Anda di halaman 1dari 1

Manfaat Mangga: Mencegah Berbagai Penyakit

Mangga memiliki kandungan nutrisi yang cukup banyak. Sehingga buah yang satu ini mampu
mencegah berbagai penyakit seperti berikut ini:

1. Menurunkan Kolesterol dan Menjaga Kesehatan Jantung

Mangga memiliki vitamin C dan serat tinggi yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol
jahat. Buah tropis ini juga kaya akan kalium yang amat dibutuhkan tubuh. Kalium berfungsi
menyeimbangkan sel cairan tubuh guna mengontrol tekanan darah dan detak jantung. Mangga
dipercaya mampu menurunkan kolestrol dan meningkatkan kesehatan jantung.

2. Mencegah Kanker

Mangga mengandung pektin, serat makanan yang larut secara efisien menurunkan kadar
kolesterol dalam darah. Kandungan ini juga dapat mencegah perkembangan sel kanker prostat.

Berdasarkan hasil penelitian The European Prospective Investigation of Cancel menemukan


adanya hubungan kuat antara buah mangga untuk menurunkan risiko kanker, khsusunya pada
saluran pencernaan.

3. Mengatasi Obesitas

Manfaat lain mangga adalah mencegah obesitas. Buah ini mengandung serat tinggi yang dapat
melancarkan pencernaan dan bisa menurunkan kalori.

Mangga berperan penting untuk menghilangkan masalah gangguan pencernaan seperti susah
buang air besar. Penyebabnya, mangga mengandung bahan bioaktif guna meningkatkan fungsi
sistem pencernaan.

4. Menyembukan Anemia

Mangga dipercaya dapat menyembuhkan anemia atau kekurangan sel darah. Karena buah
mangga memiliki zat besi yang dapat membantu menghilangkan anemia dengan meningkatkan
jumlah sel darah merah dalam tubuh.

Anda mungkin juga menyukai