Anda di halaman 1dari 1

BULAN SABIT MERAH INDONESIA

INDONESIAN RED CRESCENT


KOTA SEMARANG

No : 05/A/BSMI Semarang/III/2018 Semarang, 2 Maret 2018


Lamp : -
Hal : Permohonan tempat

Yth. Kepala Dinas Lingkungan Hidup


Pemerintah Kota Semarang
Di tempat

Assalamu’alaikum wr wb

Segala puji bagi Allah Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang, sehingga kita selalu dapat
menikmati karunia dan rahmat-Nya yang tak terhitung. Shalawat dan salam kepada qudwah
hasanah, Nabi Muhammad SAW, keluarga, sahabatnya dan penerus risalahnya hingga yaumil
akhir nanti

Sehubungan dengan diadakannya Pelayanan Kesehatan Gratis Bulan Sabit Merah


Indonesia Cabang Kota Semarang bulan Maret dan April, maka Bulan Sabit Merah
Indonesia (BSMI) Kota Semarang bermaksud hendak melaksanakan kegiatan pelayanan
kesehatan untuk masyarakat Kota Semarang, pada :
Hari/tanggal : Minggu/11 Maret 2018 dan 1 April 2018
Pukul : 05.30 – 09.00
Tempat : Jalan Pahlawan No 3, Semarang (depan Bapelkes Semarang)
Acara : - Pemeriksaan Kesehatan Vital
- Pengobatan laboratorium sederhana
- Pemeriksaan kesehatan gigi
- Penyuluhan dan Edukasi Kesehatan

Untuk mendukung kelancaran acara, kami memohon izin penggunaan tempat dan halaman di
Jalan Pahlawan No 3, Semarang (depan Bapelkes Semarang) sebagai tempat pelaksanaan
acara tersebut.
Demikian yang dapat kami sampaikan. Atas perhatian Bapak/Ibu, kami mengucapkan terima
kasih.
Wassalamu’alaikum wr wb.
Hormat kami,
Ketua BSMI Kota Semarang

dr. Hermawan Istiadi, M.Si, Med


NIP 198412142010121002
Tembusan:
1. Dinas Lingkungan Hidup Kota Semarang

Jl. Widuri 2 Gang Sayang Rt 03 RW 05 Kel. Banget Ayu Kulon Kec. Genuk
CP :
No. Rek. Bank Syariah Mandiri Cab. Semarang 7007943328 a/n Bulan Sabit Merah Indonesia Semarang
Website : www.bsmi_semarang.or.id e-mail : info@bsmi_semarang.or.id

Anda mungkin juga menyukai