Anda di halaman 1dari 3

Analisis Metode Pengumpulan Data pada Artikel Penelitian yang Berjudul

“Kajian kecenderungan diare di Kota Manado tahun 2015-2017”

Nama Kelompok : Agatha Rizki


: Desi Muliana Sari
: Sarmono
NIM : B-1803013
Jurusan/ semester : Kesehatan Lingkungan/ III
Tugas : Statistik Kesehatan

Point pembahasan
a. Jenis statistik yang digunakn
b. Cara memperoleh data
c. Jenis data yang digunakan dalam penelitian
d. Jenis skala data yang digunakan dalam penelitian
e. Analisis data yang digunakan dalam penelitian
f. Populasi penelitian
g. Sifat populasi
h. Sampel penelitian
i. Metode pengambilan sampel
j. Jenis penyajian data
k. Hipotesis penelitian
l. Generalisasi hasil penelitian

Pembahasan,
a. Jenis statistik yang digunakan
Dalam penelitian ini, jenis statistic yang digunakan adalah statistik Inferensial.
Dimana didalamnya beberapa kasus dan variabel yang diolah untuk melihat pola
hubungannya. Variable tersebut adalah penemuan kasus kasus diare dengan rentang
waktu dari 2015 – 2017 dan juga penemuan kasus cakupan pelayanan puskesmas.
Selanjutnya, diketahui bahwa penelitian yang menggunakan statistic inferensial
yaitu terdapat suatu kesimpulan dan pembuktian dan pada penelitian ini didalamnya
disertai kesimpulan.

b. Cara memperoleh data


Berdasarkan cara memperolehnya, data pada penelitian ini merupakan “Data
Sekunder”, artinya dalam pengambilan data tidak dilakukan secara langsung kepada
objek/ obyek penelitian melainkan mengambil data yang sudah ada pada instansi
terkait seperti data dari dinas kesehata dan puakesmas.
c. Jenis data
Jenis data yang digunakan dalam penelitian adalah data kuantitatif, artinya bentuk
penyajian data menggunakan angka-angka.

d. Jenis skala
Penyajian data pada penelitian ini menggunakan jenis skala data nominal. Artinya
dalam data hanya untuk membedakan point kasus yang ditemukan pada masing-
masih lokasi.

e. Analisis data yang digunakan dalam penelitian


Penelitian ini merupakan penelitian retrospektif dengan menggunakan desain
penelitian cross-sectional study. Penelitian retrospektif adalah penelitian berupa
pengamatan terhadap peristiwa-peristiwa yang telah terjadi dengan tujuan untuk
mencari factor yang berhubungan dengan penyebab.

f. Populasi penelitian
Populasi pada penelitian ini adalah seluruh penduduk kota Manado yang menderita
penyakit diare. Data diambil melalui instansi terkait seperti puskesmas dan dinas
kesehatan Kota Manado.

g. Sifat populasi
Berdasarkan sifatnya, penelitian ini menggunakan populasi homogen dengan
karakteristik yang sama yaitu menderita penyakit diare.

h. Sampel penelitian
Adalah subjek dari populasi yang benar-benar akan diteliti. Sampel dalam
penelitian ini adalah data penderita penyakit diare di Kota Manado.

i. Metode pengambilan sampel


Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan metode Cross sectional,
artinya sampel disini adalah data seluruh penderita diare di Kota Manado yang
bertujuan untuk mempelajari prevalensi, distribusi serta hubungan penyakit dan
paparan serta factor resiko.

j. Jenis penyajian data


Berdasarkan jenis penyajian data, penelitian ini menggunakan bentuk table dan
teks.

k. Hipotesis penelitian
Adalah suatu anggapan dasar atau jawaban sementara terhadap masalah yang masih
bersifat praduga karena masih harus dibuktikan kebenarannya.
Beberapa point yang menjadi hipotesis dalam penelitian diantaranya yaitu,
Hubungan antara kasus diare terhadap cakupan pelayanan kesehatan serta kondisi
lingkungan sekitar.
l. Generalisasi hasil penelitian
Generalisasi hasil penelitian bisa diterapkan pada semua wilayah dengan
karakteristik sama yaitu penderita diare dan hubungannya dengan pelayanan
cakupan kesehatan serta factor resiko yang lainnya.

Terimakasih

Anda mungkin juga menyukai