Anda di halaman 1dari 3

SURAT KUASA

Yang bertandatangan dibawah ini :


Nama : Dewi Permata
Alamat : Jl. Condet Raya No. 19 Jakarta Timur
Pekerjaan : Wiraswasta

Untuk selanjutnya disebut sebagai “Pemberi Kuasa”, menerangkan dengan ini memilih
tempat kediaman hukum (domisili) di kantor kuasanya tersebut di bawah ini dan memeri
kuasa kepada :
1. Lasmaria, SH.,MH
2. Kenny Devinda, SH
3. Indah Nur Arafah, SH.,MH
Berkantor di kantor hukum “LASMARIA, SH.,MH AND PARTNERS” yang beralamat di Jl.
Jendral Sudirman No. 20 Jakarta Selatan, Telp (021) 877765, bertindak sendiri-sendiri
maupun bersama-sama, yang selanjutnya disebut sebagai “Penerima Kuasa”.

---------------------------------------KHUSUS-------------------------------------------------------------
-
1. Mendampingi dan/atau mewakili serta membela hak-hak dan kepentingan hukum
Pemberi Kuasa sehubungan untuk mengajukan Gugatan Perbuatan Melwan Hukum
terhadap :

Nama : Anto Budiman


Alamat : Jl. Slipi Raya No. 20 Jakarta Barat
Pekerjaan : Wiraswasta

2. Menandatangani, menerima dan mengajukan surat-surat gugatan jawaban, replik, duplik,


bukti-bukti, pemeriksaan saksi-saksi kesimpulan, perdamaian, surat-surat lain yang
berkaitan dengan perkara tersebut, melakukan tindakan hukum lain yang dianggap baik
dan patut untuk kepentingan hukum pemberi kuasa menurut ketentuan hukum acara yang
berlaku
3. Menerima dan mengajukan surat-surat yang berhubungan dengan pemberian kuasa
tersebut

Untuk maksud tersebut di atas selanjutnya Penerima Kuasa berhak memberi keterangan serta
menghadap Pengadilan dan semua Pejabat Pengadilan serta pejabat lainnya, mewakili
Pemberi Kuasa mengajukan segala surat, akta-akta, memori-memori yang perlu disemua
Hakim, melakukan pembayaran maupun menerima permbayaran termasuk menandatangani
kwitansi-kwitansi resmi, menghadap ataupun menyampaikan surat-surat kepada instansi-
instansi pemerintah maupun swasta sehubungan dengan pemberian kuasa tersebut,
memberikan keterangan yang bersangkutan dengan perkara diajukan dan menurut Undang-
undang harus atau boleh dijalankan atau diberikan oleh seorang Advokat atau Kuasa,
melakukan segala sesuatu yang oleh Penerima Kuasa dianggap perlu atau berfaedah
sebagaimana layaknya penerima kuasa yang baik.

Surat Kuasa ini diberikan Hak Substitusi, Hak Retensi dan Hak Honorarium.
Jakarta, 20 Juli 2019

Penerima Kuasa Pemberi Kuasa

Materai Rp. 6000

LASMARIA, SH.,MH Dewi Permata

KENNY DEVINDA, SH

INDAH NUR ARAFAH, SH

Anda mungkin juga menyukai