Anda di halaman 1dari 2

LATIHAN UAS STK511

SOAL BAGIAN I

Tentukan apakah pernyataan-pernyataan di bawah ini benar (B) atau salah (S). Jika Anda
menjawab salah (S), jelaskan bagaimana seharusnya.

No. Pernyataan

1. Jumlah kuadrat galat dalam tabel analisis ragam menduga ragam galat percobaan.

2. Dengan pengulangan, galat yang bersifat sistematis akan menjadi galat yang bersifat acak.

3. Pada pengujian hipotesis statistik, jika diperoleh peluang nyata (p-value) lebih kecil dari taraf nyata
(), hal itu berarti nilai statistik uji yang diperoleh lebih kecil dari nilai tabel pada taraf nyata ()
untuk sebaran peluang yang berseuaian.

4 Satuan amatan selalu berbeda dengan satuan percobaan.

5. Dalam percobaan faktorial, pengaruh sederhana adalah pengaruh dari masing-masing faktor
terhadap respon yang diamati.

6. Jika faktor A dan B berinteraksi berarti pengaruh faktor A terhadap faktor B tergantung pada taraf-
taraf faktor B.

7. Koefisien korelasi mengukur besarnya pengaruh peubah X ke peubah Y.

8. Pada analisis regresi linier sederhana, tanda koefisien kemiringan (slope) selalu sama dengan tanda
koefisien korelasi.

9. Koefisien kemiringan (slope) dalam persamaan regresi linier sederhana dapat diinterpretasikan
sebagai besarnya perubahan peubah bebas akibat peubah tak bebas meningkat satu satuan.

10. Koefisien determinasi (R2) menggambarkan proporsi keragaman peubah bebas yang dapat
dijelaskan oleh peubah tak bebas

SOAL BAGIAN II

1. [25] Larutan pembersih dapat digunakan untuk menghambat pertumbuhan bakteri. Untuk
mempelajari keektifannya, tiga larutan pembersih yang berbeda dicobakan pada wadah susu
berkapasitas 5 galon. Analisis dilakukan dalam laboratorium dan hanya tiga percobaan yang
dapat dilakukan per hari. Pengamatan terhadap pertumbuhan bakteri dilakukan selama empat
hari, dengan respon yang diukur adalah pertumbuhan bakteri setelah empat hari pengamatan.

1
a. Jika diketahui rataan untuk larutan 1, 2, dan 3 berturut-turut sebesar 23.0, 25.3, dan 8.0,
lengkapi tabel analisis ragam berikut (Gunakan pembulatan dua digit di belakang koma).

Souce df SS MS F
Larutan _______ _______ _______ _______
Hari _______ _______ _______ _______
Error _______ _______ 8.64
Total _______ 1862.25

b. Tuliskan hipotesis-hipotesis yang diuji pada tabel ANOVA di atas. Kesimpulan apa yang Anda
peroleh dari pengujian ini?

c. Lakukan uji BNT pada taraf nyata 5% untuk menelusuri kefektifan daya hambat pertumbuhan
bakteri oleh masing-masing larutan pembersih. Kesimpulan apa yang Anda peroleh?

2. Suatu percobaan telah dilakukan untuk mempelajari pengaruh konsumsi serealia (150,
250, 350 gram/hari) dan lama jalan pagi (1,3,5 jam/hari) 6 hari/ minggu, selama 10 bulan
pada ibu-ibu yang menderita obesitas. Hasil akhir berat badan ibu-ibu dalam kg tersaji
pada tabel berikut:

Jalan Kosumsi Serealia


Pagi 150 250 350 Total
1 60 62 63 70 71 70 74 73 74 617
3 58 59 57 63 64 63 67 70 69 570
5 55 56 54 57 59 58 63 65 64 531
Total 173 177 174 190 194 191 204 208 207 1718

a. Berdasarkan informasi yang diberikan, tuliskan model linier rancangan yang digunakan,
lengkap dengan keterangan sesuai konteks.

b. Buatlah plot interaksi untuk melihat lamanya jalan pagi terhadap berat badan ibu-ibu
obesitas pada setiap taraf konsumsi serealia. Jelaskan pola yang terbentuk.

c. Jika diketahui JKG = 19.333333, JKT = 958.296296, susun tabel analisis ragam untuk data di
atas, lengkapi dengan cara memperolehnya.

d. Tuliskan hipotesis-hipotesis yang diuji pada tabel ANOVA di atas. Kesimpulan apa
yang Anda peroleh dari pengujian ini? (Gunakan =0.05)

Anda mungkin juga menyukai