Anda di halaman 1dari 4

PROGRAM ORIENTASI KARYAWAN BARU

PT QUEEN FOOD

PT QUEENFOOD
Jl. Raya Bogor KM 5 Pasar Rebo, Jakarta Timur
Phone: (021) 8410945 | Fax: (021) 8410955
Email: qfood@mail.net | Web: queenfood.com
JAKARTA 13760
PROGRAM ORIENTASI
KARYAWAN BARU
PT QUEEN FOOD

I. PENDAHULUAN
Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan salah satu kunci penting yang
mempengaruhi jalannya suatu perusahaan.SDM yang memiliki kompetensi dalam
berbagai bidang direkrut sesuai kebutuhan perusahaan dan diharapkan dapat
bekerja sesuai fungsi masing-masing dalam mencapai visi dan misi
perusahaan.Begitu para pegawai baru diterima, mereka bagaikan tanah liat yang
masih harus ditempa dan dibentuk. Apakah nanti akan menjadi keramik porselen,
ataukah menjadi piring, cangkir, mangkuk, dan lainnya sesuai dengan kebutuhan
para calon pembeli yang akan menggunakannya.

II. LATAR BELAKANG


Agar karyawan dapat memahami Visi dan Misi dari sebuah perusahaan
sehingga mampu mewujudkan tujuan yang telah dibuat oleh persahaan serta
lebih mengenal dan memehami kondisi serta situasi dari perusahaan mulai dari
tata letak struktur, hak dan kewajiban dari setiap karyawan untuk menciptakan
kenyamanan dan kerjasama yang baik dari dua belah pihak.

III. LATAR BELAKANG


a. Tujuan Umum
Pelaksanaan orientasi karyawan baru bertujuan agar Karyawan baru
mampu mengenali dan memahami tentang lingkungan dan prosedur kerja
di perusahaan serta peraturan dan kebijakan yang berlaku di perusahaan.

b. Tujuan Khusus
Karyawan Baru mampu memhami:
1. Falsafah, Visi, Misi dan Tujuan dan Cita-cita Perusahaan
2. Struktur organisasi, uraian tugas, wewenang serta hak dan kewajiban
sebagai Karyawan PT QUEEN FOOD
3. Prosedur ketenagaan meliputi: sistem penilaian, pengangkatan, dan
aturan tata tertib ketenaga kerjaan.
4. Etika profesi dan kedinasan perusahaan
5. Prosedur teknis kerja meliputi produksi, pemasaran, distribusi dan
lain lain.
6. Prosedur k3 pada kegiatan produksi yang perlu diterapkan dan
dilaksanakan.
IV. KEGIATAN POKOK RINCIAN KEGIATAN
Kegiatan pokok orientasi karyawan baru di perusahaan
1. Pembekalan Materi
2. Pembekalan dan orientasi karyawan
3. Pembuatan laporan selama orientasi
4. Presentasi usulan untuk perkembangan perusahaan

Rincian kegiatan:
1. Pembekalan & orientasi teknis perusahaan
Meliputi pembekalan teori dan praktek kerja perusahaan
serta prosedur dan tata hubungan antar atasan dan
bawahan. Pada tahap ini peserta orientasi dibimbing oleh
Human Resources Department (HRD)
2. Pengadaan kegiatan outbond untuk seluruh karyawan
baru. Meliputi, kegiatan seminar serta games-games yang
dapat meningkatkan rasa kekeluargaan serta kerjasama
antar karyawan.
3. Presentasi kasus usulan untuk perkembangan dan
kemajuan perusahaan. Dilaksanakan pada akhir orientasi
teknis kerja di perusahaan. Peserta diharuskan membuat
laporan presentasi dan memberikan umpan balik/
masukan-masukan di perusahaan.

V. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


1. Rapat Pimpinan perusahaan, HRD dan diklat
perusahaan
2. Membuat materi dan jadwal pelaksanaan program
orientasi (terlampir)
3. Orientasi pelaksanaan program
VI. JADWAL KEGIATAN
Tanggal Nama Kegiatan Penanggung Jawab
20 Okt 2019 Pengenalan lokasi di perusahaan HRD
Pengenalan visi misi, tujuan dan
21 Okt 2019 HRD
aturan yang berlaku di perusahaan
22 Okt 2019 Pengenalan struktur organisasi HRD
Pengenalan tugas, hak dan kewajiban
23 Okt 2019 HRD
setiap karyawan
24 – 27 Okt 2019 Kegiatan Outbond di Puncak HRD

VII. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORANNYA


 Setiap akhir tahun Direktur dan HRD melakukan evaluasi pelaksanaan
kegiatan
 Setiap akhir tahun HRD dan sekretaris membuat laporan kepada
Direktur perusahaan

VIII. PENCATATAN PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


 HRD dan sekretaris mencatat dan melaporkan pelaksanaan kegiatan
 Direktur dan HRD mengevaluasi hasil pelaksanaan
 Evaluasi kegiatan dilaksanakan setiap akhir tahun.

Anda mungkin juga menyukai