Anda di halaman 1dari 2

PANITIA PENYELENGGARA PAS

SEMESTER GANJIL TAHUN PELAJARAN 2017/2018


SMA ISLAM AL – AZHAR KOTA MALANG

TATA TERTIB PESERTA UJIAN

1. Peserta wajib menggunakan seragam sesuai jadwal beserta kelengkapan atribut yang
telah ditentukan.
2. Peserta memasuki ruang ujian setelah bel tanda masuk dibunyikan.
3. Peserta yang tidak membawa kartu peserta hanya boleh mengikuti ujian setelah
mendapat izin dari penanggung jawab penyelenggara ujian.
4. Peserta dilarang membawa catatan dalam bentuk apapun, kalkulator, dan alat
komunikasi ke dalam ruang ujian.
5. Peserta hanya membawa alat tulis berwarna hitam, penghapus dan kartu tanda peserta
ke dalam ruang.
6. Peserta mengisi identitas secara lengkap dan mengisi daftar hadir.
7. Peserta mulai mengerjakan soal setelah ada tanda waktu mulai ujian.
8. Selama berlangsungnya ujian, peserta hanya dapat meninggalkan ruang ujian dengan
izin dan pengawasan dari pengawas ruang, serta tidak melakukannya berulang kali.
9. Peserta yang memperoleh naskah soal yang cacat atau rusak, pengerjaan soal tetap
dilakukan sambil menunggu penggantian naskah soal.
10. Peserta yang telah selesai mengerjakan soal sebelum waktu ujian berakhir tidak
diperbolehkan meninggalkan ruangan sebelum berakhirnya waktu ujian.
11. Peserta berhenti mengerjakan soal setelah tanda berakhirnya waktu ujian.
12. Selama berlangsungnya ujian, peserta dilarang:
a. Berpindah tempat ke tempat lain yang tidak sesuai dengan denah duduk
b. Bekerjasama dan menanyakan jawaban soal kepada siapapun.
c. Memperlihatkan pekerjaan kepada peserta lain atau melihat pekerjaan peserta
lain.
d. Membawa soal dan lembar jawaban keluar ruang ujian.
13. Selama berlangsungnya ujian peserta dilarang merobek kartu peserta di atas meja dan
menghilangkan kartu peserta. Bagi yang melanggar akan didenda uang pengganti sebesar
RP. 10.000;
14. Lembar jawaban ujian ditaruh di atas naskah soal dan ditinggalkan diatas meja peserta
meja peserta masing-masing.
15. Peserta yang melanggar tata tertib diberi peringatan oleh pengawas ruang ujian dan
dituliskan pada berita acara.
PANITIA PENYELENGGARA PAS
SEMESTER GANJIL TAHUN PELAJARAN 2017/2018
SMA ISLAM AL – AZHAR KOTA MALANG

TANDA BEL

 : Peserta Ujian Memasuki Ruang Ujian

 : Peserta Ujian mulai mengerjakan Soal

 : Peringatan waktu kurang 5 menit

 : Waktu Ujian berakhir,


Peserta meninggalkan Ruang Ujian

Anda mungkin juga menyukai