Anda di halaman 1dari 2

KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS WRINGINANOM

NOMOR:

TENTANG

KEWAJIBAN MENJALANKAN TATA TERTIB ADMINISTRASI DALAM


PENYELENGGARAAN PELAYANAN DAN ADMINISTRASI MANAJEMEN
DI UPT PUSKESMAS WRINGINANOM

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA UPT PUSKESMAS WRINGINANOM,

Menimbang : a. bahwa dalam kegiatan pelayanan dan upaya


Puskesmas, perlu dilaksanakan dengan prinsip
efektif dan efisien serta ada suatu mekanisme kerja
yang terintegrasi sehingga tidak terjadi
keterlambatan dan kesalahan dalam pelaksanaan
kegiatan;
b. bahwa dalam pelaksanaan pelayanan di
Puskesmas dibutuhkan mekanisme kerja,
prosedur, dan pelaksanaan kegiatan yang
didokumentasikan dengan baik;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan seperti tersebut
pada huruf a dan b, maka dipandang perlu
menetapkan Keputusan Kepala UPT Puskesmas
Wringinanom tentang Kewajiban Menjalankan Tata
Tertib Administrasi Dalam Penyelenggaraan
Pelayanan dan Administrasi Manajemen;

Mengingat : 1. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun


2014 tentang Puskesmas;
2. Peraturan Menteri Kesehatan Republik
Indonesia Nomor 46 Tahun 2015 tentang
Akreditasi Puskesmas, Klinik Pratama, Tempat
Praktik Mandiri Dokter, Tempat Praktik Mandiri
Dokter Gigi;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Republik
Indonesia Nomor 44 Tahun 2016 tentang Pedoman
Manajemen Puskesmas;

MEMUTUSKAN
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS
WRINGINANOM TENTANG KEWAJIBAN
MENJALANKAN TATA TERTIB ADMINISTRASI DALAM
PENYELENGGARAAN PELAYANAN DAN
ADMINISTRASI MANAJEMEN DI UPT PUSKESMAS
WRINGINANOM.

Kesatu : Kewajiban menjalankan tertib administrasi dalam


penyelenggaraan pelayanan dan administrasi
manajemen adalah bahwa setiap penyelenggara
pelayanan dan pelaksana program wajib membuat
catatan hasil kegiatan sesuai dengan ketentuan
administrasi yang berlaku.
Kedua : Segala biaya yang timbul sebagai akibat
ditetapkannya Keputusan ini, dibebankan kepada
anggaran UPT Puskesmas Wringinanom.
Ketiga : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan,
dengan ketentuan apabila dikemudian hari terdapat
kekeliruan akan diadakan perbaikan / perubahan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Wringinaanom
pada tanggal :

KEPALA UPT PUSKESMAS


WRINGINANOM,

dr. S u k a d i

Anda mungkin juga menyukai