Anda di halaman 1dari 23

MAKALAH

PEMBAHASAN INSTALASI TRIXBOX


DISUSUN OLEH
1. CHAIRYAN DEVICKY
2. DHEA MARSELLA
3. INDRA KURNIAWAN
4. UMMU SALAMAH
5. VERA ENJELIKA PUTRI

PEMBIMBING :
HENDRO SAPUTRO

JURUSAN TEKNIK KOMPUTER DAN


JARINGAN
SMKN 1 RASAU JAYA
2018

1
KATA PENGANTAR
Dengan menyebut nama Allah SWT yang Maha Pengasih lagi Maha Panyayang, Kami panjatkan puja
dan puji syukur atas kehadirat-Nya, yang telah melimpahkan rahmat, hidayah, dan inayah-Nya kepada
kami, sehingga kami dapat menyelesaikan makalah ilmiah instalasi trixbox.

Makalah ilmiah ini telah kami susun dengan maksimal dan mendapatkan bantuan dari
berbagai pihak sehingga dapat memperlancar pembuatan makalah ini. Untuk itu kami menyampaikan
banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pembuatan makalah ini.

Terlepas dari semua itu, Kami menyadari sepenuhnya bahwa masih ada kekurangan baik dari
segi susunan kalimat maupun tata bahasanya. Oleh karena itu dengan tangan terbuka kami menerima
segala saran dan kritik dari pembaca agar kami dapat memperbaiki makalah ilmiah ini. Akhir kata
kami berharap semoga makalah ilmiah tentang instalasi trixbox ini dapat memberikan manfaat
maupun inpirasi terhadap pembaca.

2
DAFTAR ISI
Kata pengantar………….......................................................................................................2

Daftar isi…………………………………..…………..........................................................3

BAB I PENDAHULUAN………………………………………………………….………3

(1).Latar belakang……………………………………………………….4

(2).Rumusan Masalah………………………………………………..….4

(3).Tujuan…………………………………………….…………………4

BAB II PEMBAHASAN………………………………………………………….……5-21

1.Pengertian Trixbox……………………………………………….…5

2.Sejarah Trixbox……………………………………………....……..6

3.Instalasi Trixbox…........................................................................7-21

4.Penggunaan Trixbox.………………………………………………21

BAB III PENUTUP………………………………………………………..…22-23

1.Kesimpulan……………………………………………....…………22

2.Penutup………………………………………………….……....….22

DAFTAR PUSTAKA……..…………………………………………...…….…..23

3
BAB I
PENDAHULUAN
1.Latar Belakang

atasan yang dimiliki oleh PBX konvensional yang berbasiskan circuit switch,
sepertiTeknologi komunikasi saat ini berkembang sangat pesat. Semua teknologi komunikasi
ini menuju ke suatu arah yang sama, yaitu menuju konvergensi ke arah IP based, atau
dengan kata lain menuju Next Generation Network. Untuk mewujudkan Next Generation
Network didukung dengan adanya softswitch, yang memungkinkan jaringan PSTN yang
sudah terselenggara secara luas saat ini mampu berkomunikasi dengan jaringan berbasis IP.

Pembangunan softswitch dapat menggunakan beberapa software, antara lain


Asterisk, OpenSIPS, Trixbox, Elastix, dll. Software yang banyak dipakai untuk pembangunan
softswitch sendiri adalah Trixbox, dimana basisnya masih menggunakan Asterisk. Sedangkan
Asterisk adalah software yang berbasis arsitektur softswitch yang mampu menghubungkan
antara jaringan paket dan jaringan sirkuit dengan sangat baik . Kedua software diatas
memiliki perbedaan platform, Asterisk (Trixbox) dan Elastix merupakan suatu software yang
pada intinya merupakan SIP proxy.

Kehadiran teknologi IP (Internet Protokol) diharapkan mampu mengakomodasi


berbagai macam layanan trafik suara, data, dan multimedia ke dalam suatu jaringan tunggal
bersifat multiguna. Penggunaan kanal komunikasi lebih efisien, efisiensi bandwidth yang
tinggi, murahnya ownership cost jaringan secara jangka panjang dan kemampuan
mengimplementasikan aplikasi voice-enable baru dan canggih merupakan faktor-faktor dari
kelebihan jaringan IP. Hal-hal inilah yang kemudian menicu minat kalangan dunia usaha
terhadap penggunaan teknologi Internet Protocol Private Branch Exchange (IP PBX) yang
berbasiskan packet switch. Dengan adanya IP PBX dapat mengatasi keterb

2. Rumusan Masalah

1. Apa itu Trixbox?


2. Bagaimana sejarah trixbox?
3. Bagaimana cara menginstal trixbox di virtualbox?
4. Bagaimana penggunaan trixbox?

3. Tujuan

1. Untuk mengetahui dan mempelajari mengenai trixbox


2. Untuk mengetahui sejarah trixbox
3. Untuk mengetahui cara menginstal trixbox di virtualbox
4. Untuk mengetahui penggunaan trixbox?

