Anda di halaman 1dari 11

Teknik Pembuatan Presentasi

1. Pengertian presentasi

Presentasi adalah sebuah bentuk komunikasi. Secara sederhana banyak orang


mendefinisikan presentasi sebagai suatu proses menyampaikan informasi kepada orang
lain. Presentasi juga bisa diartikan sebagai poses mentransfer informasi atau pesan yang
melibatkan presenter dengan audiens secara aktif melalui komunikasi yang terpadu
lewat suara, bahasa tubuh dan visual untuk mencapai sebuah maksud dan tujuan.

2. Manfaat Presentasi

 Kompetensi dalam komunikasi lisan dalam berbicara dan mendengar merupakan


prasyarat bagi kesuksesan akademik, personal dan professional mahasiswa dalam
hidupnya.

 Keahlian komunikasi sangat penting dalam mendapatkan dan mempertahankan


pekerjaan.

 Ketika seseorang berbicara di hadapan sebuah kelompok, informasi itu akan bergema
melampaui kelompok tersebut

3. Tujuan Presentasi

 Menyampaikan Informasi

Presentasi berisi informasi yang disampaikan kepada orang lain. Presentasi semacam
ini sebiaknya menyampaikan informasi secara detail dan jelas sehinga orang dapat
menerima informasi yang diberikan pada presentasi tersebut

 Meyakinkan Pendengar

Presentasi berisi informasi, data, dan bukti-bukti yang disusun secara logis sehingga
meyakinkan orang atas suatu topic tertentu. Ketidakjelasan informasi dan
penyusunan yang tidak logis akan mengurangi keyakinan orang atas presentasi yang
disampaikan.

 Membujuk pendengar

Presentasi yang berisi infoemasi, data, dan bukti-bukti yang disusun secara logis agar
orang mau melakukan suatu aksi atau tindakan. Presentasi bisa berisi bujukan atau
rayuan sehingga orang merasa tidak ragu dan yakin untuk melakukan suatu tindakan.

 Memotivasi dan menginspirasi pendengar

Presentasi yang berusaha membangkitkan inspirasi seseorang

 Menghibur pendengar

Presentasi yang berusaha untuk member kesenangan pada orang melalui informasi
yang diberikan.

4. Media penyampaian presentasi

A. Power Point

PowerPoint merupakan salah satu media untuk menyampaikan presentasi.


PowerPoint dapat merupakan bagian dari keseluruhan presentasi maupun menjadi
satu-satunya sarana penyampaian informasi. PowerPoint sebagai pendukung
presentasi misalnya adalah PowerPoint sebagai alat bantu visual dalam presentasi
oral. PowerPoint dapat pula menjadi media utama penyampaian presentasi,
misalnya pada presentasi produk/iklan mini, profil perusahaan, dan presentasi
online. Presentasi semacam ini dapat disertai dengan narasi dan ilustrasi suara,
musik, atau video yang dimainkan pada saat presentasi.

Cara Pembuatan Power Point

1. Membuat Berkas PowerPoint Baru


1) Buka PowerPoint. Klik atau klik dua kali ikon aplikasi PowerPoint yang
tampak seperti kotak berwarna oranye dengan huruf “P” berwarna putih.
Setelah itu, halaman templat PowerPoint akan ditampilkan

2) Tinjau pilihan templat yang tersedia. Telusuri halaman hingga Anda


menemukan templat yang diinginkan. Templat-templat tersebut
mencakup aspek-aspek seperti skema warna yang dapat dimodifikasi, fon,
dan tampilan umum.

3) Pilih templat. Klik templat yang ingin digunakan. Setelah itu, jendela
templat akan dibuka. Jika Anda tidak ingin menggunakan templat, klik
opsi “Blank” di pojok kiri atas halaman dan lewati dua langkah
berikutnya.

4) Pilih tema jika memungkinkan. Banyak templat yang menawarkan


beragam skema warna atau tema berbeda yang ditandai oleh kotak-kotak
berwarna di pojok kanan bawah jendela. Klik salah satu kotak tersebut
untuk mengubah skema warna dan/atau tema templat. Lewati langkah ini
jika templat yang terpilih tidak memiliki tema.

5) Klik Create. Tombol ini berada di pojok kanan bawah jendela. Setelah itu,
templat akan terpilih dan berkas presentasi PowerPoint akan dibuat.

