Anda di halaman 1dari 3

RESUME FILM THE INTERNSHIP

Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Pengembangan Organisasi


Dosen Pengampuh : Meriam Esterina, S.Psi., M.Psi

Disusun Oleh :

Khusnul Azizah (173080001)


Muhamad Imron Maulana (173080002)
Lu’ul Khoerrul Faizah (173080005)
Anis Mujaidha (173080006)
Ika Yuliana Putri (173080008)
Arini (173080016)

PROGRAM STUDI PSIKOLOGI


FAKULTAS ILMU SOSIAL
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PURWOREJO
2019
SINOPSIS FILM THE INTERNSHIP

Nick dan Billy McMahon adalah sesosok salesman yang tak lagi memiliki pekerjaan.
Tempat mereka bekerja ternyata bangkrut dan memaksa mereka untuk tidak bekerja lagi.
Mereka berdua pun tak tahu harus dengan apa mereka menafkahi diri mereka. Secara tidak
sengaja, Billy berencana untuk mendaftarkan diri untuk magang ke perusahaan search-engine
terbesar di dunia yaitu Google. Ketika mereka magang, ternyata banyak konflik yang dihadapi
dan Sempat dianggap terlalu tua, kuno dan dilecehkan oleh nooglers (panggilan untuk
karyawan magang). Konflik awal dimula ketika dua orang salesman ini harus membentuk
sebuah kelompok demi menyelesaikan tes yang ada di Google. Merasa tidak ada yang mau satu
kelompok dengan mereka berdua, akhirnya mereka mendapatkan kelompok sisa yang
anggotanya bisa dibilang sangat terbuang. Berisikan satu orang gila belajar, satu orang
berperilaku aneh, satu wanita yang memiliki gairah seksual tinggi dan satu orang yang sangat
gadget freak, akhirnya kelompok mereka pun terbentuk.
Project pertama dari kelompok mereka adalah ketika mereka disuruh membuat sebuah
aplikasi. Setelah melakukan brainstorming yang cukup lama dan penuh perdebatan, akhirnya
mereka sepakat untuk membuat aplikasi yang bernama Exchageagram. Ketika mereka anggap
brainstormingnya cukup, nick dan billy mengajak teman-teman kelompoknya untuk
bersenang-senang. Mereka pun mengunjungi club striptease dan mabuk-mabukan di sana.
Pengalaman tersebut sangat merubah hidup teman-teman di kelompoknya untuk menjadi diri
sendiri dan berfikir terbuka. Di saat mereka selesai bersenang-senang, mereka malah
mendapatkan ide brilian untuk menjalankan aplikasi exchangeagram. Dan secara mengejutkan,
aplikasi yang mereka buat menjadi aplikasi yang sering di download oleh orang-orang.
Mereka mempunyai kerja sama tim yang bagus dan saling percaya, maka dari itu
mereka dapat menyelesaikan semua project yang diberikan. Tetapi pada suatu hari billy
membuat kesalahan yang menyebabkan timnya mendapat nilai jelek, dan billy teringat akan
masa lalunya yang sering gagal sehingga ia memutuskan untuk keluar dari tim magang dan
menjadi salesman lagi. Tetapi nick tidak pernah menyerah meyakinkan billy untuk kembali
lagi bergabung di tim, dan sifat yang perlu di teladani dari tim mereka adalah terus berusaha,
percaya diri, dan tidak mudah putus asa. Mereka dapat membuktikan bahwa kerja keras,
kepercayaan diri dan kerja sama tim yang baik membuahkan hasil yang maksimal dalam
tantangan terakhir yaitu pemasaran google, sehingga tim mereka lolos jadi pegawai tetap di
perusahaan google.
Kurang lebih seperti itu ringkasan Film The Internship. Dan pelajaran yang kami dapat
dari film tersebut adalah kita tidak boleh melecehkan seseorang, walaupun dari penampilannya
orang tersebut terlihat tidak pintar. Kedua, menjadi terlalu pintar sangat tidak baik. Ini dilihat
bagaimana rata-rata nooglers di film tersebut adalah anak-anak yang pintar, namun mereka
tidak dapat berkomunikasi dengan baik. Pintar boleh, namun kalau tidak dapat berkomunikasi
dengan baik buat apa? Ketiga, keluarlah dari zona nyaman kita. Ketika dua salesman itu
mengajak teman-teman kutu bukunya untuk bersenang-senang, mereka seolah-olah mencari
ide yang segar untuk membuat aplikasinya. Dan hasilnya? aplikasi mereka malah menjadi yang
paling sering di download. Saya percaya bahwa ide itu ada di mana saja, jadi keluarlah dari
zona nyaman kita. Bergaul lah dengan siapa saja, agar kita bisa menjadi orang yang kreatif.

Anda mungkin juga menyukai