Anda di halaman 1dari 2

Resume Tugas Kuliah Pengantar Ilmu Komunikasi

Nama : Alif Ijlal Hibatullah


NIM : 14040119130062

Hubungan Interpersonal

Kegiatan hubungan interpersonal merupakan kegiatan berinteraksi yang dilakukan seorang


individu kepada individu lainnya dalam situasi apapun dalam semua bidang kehidupan manusia.
Hubungan ini memiliki kualitas yang membuat hubungan itu saling ketergantungan. Maksudnya ialah
satu tindakan seseorang miliki konsekuensi dan pengaruh untuk orang lain. Hubungan interpersonal
mengenal beberapa tahap dalam pengembangan hubungannya, antara lain.
 Contact / Kontak
Tahap dimana Individu mempersepsikan perilaku, sikap dan karakteristik lawannya.
 Involvement / Keterlibatan
Tahap dimana Individu mengintensifkan kedekatannya dengan lawannya dengan
mengungkapkan karakteristik diri sendiri.
 Intimacy / Intim
Tahap dimana Individu menceritakan hal-hal bersifat pribadi kepada lawannya yang tidak
diceritakan pada umum atau khalayak.
 Deterioration / Kemerosotan
Tahap dimana hubungan kedua Individu tersebut mengalami penurunan intensitas hubungan
dan melemahnya ikatan antara Individu tersebut.
 Repair / Perbaikan
Tahap dimana hubungan mulai membaik dan permasalahan antar individu sudah selesai.
 Dissolution / Pembubaran
Tahap dimana hubungan personal antara dua individu telah berakhir dan keluar dari lingkaran
hubungan tersebut.
Ada banyak teori yang membahas tentang mengembangkan dan memutuskan sebuah hubungan
interpersonal. Diantaranya adalah Ketertarikan, Aturan hubungan, Dialektika hubungan, Penetrasi
sosial, Teori Pertukaran sosial, dan Kesetaraan.
 Teori Ketertarikan
Bahwa setiap individu membentuk hubungan berdasarkan daya tarik. Ada 4 faktor utama
dalam teori ketertarikan yaitu Similarity (Kesamaan) dimana dua individu tersebut memiliki
kesamaan dalam berbagai hal, proximity (Kedekatan) dimana dua individu saling tertarik satu
sama lain, Reinforcement (Bala Bantuan) dimana hubungan tercipta dari bantu-membantu
antar individu, Physical Attractiveness and Personality (Daya Tarik Fisik dan Kepribadian)
dimana hubungan antar individu terjadi akibat daya tarik fisik dan kepribadian seseorang.
 Teori Aturan Hubungan
Bahwa setiap individu mendapatkan perspektif yang menarik tentang hubungan interpersonal
dengan melihatnya dari segi aturan yang mengaturnya. Teori ini mengacu pada ruang lingkup
hubungan tersebut yaitu, Friendship Rules yaitu aturan yang terdapat pada ruang lingkup
pertemanan, Romantic Rules yaitu aturan yang terdapat ruang lingkup hubungan special,
Family Rules yaitu aturan yang terdapat di ruang lingkup keluarga dan Workplace Rules yaitu
aturan yang terdapat pada ruang linkup profesi, pekerjaan, atau perusahaan.
 Teori Dialektika hubungan
Bahwa orang-orang dalam suatu hubungan mengalami ketegangan dinamis antara pasangan,
motif atau keinginan yang berlawanan. Ada tiga jenis pasangan yang bertentangan yaitu The
tension between closedness and openness berkaitan dengan konflik keinginan untuk berada di
hubungan tertutup dan keinginan untuk berada di hubungan terbuka untuk orang yang
berbeda, The tension between autonomy and connection yaitu melibatkan keinginan untuk
menjadi individu yang mandiri dan keinginan untuk terhubung secara intim dengan orang lain
dalam suatu hubungan, The tension between novelty and predictability yaitu berkeinginan
bersaing untuk pembaharuan, pengalaman yang berbeda, dan petualangan di satu sisi dan
untuk stabilitas, dan kepastian di sisi lain.
 Teori Penetrasi Sosial
Bahwa proses menjalin hubungan komunikasi berubah daripada tahap perkenalan dan tidak
intim menjadi tahap yang lebih mendalam dan pribadi dalam masa tertentu. Kedalaman
hubungan melibatkan sejauh mana Anda menembus kepribadian batin dari individu lain.
 Teori Pertukaran Sosial
Bahwa berkembangnya suatu hubungan yang akan memungkinkan untuk memaksimalkan
keuntungan. Teori ini memiliki rumus : Profits = Rewards – Costs. Individu dalam pertukaran
social dengan orang lain akan mengharapkan imbalan yang diterima dari orang lain sebanding
dengan pengorbanan yang telah dikeluarkannya.
 Teori Kesetaraan
Bahwa hubungan memuaskan jika ada ekuitas ketika imbalan satu orang sebanding dengan
biaya mereka. Teori ini mirip dengan teori pertukaran social tetapi langkahnya lebih jauh dan
mengklaim bahwa individu tersebut mengembangkan dan mempertahankan hubungan dimana
rasio imbalan individu satu relatif terhadap biaya kira-kira dengan mitra individu lainnya.
Suatu hubungan interpersonal juga menyebabkan apa yang dinamakan Sisi gelap hubungan
interpersonal karena tidak semua hubungan sama memuaskan. Ada dua sisi gelap dalam hubungan
interpersonal yaitu Kecemburuan dan Kekerasan.
 Kecemburuan
Adalah reaksi terhadap ancaman hubungan, Jika individu tersebut merasa seseorang bergerak
di atas pasangan hubungannya, maka individu tersebut mengalami kecemburuan terutama jika
seseorang ini berhasil masuk kedalam hubungan. Ada tiga komponen kecemburuan yaitu
Kecemburuan kognitif yang disebabkan pikiran, Kecemburuan Emosional yang disebabkan
pengelihatan atau tindakan lawan, dan Kecemburuan Perilaku yang mengacu pada respon
terhadap perasaan.
 Kekerasan
Adalah reaksi yang menyerang individu lainnya yang diakibat berbagai hal. Kekerasan dibagi
menjadi 3 faktor yaitu, Kekerasan fisik yang dapat melukai fisik secara langsung, Kekerasan
Verbal yang dapat melukai mental dan psikis seseorang dan Kekerasan seksual yang
menyerang organ intim atau serangan terhadap seksualitas seseorang.
Dalam masalah kekerasan ini terdapat solusi alternatif untuk menghindari kekerasan seperti mencari
resolusi konflik yang adil, saling menghormati, saling memberi timbal balik yang sesuai, membuat
keputusan bersama dan lainnya. Sedangkan jika seorang individu harus berurusan dengan kekerasan
maka segeralah mencari bantuan. Bantuan bisa didapat dari teman, keluarga, bahkan pihak berwajib.
Jika lawan anda yang melakukan kekerasan maka individu tersebut dapat melakukan hal-hal yang
dapat meminimalisir dampak kekerasan seperti menyiapkan nomor telepon darurat untuk
menghubungi bantuan, lokasi harta benda dan satu set kunci cadangan untuk menyelamatkan diri.

Anda mungkin juga menyukai