% atau toleransi

kesalahan sebesar 5%.

3. Menghitung Uji F dengan rumus:

R2 (K − 1)
Fhitung =
(1 − R2 )(n − k)

Keterangan:

R2 : Koefisien determinasi gabungan

k : Banyak variabel independen


59

n : Banyak sampel

4. Kriteria pengambilan keputusan

a. H0 ditolak jika F statistik < 0,05, variabel bebas (independen)

secara bersama-sama berpengaruh terhadap variabel

dependen, H0 ditolak dan H1 diterima.

b. H0 tidak berhasil ditolak jika F statistik > 0,05, variabel bebas

secara bersama-sama tidak berpengaruh terhadap variabel

dependen, H0 diterima dan H1 ditolak.

3.6.2.2 Uji Statistik t

Uji t pada dasarnya digunakan untuk menguji pengaruh secara

parsial variabel bebas (X) terhadap variabel terikat (Y) dengan

prosedur pengujian sebagai berikut:

1. H0 : bj = 0 (tidak ada pengaruh signifikan antara variabel bebas

terhadap variabel terikat).

2. H1 : bj = 0 (terdapat pengaruh yang signifikan terhadap variabel

terikat).

3. Dalam penelitian ini menggunakan tingkat signifikan 0,05 dengan

derajat bebas (n-k), dimana n adalah jumlah pengamatan dan k

adalah jumlah variabel.

4. Menggunakan perhitungan:

bj
Thitung =
se(bj)

Keterangan:
60

bj : Koefisien regresi

se : Standart error

3.6.2.3 Uji Koefisien Determinasi

Dalam uji linier berganda, koefisien determinasi digunakan untuk

mengetahui persentase sumbangan pengaruh serentak variabel-

variabel bebas terhadap variabel terikat. Untuk itu digunakan angka-

angka pada tabel summary.

Cara untuk menentukan koefisien determinasi dengan melihat

kolom R2 dari hasil analisis SPSS. Persamaan untuk koefisien

determinasi adalah sebagai berikut:

Kd = R2 x 100%

Dasar pengambilan keputusan koefisien determinasi:

< 0,10 = Ketepatan buruk

0,11 – 0,30 = Ketepatan rendah

0,31 – 0,50 = Ketepatan cukup

> 0,50 = Ketepatan tinggi


61

Anda mungkin juga menyukai