2. Membuat halaman judul


1) Tentukan tampilan halaman judul presentasi Anda. Tidak seperti
halaman-halaman lain pada presentasi, halaman judul tidak boleh
memiliki konten-konten apa pun selain judul dan subjudul. Hal ini
dianggap sebagai keharusan profesional saat membuat presentasi
PowerPoint. Jika Anda diminta membuat presentasi PowerPoint dengan
halaman judul yang lebih kompleks, abaikan langkah ini.

2) Tambahkan judul. Klik kotak teks besar yang berada di tengah halaman
pertama, kemudian tikkan judul presentasi. Anda bisa mengubah fon
dan ukuran teks yang digunakan pada tab “Home” di pita oranye yang
ditampilkan di bagian atas jendela program.

3) Tambahkan subjudul. Klik kotak teks yang lebih kecil di bawah kotak judul,
kemudian tikkan subjudul yang ingin digunakan. Anda juga bisa
mengosongkan kotak tersebut jika mau.

4) Susun kembali kotak judul. Tempatkan kursor pada salah satu sudut kotak
judul, kemudian klik dan seret kotak ke sekitar halaman untuk mengubah
posisinya. Anda juga bisa mengeklik dan menyeret salah satu sudut kotak
teks ke luar atau dalam untuk mengecilkan atau memperbesar ukuran
kotak teks.

5) Klik tab Transitions. Tab ini berada di bagian atas jendela PowerPoint.
Setelah itu, daftar efek transisi halaman akan ditampilkan di bagian atas
halaman.

6) Pilih transisi untuk halaman judul. Klik transisi yang ingin digunakan
untuk diterapkan pada halaman. Langkah ini mengakhiri proses
pembuatan halaman judul. Sekarang, Anda bisa menambahkan halaman
lain untuk konten utama presentasi. Tempatkan kursor pada opsi transisi
untuk mendemonstrasikan tampilan transisi setelah disisipkan.

3. Menambahkan halaman baru


1) Klik tab Insert. Tab ini berada di bagian atas jendela PowerPoint. Setelah
itu, bilah peralatan baru akan ditampilkan di bagian atas jendela. Pada
komputer Mac, klik tab “Home”.

2) Klik tombol New Slide ▼. Tombol ini berada di ujung kiri bilah peralatan.
Setelah itu, menu drop-down akan ditampilkan. Pada komputer Mac, klik
panah di samping kanan ikon “New Slide” pada bilah peralatan.Klik kotak
halaman salindia berwarna putih di atas opsi untuk memasukkan
halaman teks baru pada presentasi.

3) Pilih jenis halaman. Pada menu drop-down, klik salah satu opsi berikut
untuk ditambahkan ke presentasi:

4) Tambahkan halaman-halaman lain yang dibutuhkan. Anda bisa


menambahkan halaman sambil mengerjakan presentasi, tetapi dengan
menambahkan beberapa halaman sejak awal, Anda bisa mendapatkan
gambaran mengenai tata letak presentasi sambil menyelesaikannya.

5) Posisikan kembali halaman-halaman sesuai kebutuhan. Setelah memiliki


lebih dari satu halaman pada presentasi PowerPoint, Anda bisa
memindahkan halaman-halaman dengan mengeklik dan menyeret kotak
pratinjau halaman ke atas atau bawah di kolom kiri jendela PowerPoint.
Halaman judul tentu saja harus menjadi halaman pertama dalam
presentasi. Ini artinya, halaman tersebut harus selalu berada di posisi
teratas di kolom kiri jendela program.

4. Menambah Konten ke Halaman


1) Pilih halaman. Pada kolom kiri pratinjau halaman, klik halaman yang
ingin disunting. Setelah itu, halaman tersebut akan ditampilkan di
jendela presentasi utama.
2) Carilah kotak teks. Jika memilih halaman yang memiliki kotak teks, Anda
bisa menambahkan teks ke halaman tersebut. Lewati langkah ini dan
dua langkah berikutnya jika halaman yang terpilih menggunakan
templat yang tidak memiliki kotak teks.
3) Tambahkan teks ke halaman. Klik kotak teks, kemudian tikkan teks
sesuai kebutuhan. Kotak teks pada PowerPoint secara otomatis akan
mengatur format teks yang Anda masukkan (mis. menambahkan
poin/bullet) berdasarkan konteks konten itu sendiri.
4) Sesuaikan format teks halaman. Jika perlu, pilih teks yang ingin diubah,
klik tab “Home”, dan tinjau opsi format teks pada segmen "Font" di
bilah peralatan.
5) Tambahkan foto ke halaman. Jika Anda ingin menambahkan foto ke
halaman, klik tab “Insert”, kemudian klik “Pictures” pada bilah peralatan
dan pilih foto yang diinginkan.
6) Sesuaikan kembali konten halaman. Seperti halnya pada halaman judul,
Anda bisa memindahkan konten pada halaman dengan mengeklik dan
menyeretnya.
7) Ulangi langkah ini untuk setiap halaman presentasi. Setelah
membuat setiap halaman untuk presentasi, Anda bisa beralih ke bagian
berikutnya.

