Anda di halaman 1dari 5

PROPOSAL BISNIS SINAR DUNIA

KOMUNIKASI BISNIS

Dosen: Bernadine

Disusun Oleh:

Steven Julius /38170312

Mardiana Fransiska /30170202

Samuel Chandra Setiawan /33170069

Tjia Felix Anthony H /31170038

Richie Wijaya /33170094


KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat dan
karunia-Nya sehingga makalah ini dapat tersusun hingga selesai. Tidak lupa kami
juga mengucapkan terima kasih kepada segala pihak yang turut membantu
sehingga makalah ini dapat diselesaikan tepat pada waktunya.

Semoga makalah yang berisi tentang Proposal ini dapat dipergunakan sebagai
salah satu acuan, petunjuk maupun pedoman bagi pembaca dalam administrasi
pendidikan dalam profesi keguruan dan juga menambah pengetahuan serta
pengalaman tentang Komunikasi Bisnis para pembacanya.

Makalah ini masih jauh dari sempurna dikarenakan keterbatasan pengetahuan


dan pengalaman kami. Oleh karena itu, kritik dan saran yang bersifat membangun
dari pembaca sangat kami harapkan demi kesempurnaan makalah ini.
I. Latar Belakang Masalah
Latar belakang masalah ini yaitu peranan alat komunikasi dalam kehidupan sehari-
hari. Dengan berkembangnya tekonologi yang pesat, mulai dari software, hardware
dan lain-lain. Kebanyakan pada umumnya tidak menyadari perkembangan tersebut
dikarenakan perkembangannya begitu cepat. Setiap tahun terjadi inovasi yang
semakin baru dari setiap produsen teknologi.

Salah satu teknologi yang sangat dekat dengan kita yaitu alat komunikasi yang biasa
disebut gadget. Perkembangan Gadget yang semakin pesat membuat kita semakin
dekat dan ketergantungan dengan gadget tersebut.

Walaupun gadget sudah berkembang dengan pesat, namun terkadang penggunaan


gadget tidak dapat digunakan di sebagian tempat maupun situasi tertentu. Oleh
karena itu, kami berinovasi untuk membuat teknologi yang yang dapat digunakan
dimana saja sesuai dengan kebutuhan konsumen.

II. Perumusan Masalah


a. Manfaat dari X-AR?
b. Siapa yang akan menjadi target pasar?
c. Strategi apa yang akan digunakan untuk meningkatkan penjualan?

III. Maksud dan Tujuan Program


a. Untuk mempermudah kegiatan sehari-hari. Untuk itu, kami menjalan program
ini untuk mempermudah kegiatan sehari-hari melalui produk yang kami buat.
b. Keuntungan yang didapatkan perusahaan. Kami mengharapkan dengan
adanya produk yang kami ciptakan dapat meningkatkan keuntungan bagi
perusahaan, baik itu melalui penjualan maupun investor yang ingin
bergabung.
c. Mengurangi angka pengangguran. Dengan adanya program ini, kami
membuka lapangan pekerjaan agar angka pengangguran yang ada dapat
berkurang
IV. Output yang Diharapkan
a. Perusahaan bisa memiliki banyak konsumen dari segala sector. Dengan
produk yang dapat diterima daro segala sektor konsumen, perusahaan bisa
memiliki banyak konsumen.
b. Keuntungan yang meningkat dibandingkan tahun sebelum-sebelumnya.
Dngan produk yang berbeda dengan produk yang sebelumnya, perusahaan
dapat meningkatkan penjualan dan keuntungan yang akan diterima
perusahaan.
c. Mengurangi jumlah pengangguran di daerah lingkungan masyarakat. Dengan
produk yang dapat digunakan oleh segala sektor, akan meningkatkan
produksi sehingga semakin banyak dibutuhkannya tenaga kerja.

V. Manfaat Program bagi Stakeholders


Selain manfaat bagi perusahaan, keuntungana tentu saja diberikan bagi
Stakeholder, antara lain:

Pelanggan : memperoleh produk yang aman dan berkualitas, pelayanan yang


memuaskan

Pemasok : Menerima pembayaran tepat pada waktu jatuh tempo, order bahan
baku secara rutin

Pemodal : Pemegang saham memperoleh deviden, kreditur menerima bungan


dan pengambilan pokok pinjaman

Karyawan : memperoleh gaji yang wajar dan kepastian kelangsungan pekerjaan

Pemerintah : memperoleh pajak, mengurangi angka pengangguran

VI. Kerangka Pemikiran Program


a. Pengaruh Gadget dalam sehari-hari. Penggunaan gadget tergantuung
pada penggunanya, jika memakainya dengan bijak dapat menghasilkan
yang positif, begitupun sebaliknya. Jika digunakan oleh mahasiswa atau
pelajar dengan bijak akan mempermudah cara pembelajaran. Jika
digunakan dengan bijak oleh pembisnis akan menghasilkan uang yang
banyak.
b. Penggunaan tekonologi yang dibatasi dalam penggunaannya. Gadget
sering disalah pahamkan dalam kegunaannya. Gadget tidak dapat
digunakan pada kondisi tertentu.
c. Penggunaan gadget yang menimbulkan kecelakaan bagi konsumen.
Banyak kasus kecelakaan yang disebabkan oleh penggunaan gadget
diwaktu yang tidak tepat. Kami menciptakan produk yang minim
kecelakaan bagi pengguna.
d. Tekonologi yang menjadi sebagai asisten. Gadget yang dapat dijadikan
sebagi asisten bagi konsumen dengan layanan berbasis audio.

VII. Kesimpulan
Kesimpulan dari proposal ini adalah produk yang kami ciptakan adalah produk
dengan inovasi yang baru, yang dapat diterima oleh segala kalangan yang ada.
Dengan berkembangnya teknologi akan membuat peminat produk tersebut
semakin besar dibandingkan dengan gadget pada umumnya.

Anda mungkin juga menyukai