4
BAB II
PEMBAHASAN
1.Trixbox
Trixbox adalah sebuah VOIP server yang dibuat menjadi satu dengan system operasi,
yaitu Linux CentOS.Trixbox bersifat open source yang artinya setiap orang dapat mengetahui
source code programnya dan memperolehnya secara gratis. Apabila di install pada
komputer/laptop dengan interface yang sesuai, maka akan dapat digunakan sebagai full feature PBX
untuk pengguna rumahan, lembaga, VOIP service provider dalam komunitasnya di dunia internet
mempunyai 2 forum yang berbeda yaitu pengembangan dengan sifat open source dan commercial
akan tetapi keduanya mempunyai forum yang saling memberikan solusi .Trixbox terdiri dari
komponen-komponen sebagai berikut:

1. Sistem Operasi CentOS Linux

2. Database MySQL

3. VOIP server Asterisk

4. Tampilan GUI FreePBX

Fitur-fitur Trixbox

Trixbox ini memiliki beberapa fitur-fitur yang sangat mendukung perkembangan VOIP dengan
menggunakan software Softswitch Trixbox. Adapun fitur-fitur dari software softswitch Trixbox
adalah sebagai berikut :

1. AMP (Asterisk Management Portal) fitur ini adalah sebuah fitur yang sangat luar biasa,

karena konfigurasi bisa di lakukan lewat interface web tanpa harus mengedit file konfigurasi.

2. ARI (Asterisk Recording Interface) fitur ini berfungsi untuk menyimpan percakapan, baik
percakapan keluar (outgoing) maupun ke dalam (incoming).

3. Flash Operator Panel adalah sebuah fitur yang berguna untuk monitor semua extensi secara real
time berbasis web.

4. Cisco XML Services

5. Music On Hold (mpg123) Trixbox menggukan mpg123 untukmusic on hold

6. .Fax support (SpanDSP) adalah suatu fitur yang memperbolehkan Asterisk untuk menerima fax.

5
2.Sejarah Trixbox
Trixbox dibuat oleh Andrew Gillis pada bulan november 2004 dengan tujuan untuk membuat
para pengguna komputer biasa dapat menggunakan secara maksimal. asterisk PBX system tanpa
dibutuhkannya pengajar atau pengetahuan lebih mengenai VoIP. Sebelumnya trixbox menggunakan
nama asteriskhome, namun dikarenakan asterisk merupakan nama dagang dari perusahaan
Digium.Ltd dan home tidak sesuai dengan fungsionalitas dari trixbox yang dapat melayani lebih dari
sekedar pengguna rumahan atau bisnis sekala kecil dan menengah.

 Komponen Trixbox

Pada sistem operasi trixbox semua packet yang digunakan merupakan open source license yang
dapat dikembangkan ditambahkan secara bebas, berikut ini adalah komponen utama dalam sistem
operasi trixbox :

1. CentOS community ENTerprice Operating System

CentOS adalah sistem operasi yang dikembangkan oleh komunitas kontributor dan pengguna
user. Sistem operasi linux CentOS adalah 100 rebuild kompatibel dengan RedHat Enterprise Linux
RHEL, dan full compliance dengan persyaratan redistribusi RedHat. CentOS ditargetkan untuk siapa
saja yang membutuhkan stabilitas enterprise class operating system stabilit tanpa biaya lisensi dan
dukungan dari RedHat.

2. Asterisk

Asterisk adalah telepony toolkit open source yang memungkinkan pengembang untuk membuat
beberapa macam aplkasi sebagai interface pada VoIP, dimana sebagian besar aplikasi menyerupai
PBX Private Branch Exchaneg Sentral yang bisa digunakan sebagai IVR Interface Voice Response,
teleconference, dan juga sebagai voice mail system. Oleh karena itu semua fungsi tersebut disatukan
dalam satu server dengan software yang dinamakan Asterisk.

3. Free PBX

Free PBXPrivate Branch Exchange adalah aplikasi yang digunakan untuk melakukan
pengontrolan terhadap jaringan IP telepon private dengan konfigurasi web

base, sehingga untuk melakukan konfigurasi terhadap asterisk tidak diperlukan kemampuan
programing karena user interface yang mudah di konfigurasi.

4. Flash Operator Panel Flash Operator Panel FOP

adalah aplikasi yang digunakan untuk melihat status dari semua extensions dan line telepon secara
real time.

5. Automated Installation Tools Automated Installation Tools digunakan untuk sistem


operasi, script konfigurasi yang secara otomatis ter-install dan ter-configure ketika menjalankan
trixbox setup script.