5. Menambahkan Presentasi
1) Pilih halaman. Di kolom kiri jendela PowerPoint, klik halaman yang ingin
disisipi transisi.
2) Klik tab Transitions. Tab ini berada di bagian atas jendela PowerPoint.
Setelah itu, bilah peralatan “Transitions” akan ditampilkan di bagian
atas jendela.
3) Tinjau pilihan transisi yang tersedia. Transisi membuat halaman dibuka
dalam tampilan yang menarik pada saat Anda melakukan presentasi.
Anda bisa melihat daftar transisi yang tersedia di bagian atas jendela.
4) Tampilkan pratinjau transisi. Klik transisi di bagian atas jendela untuk
menyaksikannya pada salindia.
5) Pilih transisi yang ingin digunakan. Setelah menentukan transisi, klik
opsi untuk memastikan transisi sudah terpilih. Setelah itu, halaman
yang dibuka saat ini akan menggunakan transisi tersebut.
6) Tambahkan transisi ke konten halaman. Anda bisa menerapkan transisi
pada bagian konten tertentu (mis. foto atau poin paragraf) dengan
memilih konten, mengeklik tab “Animations” di bagian atas jendela, dan
memilih transisi yang ingin digunakan.
Prezi
Prezi adalah salah satu software presentasi selain Powerpoint yang bisa Anda
gunakan untuk membuat presentasi online dan offline yang lebih menarik, sehingga
ide-ide yang Anda miliki bisa Anda sampaikan dengan lebih mudah. Aplikasi
presentasi Prezi sampai saat ini telah memiliki jutaan pengguna diseluruh dunia.
Bahkan pendiri powerpoint Rob Campbell mengakuinya. Ia mengatakan “Software
presentasi Prezi adalah pendekatan yang luar biasa untuk visualisasi informasi”.

Cara menyampaikan presentasi menggunakan prezi :

a. Mendaftar Aplikasi Presentasi Prezi

Langkah awal yan harus Anda lakukan sebelum membuat desain presentasi Prezi
adalah mendaftarkan diri Anda ke prezi. Cara pendaftarannya sangat mudah
Anda tinggal klik set up, kemudian Anda silahkan ikuti pentunjuk-petunjuk yang
ada. Atau jika ingin lebih mudah Anda bisa mendaftar dengan akun Facebook
Anda. Untuk tahap ini saya tidak akan menjalaskan secara detail karena saya
yakin Anda bisa melakukannya.

b. Memulai Menggunakan Aplikasi Presentasi Prezi

Langkah menggunakan aplikasi prezi :

1) Klik “New Prezi” dan memilih template desain presentasi Prezi

Pertama klik new prezi kemudian pilih template presentasi yang cocok untuk
desain presentasi Prezi. Sebelum mulai membuat presentasi, siapkan
konsep, struktur presentasi dan gambar (jika menggunakan gambar) untuk
presentasi. Dalam tulisan ini saya memilih template blank. Setelah itu
langkah selanjutnya klik choose, maka akan muncul lembar kerja seperti
nampak pada gambar berikut:
2) Menghapus frame dan menggantinya dengan frame baru

Dalam angkah kedua kita hapus frame bawaan dan menggantinya


dengan frame baru. Cara menghapusnya klik pada frame, kemudian
klik delete.

3) Mengunggah gambar yang akan jadi tampilan depan presentasi Prezi

Langkah ketiga adalah mengunggah gambar. Caranya klik insert -> image,
maka akan muncul halaman dimana kita bisa mengunggah gambar dari
komputer. Setelah gambar diunggah silakan tunggu prosesnya, setelah proses
selesai maka gambar akan muncul.

