Anda di halaman 1dari 1

KEUNTUNGAN BAGI NASABAH :

1. Memiliki layanan serta fitur yang memudahkan nasabah.


Layanan yang ada pada aplikasi Internet Banking memiliki berbagai
macam fitur yang disediakan oleh instansi perbankan, seperti
layanan transfer uang atau dana antar bank, pembayaran telepon,
internet, cek saldo, PDAM, TV Kabel, pembelian token listrik
hingga pembayaran untuk pembelian tiket pesawat.

2. Menghemat waktu dan biaya.


Dengan adanya aplikasi internet banking di gadget, para nasabah
bisa menghemat waktu dan biaya perjalanan. Selain menghemat
biaya perjalanan, nasabah juga bisa menghemat waktu, mengingat
para nasabah dapat melakukan transaksi perbankan kapanpun dan
di mana pun sesuka hati.

3. Melakukan transaksi cukup dari meja kerja.


Bagi para nasabah yang notabene pekerja kantoran, adanya aplikasi
dan layanan Internet Banking tentunya sangat membantu. Dengan
memanfaatkan aplikasi Internet Banking, apapun aktivitas yang
berhubungan dengan layanan perbankan dapat dilakukan dari meja
kerja tanpa perlu lagi meninggalkan ruang kerja.

Anda mungkin juga menyukai