6. Digium Card auto-config Digium Card auto-config untuk penambahan Digium Hardware
akan secara otomatis ter-configure.

6
3.Langkah Instal Trixbox
Penginstallan Trixbox

1. Pertama kita harus memiliki ISO Trixbox, jika sudah maka langsung buka Virtualbox aja > klik
new > isikan kolom name untuk nama dari Virtualbox kita > isikan type untuk type sistem operasi
yang akan kita install > isikan version untuk version dari sistem operasi yang akan kita install setelah
itu klik next. lebih lengkap bisa liat gambar dibawah ini.

2. Selanjutnya, kita atur RAM nya, dari Virtualbox ini terdapat rekomendasi tetapi jika ingin lebih
atau kurang bisa diganti, setelah itu klik next.

3. Atur hardisknya.

Keterangan :

7
jika kita mengklik yang atas maka machine ini tidak akan tersimpan

jika mengklik yang ke-2 maka kita akan membuat machine yang baru

jika kita mengklik yang paling bawah berarti kita menggunakan machine yang sudah ada sebelumnya
dan kita akan diminta untuk memilih machine tersebut dari file kita

setelah itu klik create.

4. Setelah itu kita diminta untuk memilih type file harddisknya (semua bisa digunakan,tetapi pilih
salah satu saja) setelah memilih klik next.

5. Kita akan diminta memilih jika memilih yang dynamicaly maka ukurannya sesuai dengan file jika
kita memilih fixed maka ukurannya sesuai dengan yang kita atur, setelah itu klik next

8
6. Selanjutnya kita diminta untuk menentukan lokasi dari machine ini dan ukurannya, jika selesai
diatur maka klik create.

9
7. Selanjutnya kita klik start dan pada bagian inilah kita memasukan ISO dari Trixbox tersebut,
dengan mengklik yang dikotak merahi dan tanda panahi nomor 1 dan cari ISO tersebut, dan pada
nomor 2 ini adalah nama ISO Trixboxnya. setelah itu klik start

8. Trixbox mulai berjalan dan ini adalah tampilan pertama saat kita menjalankan Trixbox maka kita
klik enter saja

9. Sebelumnya kita ganti bagian attached to nya menjadi bridged adapter baru deh kita klik ok.

10
10. Selanjutnya kita akan diminta untuk memilih bahasa yang kita gunakan. jadi kita pilih aja bahasa
international yaitu bahasa inggris (sekalian belajar wkwk) lalu klik ok

11. Selanjutnya kita akan diminta untuk memilih type keyboardnya. kita pilih aja us lalu klik ok

11
12. Selanjutnya kita akan diminta memilih waktu dan zona kita. maka disesuaikan keberadaan kita
ya... dan jangan lupa untuk memberi tanda bintang pada system clock user UTC dengan cara
memencetkan spasi. jika sudah maka klik ok

13. Setelah itu kita akan diminta untuk menentukan password yang kita gunakan untuk root. jadi atur
sesuai kemauan kita masing-masing ya, jika sudah maka klik ok

14. Tunggu sampai proses penginstallan selesai

12
15. Setelah selesai akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini, maka klik enter saja

16. Dan kita akan masuk kedalam user root. maka ketikkan root pada login dan ketikkan password
sesuai dengan yang kita atur sebelumnya.

 Konfigurasi Trixbox
1. Selanjutnya kita akan mengatur ipnya terlebih dahulu dengan mengetikkan perintah system-config-
network-tui

2. Dan akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini, klik enter pada bagian yang dimerahi

13
3. Dan disini kita bisa menggunakan DHCP ataupun static sesuka hati kita, jika ingin menggunakan
static ip bisa menghilangkan tanda bintang pada bagian use DHCP dengan menekan spasi. tetapi
disini saya gunakan DHCP ya jadi langsung klik ok.

4. Karena kita menggunakan DHCP jadi kita akan coba mengecek ip berapa yang kita gunakan
dengan perintah ip addr. dan terlihat disini ip yang kita gunakan yaitu 172.16.2.5/24

14
5. Dan selanjutnya kita buka google dan ketikkan ip yang kita gunakan. jika sudah muncul tampilan
seperti gambar dibawah ini kita klik switch pada bagian pojok kanan

6. Dan akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini maka isikan nama penggunanya dengan
maint dan passwordnya isikan dengan password baru deh kita klik log in

 Pembuatan Extentions

1. Selanjutnya kita akan membuat extention nya dengan cara mengklik asterisk > klik freePBX

15
2. Lalu muncul tampilan seperti gambar dibawah ini dan kita akan memulai membuat extensions
maka kita klik extensions > submit

3. Ini adalah extensions yang pertama kali kita buat. isi pada kolom user extention, Display name,
SIP alias dan secret (password). jika sudah maka kita klik submit

