Anda di halaman 1dari 5

KOROSI

WORKSHEET

Nama: ..............................................................

No. Absen: ......................................................

Kelas: ...............................................................
KOROSI

WORKSHEET PROSES DAN FAKTOR TERJADINYA KOROSI

1. Isilah tabel pengamatan berikut ini :


Tabung Zat yang Ditambahkan Hasil Pengamatan
A Air Terbentuk karat
B Air Suling dan Minyak Tidak Terbentuk karat
C CaCl2 Anhidrat Tidak terbentuk karat

2. Bagaimana hasil pengamatan pada tabung A, B dan C? Apakah besi dalam


masing-masing tabung tersebut terkena (bersentuhan) dengan air dan udara?
Pada tabung A terbentuk karat dan besi dalam tabung terkena (bersentuhan)
dengan air dan udara.
Pada tabung B tidak terbentuk karat, besi dalam tabung hanya terkena air dan
tidak terkena udara.
Pada tabung C tidak terbentuk karat, besi dalam tabung hanya terkena udara dan
tidak terkena air.

3. Apa perbedaan air yang ada pada tabung A dan tabung B?


Air pada tabung A merupakan air biasa yang masih mengandung mineral-
mineral sehingga memungkinkan ion-ion atau mineral yang terkandung dalam
air bereaksi dengan paku, sedangkan air pada tabung B merupakan air hasil
penyulingan yang terdiri atas H2O murni tidak ada mineral-mineral yang terlarut
sehingga pada air suling tidak terjadi reaksi antara besi dengan mineral.

4. Apa fungsi penambahan minyak pada tabung B?


Fungsi penambahan minyak pada tabung B untuk menutup kontak antara air
dengan udara, sehingga udara tidak dapat masuk dan bereaksi dengan air dan
paku.

5. Apa fungsi penambahan CaCl2 anhidrat pada tabung C?


Fungsi penambahan CaCl2 anhidrat pada tabung C untuk menyerap sisa-sisa air
yang ada pada tabung, sehingga yang tersisa hanyalah udara kering yang bebas
dari air.

6. Apakah pembentukan karat pada paku dipengaruhi oleh kontak antara udara dan
air?
Pembentukan karat pada paku dipengaruhi oleh kontak antara udara dan air.

7. Bagaimana jika dalam tabung tidak terdapat kontak antara paku dengan udara
dan air?
Jika dalam tabung tidak terdapat kontak antara paku dengan udara dan air,
misalkan hanya air saja atau udara saja maka tidak akan terjadi pembentukan
karat.

8. Berdasarkan petunjuk-petunjuk di atas, coba jelaskan mengapa besi dalam


tabung berkarat dan jelaskan pula mengapa besi dalam tabung tidak berkarat!
Tabung A : terbentuk karat disebabkan adanya reaksi antara besi dengan air dan
udara, akibatnya besi akan teroksidasi dan membentuk zat berwarna kecoklatan.
Tabung B : tidak terbentuk karat karena pada tabung B hanya ada reaksi antara
besi dengan air saja. Pemberian minyak menyebabkan udara tidak dapat masuk,
sehingga tidak terdapat reaksi antara besi dengan air dan udara.
Tabung C : tidak terbentuk karat karena pada tabung C hanya ada reaksi antara
besi dengan udara saja. Pemberian CaCl2 anhidrat berfungsi untuk menyerap
sisa-sisa air yang ada pada tabung, sehingga dalam tabung hanya terdapat udara
kering, tidak ada reaksi antara besi dengan air dan udara.

9. Jadi, apa yang disebut dengan korosi?


Korosi adalah proses pembentukan karat (zat berwarna kecoklatan) yang
disebabkan oleh adanya reaksi antara logam (besi) dengan air dan udara,
sehingga logam (besi) akan mengalami oksidasi.

10. Berdasarkan pengamatan yang dilakukan, faktor apa saja yang menyebabkan
terjadinya korosi?
Berdasarkan pengamatan yang dilakukan, faktor yang dapat menyebabkan
terjadinya korosi adalah udara (O2) dan air (kelembapan).

11. Coba tuliskan persamaan reaksi dari proses korosi yang terjadi!
4Fe(s) + 3O2(g) + xH2O(l) → 2Fe2O3.xH2O
TUGAS RUMAH MATERI KOROSI
PROBLEM:

Dokumentasikan proses pencegahan korosi


yang ada di sekitar kalian. Kemudian
presentasikan video tersebut didepan kelas
dalam bentuk slide power

Anda mungkin juga menyukai