Anda di halaman 1dari 2

DINAS KESEHATAN KABUPATEN MANOKWARI

PUSKESMAS SANGGENG
Alamat : Jalan Percetakan Negara www.puskesmassanggeng.com - Telp. ( 0986 ) 211964

KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS SANGGENG
NOMOR : 870 /SK/ADM/ II / /VI / 2019

TENTANG
PENDELEGASIAN WEWENANG DI PUSKESMAS SANGGENG

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,

KEPALA PUSKESMAS SANGGENG,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka meningkatkan kelancaran dan pelaksanaan tugas-


tugas di Dinas Kesehatan Kabupaten Manokwari khususnya di
Puskesmas Puskesmas Sanggeng;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan dimaksud pada huruf a, perlu
ditetapkan dgn keputusan Kepala Puskesmas tentang pendelegasian
wewenang di puskesmas Sanggeng
Mengingat : a. Undang-undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik;
b. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;
c. Undang-undang Nomor 36 tahun 2014 tentang tenaga kesehatan;
d. Undang-Undang Nomor 38 tahun 2014 tentang Keperawatan;
e. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1464/Menkes/Per/X/2010 Tahun 2010 tentang Izin dan Penyelenggaraan
Praktik Bidan;
f. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 17 Tahun 2013 tentang Perubahan
Atas Peraturan Menteri Kesehatan Nomor Hk.02.02/Menkes/148/I/2010
tentang Izin dan Penyelenggaraan Praktik Perawat;
g. Peraturan menteri Kesehatan Nomor 75 tahun 2014 tentang Puskesmas;
h. Keputusan Menteri Kesehatan RI No.1457/MENKES/SK/X/2003 tentang
Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan Di Kabupaten/Kota;
i. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No 75 / Menkes / SK /II /
2014 Tentang Kebijakan Dasar Pusat Kesehatan Masyarakat;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS SANGGENG TENTANG


PENDELEGASIAN WEWENANG DI PUSKESMAS SANGGENG
Kesatu : Pendelegasian wewenang dilakukan dengan ketentuan Pasal 65 ayat (3) UU
no 36 tahun 2014 tentang Tenaga Kesehatan yaitu:
a. Tindakan yang dilimpahkan termasuk dalam kemampuan dan
keterampilan yang telah dimiliki oleh penerima pelimpahan.
b. Pelaksanaan tindakan yang dilimpahkan tetap di bawah pengawasan
pemberi pelimpahan.
c. Pemberi pelimpahan tetap bertanggung jawab atas tindakan yang
dilimpahkan sepanjang pelaksanaan tindakan sesuai dengan pelimpahan
yang diberikan.
d. Tindakan yang dilimpahkan tidak termasuk pengambilan keputusan
sebagai dasar pelaksanaan tindakan.
Kedua : Apabila dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam Keputusan ini, akan
di lakukan pembetulan sebagaimana mestinya.
Ketiga : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Manokwari
Pada Tanggal 8 Juni 2019
KEPALA PUSKESMAS SANGGENG

IVONNE F. KALELE

Anda mungkin juga menyukai