Anda di halaman 1dari 1

Fase Kerja

A. Proses keperawatan
1. Diagnosa keperawatan : ggn nyaman nyeri b.d luka post op app

2. Tujuan Khusus : nyeri luka op dapat diminimalisir.


3. Tindakan Perawat :
Mengajarkan pada klien Teknik manajemen nyeri Tarik napas dalam dan teknik distraksi.

strategi Pelaksanaan Klien Tindakan Keperawatan


1. Orientasi
a. Salam Terapeutik : ” Selamat pagi Ibu, perkenalkan nama saya Ns. R. Saya senang dipanggil R. Saya
yang akan merawat Ibuelama disini. Ibuenangnya dipanggil apa?”
b. Evaluasi / validasi : ”Bagaimana perasaan Ibu saat ini? Apakah ada yang menggangu pikiran Ibu
sekarang?”
c. Kontrak : ”Baiklah Ibu, bagaimana kalau pagi ini kita berbincang-bincang tentang keadaan Ibu dan kita
akan melakukannya selama dua puluh menit. Ibu ingin kita berbincang-bincang dimana? Bagaimana jika
di ruangan ini saja Bu?”
2. Kerja
Baik Bu sebelumnya saya ingin tahu, apa Ibu sebelumnya pernah mengalami operasi? Bagaimana
perasaan Ibu setelah menjalani operasi? Ataukah dengan luka sayatan yang baru dijahit menyebabkan
Ibu merasakan nyeri? Jika dinilai dari nominal satu sampai sepuluh, kira-kira rasa nyeri yang Ibu rasakan
berada dinominal berapa Ibu? Selama ini, bagaimana Ibu mengatasi nyeri yang Ibu alami? Apakah itu
cukup membantu Ibu?
Nah, untuk lebih mengurangi rasa nyeri yang Ibu derita, bagaimana kalau kita berlatih napas dalam?
Tidak lama kok Bu, hanya sepuluh menit saja. Baiklah, sekarang Ibu menempatkan diri pada posisi
nyaman Ibu. Sekarang Ibu coba menarik napas yang dalam... iya... tahan kira-kira lima detik Bu... Iya Bu
seperti Itu... sekarang keluarkan Bu... Iya seperti itu Bu. Ibu bisa lakukan hal tersebut lima kali dalam
satu kesempatan. Coba Ibu ulangi lagi sampai lima kali...
Bagaimana Bu, efeknya? Iya. Alhamdulillah. Ibu bisa melakukan napas dalam tersebut jika Ibu
merasakan nyeri lagi. Ibu bisa melakukannya kapan pun , terutama ketika Ibu merasa nyeri karena luka
yang Ibu alami. Berarti sekarang kita bisa memasukkannya ke dalam jadwal ya Bu. Berapa kali Ibu akan
melakukan napas dalam selama satu jam? Baik, tiga kali ya Bu?
Selain napas dalam Ibu juga bisa mengalihkan perhatian Ibu dengan membayangkan Ibu berada di suatu
tempat yang Ibu suka. Misalnya, jika Ibu suka pantai maka bayangkanlah Ibu berada di pantai. Atau bisa
juga Ibu memutar musik yang Ibu suka. Perasaan bahagia membayangkan tempat kesukaan ataupun
mendengarkan musik dapat mengurangi rasa nyeri yang Ibu rasakan.
3. Terminasi
” Bagaimana perasaan Ibu A setelah tadi kita berbincang-bincang?”.
” Sekarang Ibu sudah mengetahui cara mengatasi rasa nyeri Ibu? Bisa Ibu ulangi lagi? Ya bagus sekali”.
Kontrak yang akan datang : ” Baik Bu, besok pagi saya akan kesini lagi untuk mengganti balutan luka Ibu.
Kira-kira jam berapa Ibu dapat meluangkan waktu? Bagaimana kalau jam 9 pagi di ruangan ini lagi, Ibu
setuju? Baiklah. Oya, jika Ibu menbutuhkan bantuan saya, Ibu dapat memanggil saya ke sini antara pukul
09.00-14.00 WIB karena itu waktu bertugas saya. Ibu dapat memanggil saya dengan menekan tombol
merah di samping tempat tidur Ibu. Baik Bu, sampai ketemu besok ya.”

Anda mungkin juga menyukai