Anda di halaman 1dari 1

Wujud Konkrit Mahasiswa dalam Berwirausaha Demi membangun perekonomian bangsa

Tingkat perekonomian di Indonesia dari tahun ke tahun semakin meningkat. Upaya pemerintah
dalam mengentaskan kemiskinan kini mulai menuai hasil. Berbagai upaya yang dilakukan salah satunya
adalah mencanangkan beberapa program yang mendukung masyarakat dalam berwirausaha. Program
tersebut bertujuan untuk mendorong masyarakat khususnya para generasi muda agar lebih produktif
dalam mengolah Sumber Daya Alam (SDM) dan membuka lapangan kerja sendiri. .Tentu akan menjadi
suatu kebanggan, ketika seorang mahasiswa sudah memiliki bisnis dan penghasilan sendiri untuk
membiayai massa studinya di bangku kuliah.
Dalam rangka meningkatkan kapasitas pertumbuhan ekonomi nasional jumlah wirausaha muda
perlu ditingkatkan. Saat ini, jumlah wirausaha menurut Badan Pusat Statistik (BPS) yang dikutip dari
website Ciputra Enterpreneurship mencapai 44,220 juta dari 118,17 juta orang penduduk Indonesia yang
bekerja pada tahun 2014. Dibandingkan pada tahun 2013 sebanyak 44,01 juta orang, jumlah tersebut
mengalami peningkatan.
Dari peningkatan jumlah tersebut dapat disimpulkan bahwa semangat dan partisipasi
wirausahawan dalam meningkatkan perekonomian Indonesia semakin tinggi. Hal tersebut tidak terlepas
dari peran perusahaan-perusahaan swasta yang juga turut memberikan kontribusi yang nyata melalui
program beasiswa wirausaha. Beberapa perusahaan besar diantaranya adalah Wismilak melalui
program Diplomat Succes Challenge, Bank Mandiri melalui program Wirausaha Mandiri, Pertamina dengan
program Pertamina Foundation dan masih banyak lainnya. Kegiatan ini di respon positif oleh generasi
muda, khususnya mahasiswa untuk berkompetisi dalam menciptakan ide serta gagasan bisnis baik di
bidang kuliner, produk barang atau jasa, agrobisnis, teknologi dan produk kreatif lainnya.
Aktivitas kewirausahaan kini menjadi pilihan yang paling diminati kaum muda, khususnya
mahasiswa. Komunitas kecil hingga organisasi besar dibidang bisnis dibentuk menjadi wadah untuk
menaungi kegiatan mahasiswa entrepreneur. Komunitas ini memiliki kategori yang berbeda sesuai
karakter dan kegiatan yang diselanggarakan.
Biasanya, dalam komunitas bisnis berkegiatan untuk menghimpun para anggotanya dalam menekuni
dunia bisnis melalui workshop, seminar dan aplikasi dalam dunia bisnis itu sendiri. Anggota diajarkan
bagaimana cara mengolah modal, mengembangkan tenaga kerja, meningkatkan produktifitas dan
penjualan, hingga mencari jaringan dan investor.

Aktifitas tersebut tentu akan memberi nilai tambah tersendiri bagi mahasiswa sebagai akademisi serta
pengusaha muda. Sehingga, mahasiswa dapat berkontribusi besar terhadap perekonomian Negara.
Dengan demikian, upaya pemerintah dalam menciptakan wirausaha-wirausaha muda melalui program
beasiswa wirausaha dapat dimaksimalkan. Apabila jumlah wirausaha meningkat setiap tahun, maka
permasalahan pada kemiskinan dan pengangguran di Indonesia akan mendapatkan solusi yang konkrit.

Anda mungkin juga menyukai