4) Membuat teks judul pada presentasi Prezi

Langkah ketiga adalah membuat teks judul. Caranya mudah, klik di


sembarang tempat yang penting di luar gambar. Setelah kolom teks muncul
kita tarik kolom ke dalam gambar. Setelah itu tinggal menuliskan judul
presentasi. Hasilnya akan nampak seperti gambar berikut:

5) Menambahkah frame baru

Langkah kelima adalah menambahkan frame baru. Caranya sama seperti


pada langkah dua kita klik menu frame and arrow-> add frame ->draw
bracket frame. Di sini saya menambahkan beberapa frame sesuai dengan
struktur presentasi yang sudah disiapkan sebelumnya.

Selanjutnya perkecil frame dan tempatkan di area gambar atau dimana saja
yang penting di area yang tidak keluar dari frame pertama yang akan menjadi
judul presentasi. Namun sebelumnya sesuaikan dulu gambar atau tempat di
mana kita akan meletakkan frame, supaya frame yang kita letakkan lebih pas.
Anda bisa memanfaatkan kursor untuk memperbesar atau memperkecil area.
Dalam contoh ini saya meletakkan frame di huruf pada kata “minat”.
Ketika frame tersebut pada posisi normal maka frame tidak akan nampak. Hal
ini akan membuat tampilan depan presentasi Prezi bersih dan ini jelas akan
lebih menarik. Dalam tutorial ini saya menambahkan beberapa frame yang
semuanya saya letakkan pada huruf pada kata minat. Ingat kita harus
menyesuikan ukuran frame dengan baik, untuk mendapatkan hasil yang
maksimal.

6) Mengunggah semua gambar dan menempatkannya dalam frame

Mengunggah gambar caranya sama seperti pada langkah tiga, jadi tidak perlu
saya jelaskan kembali. Unggah gambar, kemudian sesuaikan ukurannya
dengan frame yang diletakkan pada huruf-huruf tadi dan tempatkan gambar
di atas frame. Sehingga hasil akhirnya akan nampak seperti gambar berikut:

Jika Anda perlu memotong gambar, Anda bisa melakukannya langsung di


sana. Cukup klik pada gambar, maka akan ada pilihan crop image dibagian
atas gambar. Silahkan klik crop image, kemudian seleksi area yang akan di
potong.

7) Menambahkan shape pada presentasi Prezi

Dalam tutorial presentasi Prezi ini saya juga menambahkan shape yang saya
gunakan untuk penomoran. Cara menambahkan shape tidak sulit. Klik insert
->simbols and shapes -> memilih shapes ->choose. Selanjutnya sesuaikan
bentuk shapes sesuai dengan keinginan.

8) Menulis konten untuk tiap slide presentasi Prezi

Setelah sampai tahap ini, langkah selanjutnya adalah menuliskan konten yang
akan kita tampilkan. Caranya sama seperti pada langkah empat, klik di
sembarang tempat yang penting di luar gambar. Setelah kolom teks muncul
silahkan tarik kolom ke dalam gambar. Setelah itu sesuaikan warna dan
ukuran teks.
Canva
1. Buka Canva.com
2. Lalu klik sign up

3. Setelah anda berhasil sign up, anda akan melihat tutorial bagaimana menggunakan canva, ikuti
saja tahapan ini. dan selanjutnya anda bisa memilih CREATE DESIGN

4. Pilihlah bagian presentasi, dan saya pilih 16:9 (dibagian documentation)

5. setelah itu anda tinggal pilih layout yang anda suka, saran saya adalah pilih layout lalu anda ganti
warna backgroundnya. Untuk teknologi saya sarankan warna silver, biru, hitam, putih karena
akan lebih terlihat elegan.

6. Saya biasanya menghapus tulisan yang ada di layout, saya ganti dengan tulisan atau tema yang
akan saya presentasikan. lalu setelah itu semua.. kita buat 15-25 desain, anda bisa download
desainnya dengan cara = liat pojok kanan atas (klik DOWNLOAD – pilih JPEG – dan akan
disarankan download dalam bentuk .rar, pilih itu lalu klik DOWNLOAD).

7. Setelah itu, anda buka file rar dan extract, setelah extract selesai anda bisa copy satu persatu
jpeg itu ke powerpoint anda.

8. Copy satu persatu file dr rar yang sudah menjadi jpeg, copy ke powerpoint anda, susun sesuai
materi powerpoint anda.

Anda mungkin juga menyukai