Anda di halaman 1dari 1

PEMERINTAH KABUPATEN MALINAU

DINAS KESEHATAN PENGENDALIAN PENDUDUK DAN KELUARGA BERENCANA


UPTD PUSKESMAS SUNGAI BOH
Alamat : Jl.Kesehatan Desa MahakBaru RT 003 Kec. Sungai Boh
Email :pkmsungaiboh002@gmail.com
MALINAU

PERSYARATAN KOMPETENSI PETUGAS YANG MELAKUKAN INTERPRETASI HASIL


PEMERIKSAAN LABORATORIUM

Kompeten adalah keterampilan yang diperlukan seseorang yang ditunjuk dengan


kemampuannya untuk memberikan tingkat kinerja yang memadai atau tinggi dalam suatu
fungsi pekerjaan spesifik. Sedangkan Kompetensi adalah apa yang seseorang mampu
kerjakan untuk mencapai hasil yang diinginkan dari satu pekerjaan. Kinerja atau hasil yang
diinginkan dicapai dengan perilaku ditempat kerja yang didasrkan pada pengetahuan (
knomledge ), keterampilan ( skill ), sikap ( attitude ) dan sifat – sifat pribadi lainnya. Secara
umum, kompetensi sendiri dapat dipahami sebagai sebuah kombinasi antara keterampilan,
atribut personal, dan pengetahuan yang tercermin melalui perilaku kinerja yang dapat
diamati, diukur dan di evaluasi. Yang dimaksud dengan kompetensi adalah : seperangkat
tindakan tegas, penuh tanggung jawab yang dimilki seseorang sebagai syarat untuk
dianggap mampu oleh masyarakat dalam melaksanakan tugas – tugas dibidang pekerjaan
tertentu. Kopetensi profesional didapatkan melalui pendidikan, pelatihan, dan pemagangan
dalam periode yang lama dan cukup sulit, pelajarannya dirancang cermat dan dilaksanakan
secara cermat dan di akhiri dengan ujian sertifikasi. Berikut ini adalah persyatan kompetensi
petugas yang melakukan interpretasi hasil :
1. Sehat jasmani dan rohani
2. Ditugaskan di Puskesmas Sungai Boh
3. Pendidikan D3 analis kesehatan minimal
4. Bersedia bekerja sesuai prosedur tetap / SOP yang berlaku
5. Bersedia mengikuti pelatihan untuk mendukung tugasnya
6. Memiliki sikap ramah, sabar, empati dan telaten dalam menghadapi pelanggan.

Ditetapkan di Sungai Boh pada tanggal 5 Januari


2018
KEPALA UPTD PUSKESMAS SUNGAI BOH
KABUPATEN MALINAU

Jau Alang A,Md Kep


NIP . 196309181985111003

Anda mungkin juga menyukai