4. Penambahan extentions yang kedua. isi pada kolom user extention, Display name, SIP alias dan
secret (password). jika sudah maka kita klik submit

16
5. penambahan extention ketiga. isi pada kolom user extention, Display name, SIP alias dan secret
(password). jika sudah maka kita klik submit. untuk extension ini disesuaikan dengan berapa Client
kita yang menggunakan SIP nya ya

17
6. Ini salah satu Step yang penting dimana kita harus mengklik Apply Configuration Changes
disetiap penambahan extention dan nanti akan muncul tampilan baru yang kebetulan tidak saya
cantumkan disini hehe tapi pada bagian itu kita langsung klik continue with reload

7. Dan inilah daftar extention yang telah kita tambahkan tadi

 Verifikasi Client

pembuatan akun di Zoiper

1. Pertama kita install terlebih dahulu Zoipernya. dan penginstallannya ini cukup mudah dengan
mengikuti step by stepnya saja (next aja) setelah terinstall maka kita buka Zoiper dan klikkan pada
settings > create new account

18
2. Dan akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini maka kita pilih SIP saja, lalu klik next

3. Selanjutnya isikan pada kolom usernya dengan user extention yang kita atur sebelumnya, lalu
isikan passwordnya sesuai dengan yang kita isikan dikolom secret pada pembuatan extention dan
terakhir isikan domainnya dengan menggunakan ip kita. jika sudah maka kita klik next

4. Selanjutnya atur nama akunnya, bisa diatur sesuai kita bisa juga dibiarkan secara default dan disini
saya mendiamkan secara default, lalu klik next

19
5. Alhamdulillah akun berhasil kita buat maka klik close

*pembuatan akun di X-Lite

1. Selanjutnya pembuatan akun di X-Lite. pertama kita harus menginstall terlebih dahulu X-Litenya
dan setelah kita install maka kita buka X-Litenya dan klik tanda kebawah (yang dikotak merahi
seperti gambar dibawah ini) lalu klik SIP account settings...

2. Isikan kolom Display name, User name, password nya sesuai dengan yang kita atur saat
penambahan extention dan pada domain kita isikan dengan ip kita. lalu klik apply setelah itu klik ok

20
*pengetesan

1. Kita akan coba pengetesan dengan menelpon dari X-lite ke Zoiper

2. Selanjutnya kita lakukan pengetesan sebaliknya dengan menelpon dari Zoiper ke X-Lite

 Penggunaan trixbox
Trixbox (Asterisk@home) adalah VoIP Phone System yang berbasiskan sistem open
source PBX (private Brance Excange) yang ketika sekali di-install kepad suatu PC dengan
interface yang sesuai maka akan dapat di gunkan sebagai full feature PBX untuk pengguna
rumahan, lembaga, dan lain sebagainya. Trixbox sangat terkenal karena mengkombinasikan
paket-paket Open Source Telepon terbaik yang disertakan di dalam sistem operasi tersebut.
Dahulu seorang user dituntut untuk menjadi seorang programmer jika ingin
mengimplementasikan VoIP karena User Interface yang tidak Friendly.
oleh karena itu untuk mengatasi masalah seperti itu diluncurkannya Trixbox dengan
penggunaan yang sangat mudah karena menu utama yang berbasiskan web browsure untuk
menkonfigurasi dan mengatur sistem, serta pasket-paket untuk VoIP Server dijadikan dalam
satu bundle dengan operating system CentOS sehingga menjadi sistem Trixbox CE.

21
BAB III
PENUTUP

1.Kesimpulan
Trixbox adalah sebuah VOIP server yang dibuat menjadi satu dengan system operasi, yaitu Linux
CentOS. Trixbox bersifat open source yang artinya setiap orang dapat mengetahui source code
programnya dan memperolehnya secara gratis.

Apabila di install pada komputer/laptop dengan interface yang sesuai, maka akan dapat
digunakan sebagai full feature PBX untuk pengguna rumahan, lembaga, VOIP service provider dalam
komunitasnya di dunia internet mempunyai 2 forum yang berbeda yaitu pengembangan dengan
sifat open source dan commercial akan tetapi keduanya mempunyai forum yang saling memberikan
solusi

2.Penutup
Demikianlah isi makalah kami, atas kekurangan dan kesalahan kami dalam penulisan
makalah ini, kami mengucapkan mohon maaf yang sebesar-besarnya. Atas keritik teman-teman dan
pembimbing jurusan kami ucapkan terima kasih.

22
DAFTAR PUSTAKA
http://nurkamilahaprilia07.blogspot.com/2016/10/membua
tserverVOIPsederhanamenggunakantrixbox
adepriima97.blogspot.com
https://darsammania.blogspot.com
openlibrary.telkomuniversity.ac.id

23

Anda mungkin juga menyukai