Anda di halaman 1dari 1

THEOLOGI DALAM ISLAM

Apa itu Theologi?


Theologi (bahasa Yunani) θεος, theos, berarti Tuhan, dan λογια, logia yang berarti "kata-kata,"
"ucapan," atau "wacana" adalah wacana yang berdasarkan nalar mengenai agama, spiritualitas dan
ketuhanan. Dengan demikian, theologi adalah ilmu yang mempelajari segala sesuatu yang berkaitan
dengan keyakinan beragama. Theologi meliputi segala sesuatu yang berhubungan dengan Tuhan.
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) theologi berarti pengetahuan ketuhanan (mengenai
sifat Allah, dasar kepercayaan kepada Allah dan agama, terutama berdasarkan pada kitab suci).

Theologi dalam Islam

Timbulnya aliran-aliran theologi Islam tidak terlepas dari fitnah-fitnah yang beredar setelah wafatnya

Rasulullah ‫ ﷺ‬. Setelah Rasulullah ‫ ﷺ‬wafat peran sebagai kepala negara digantikan oleh para

sahabat-sahabat beliau, yang disebut sebagai Khulafaur Rasyidin yakni sahabat Abu Bakar R.A,
sahabat Umar bin Khatab R.A, sahabat Utsman bin Affan R.A, dan sahabat Ali bin Abi Thalib R.A.
Namun, ketika pada masa kekhalifahan sahabat Utsman bin Affan R.A mulai timbul adanya
perpecahan antara umat Islam yang disebabkan oleh banyaknya fitnah yang timbul pada masa itu.
Sejarah mencatat, akibat dari banyaknya fitnah yang timbulkan pada masa itu menyebabkan
perpecahan pada umat Islam, dari masalah politik sampai pada masalah theologis.

Anda mungkin juga menyukai