Anda di halaman 1dari 2

TATA CARA PERIZINAN DAN PENDAFTARAN

LEMBAGA PELATIHAN KERJA


Sesuai PERMENAKER RI : 17 Tahun 2016

I. PERSYARATAN PENGURUSAN IZIN LPK


1. Permohonan tertulis kepada Kepla Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi
Kabupaten Banyuwangi
2. Foto Copy Akte Pendirian Lembaga dari Notaris sebagai Badan Hukum yang
disahkan oleh Instansi berwenang
3. Daftar Riwayat hidup Penanggung jawab LPK tercantum dalam Akte, Identitas diri
KTP, Foto Ukuran 4 X 6 Cm sebanyak 3 (tiga) latar belakang merah
4. Foto Copy NPWP Lembaga yang mengajukan permohonan
5. Foto Copy kepemilikan/sewa atas sarana dan prasarana kantor dan tempat pelatihan
sekurang kurangnya 3 (tiga) tahun
6. Keterangan domisili LPK
7. Profil yang ditanda tangani Pimpinan LPK sekurang kurangnya memuat :
 Struktur Organisasi dan uraian tugas
 Daftar danriwayat hidup Instruktur bersertifikat kompeten dan tenaga pelatih
 Program kerja LPK dan rencana pembiayaan selama 3 (tiga) tahun
 Program pelatihan kerja berbasis kompetensi yang akan diselenggarakan
 Kapasitas pelatihan per tahun
 Daftar sarana dan prasarana pelatihan sesuai dengan program pelatihanyang akan
diselenggarakan
8. Permohonan dimaksud dengan kertas kop Lembaga lengkap dengan alamat,
Fax/telepun distempel dan ditanda tangani oleh pimpinn LPK
9. Foto Copy KTP Pimpinan Lembaga pemohon, Nomor HP dan Alamat Email aktif
10. Dokumentasi Foto-foto sarana/peralatan dan prasarana/gedung

II. TATA CARA / PROSEDUR PENGURUSAN IZIN LPKS


a. Pimpinan / penanggung jawab LPKS mengajukan permohonan Izin kepada Kepala
Dinas Tenaga Kerja Kabupaten/Kota dengan menggunakan kertas kop lembaga
lengkap dengan identitas alamat, nomor telepon / Faximil, alamat E mail distempel
dan ditanda tangani oleh penanggung jawab LPKS
b. Lembar permohonan pada diktum (a) dilampiri berkas-berkas yang diperyaratkan
sebagaimana pada pasal 5 ayat (1)

III. PROSES PENANGAN PENYELESAIAN IZIN LPKS


a. Berkas permohonan disampaikan kepada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi
Kabupaten/Kota melalui petugas resepsionis
b. Petugas resepsionis mencatat pada buku agenda, kemudian diberi kertas lembar
disposisi untuk diajukan kepada Kepala Dinas

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabuaten Banyuwangi


c. Kepala Dinas memberikan disposisi kepada KABID PENTA, kemudian dilanjutkan
kepada Kepala Seksi Pelatihan dan Produktivitas
d. Kepala Seksi Pelatihan dan Produktivitas melakukan ferivikasi kelengkapan berkas
permohonan selama 2 (dua) hari
e. Apabila berkas dinyatakan lengkap selanjutnya Kepala Seksi Pelatihan dan
Produktivitas bersama dengan Petugas Pengawasan melakukan ferivikasi lokasi
dengan tujuan apakah kondisi lapangan sudah sesuai dengan berkas permohonan izin
selama 1 (satu) hari
f. Apabila kondisi lapangan sudah sesuai dengan berkas permohonan izin maka
dilanjutkan pengetikan izin LPKS untuk ditanda tangani Kepala Dinas selama 1
(satu) hari yang kemudian Izin diserahkan kepada Pimpinan/Penanggung jawab
LPKS

IV. MASA BERLAKUNYA IZIN LPKS


a. Masa berlakunya izin LPKS berlaku selama LPKS aktif menyelenggarakan
pelatihan kerja terkecuali ada perobahan perobahan
b. Perobahan dimaksud pada diktum (a) terjadi antara lain :
1. Pergantian pimpinan/ penanggung jawab LPKS
2. Pemindahan alamat lokasi LPKS
3. Penambahan / pengurangan program pelatihan LPKS
c. Apabila terjadi perobahan maka Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi
Kabupaten / Kota akan menerbitkan Izin Perobahan Lembaga Pelatihan Kerja
Swasta ( LPKS )

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabuaten Banyuwangi

Anda mungkin juga menyukai