Anda di halaman 1dari 20

1.

HOME /
2. outdoor, sports /
3. 10 Rekomendasi Sepeda Fitness (Spinning Bike) Terbaik (Terbaru Tahun 2019)
 2019-05-17

10 Rekomendasi Sepeda Fitness (Spinning Bike)


Terbaik (Terbaru Tahun 2019)

Sepeda fitness atau spinning bike merupakan peralatan olahraga yang praktis digunakan di
rumah. Alat ini sangat efektif untuk pembentukan otot atau diet. Baru-baru ini banyak pilihan
sepeda fitness seperti tipe magnetic, tipe yang mudah dilipat, tipe yang minim suara, atau tipe
yang bisa mendeteksi detak jantung.
Dengan banyaknya variasi, mungkin Anda akan bingung dalam menentukan pilihan. Oleh
karena itu, kali ini kami akan memberikan tips cara memilih sepeda fitness yang baik. Kami
juga akan memberikan 10 rekomendasi sepeda fitness terbaik yang bisa Anda pilih
secara online!

Daftar isi
 Cara memilih sepeda fitness (spinning bike)
 10 Rekomendasi sepeda fitness (spining bike) terbaik
 Kesimpulan

Cara memilih sepeda fitness (spinning bike)


Banyak orang menggunakan sepeda fitness dengan berbagai tujuan, misalnya untuk diet,
menaikkan massa otot, atau untuk alasan kesehatan. Tentu saja, produk sepeda fitness pun
jenisnya banyak dan beragam. Pertama-tama, kami akan menjelaskan secara detail poin-poin
yang perlu diperhatikan saat memilih sepeda fitness. Mari kita pilih produk
sepeda fitness yang terbaik!
Pilih bentuk sepeda fitness yang sesuai
Berdasarkan bentuknya, sepeda fitness dapat dibagi menjadi 4 tipe, yaitu tipe upright,
recumbent, folding, dan spin bike. Setiap tipe memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-
masing dan tujuan pemakaiannya pun berbeda. Pilihlah sepeda fitness yang paling cocok
dengan kebutuhan Anda.
Tipe upright yang bisa digunakan layaknya sepeda biasa

Tipe upright merupakan tipe yang dapat Anda gunakan seperti menggunakan sepeda biasa.
Tipe ini sangat cocok untuk pemula dan harganya cukup terjangkau. Tipe ini bisa dikatakan
sebagai tipe paling umum untuk sepeda fitness.
Beban latihan pada tipe ini tergolong ringan sehingga kurang cocok bagi Anda yang
menginginkan olahraga berat, tetapi tipe ini cocok untuk Anda yang sedang diet. Dengan tipe
ini Anda bisa melakukan latihan aerobik dalam jangka waktu lama sehingga kaki, perut, dan
pinggang bisa menjadi lebih ramping. Anda juga bisa menyesuaikan posisi pegangan tangan
dan dudukan agar lebih nyaman.

Mudah memposisikan tubuh dengan nyaman, tipe recumbent

Recumbent berarti berbaring. Sesuai artinya, Anda dapat duduk pada sepeda fitness dengan
posisi berbaring karena adanya sandaran di bagian belakang. Anda dapat berlatih dengan
posisi berbaring atau setengah berbaring sambil mengayuh pedal sepeda fitness ke depan.
Karenanya, Anda dapat berlatih dalam waktu lama dengan beban lebih ringan pada pinggang.
Untuk Anda yang memiliki masalah nyeri punggung atau stamina rendah dapat mencoba tipe
ini.
Tidak hanya itu, tipe ini juga direkomendasikan untuk Anda yang ingin memperbaiki stamina
tubuh dan meningkatkan kerja jantung. Kelemahannya, tipe ini memiliki ukuran yang cukup
besar dan berat sehingga memakan lebih banyak ruang. Namun, disamping itu tipe ini lebih
stabil sehingga sering digunakan di tempat rehabilitasi dan lain-lain.

Tipe folding yang dapat digunakan di mana pun

Tipe folding sesuai namanya dapat dilipat dan dipakai di mana pun dan kapan pun Anda
butuhkan. Banyak produk dari tipe ini yang memiliki harga terjangkau. Strukturnya pun
cukup simpel dan ringan. Anda dapat melakukan latihan kapan pun dan cocok untuk Anda
yang ingin latihan untuk tujuan kesehatan.
Namun, karena posisi dudukan atau sadelnya cukup tinggi, tipe ini kurang stabil bila
dibandingkan yang lainnya. Oleh karena itu, Anda perlu memiliki kaki yang cukup kuat
untuk menggunakan tipe folding ini.
Tipe spin bike untuk olahraga full training
Tipe spin bike merupakan tipe yang digunakan seperti sepeda tipe sport. Anda harus
mencondongkan tubuh Anda ke depan saat menggunakan sepeda ini. Tipe ini memiliki ciri
khas roda yang besar dan berat, sehingga beban di kaki lebih berat. Anda dapat
menggunakannya untuk latihan full training.
Tipe ini juga memiliki ketahanan yang baik sehingga cocok untuk Anda yang menginginkan
latihan berat seperti HIIT (High-Intensity Interval Training). Jadi, tipe ini diperuntukkan para
profesional dan tidak dianjurkan untuk pemula.
Mengecek beban pada sepeda fitness
Sepeda fitness bekerja dengan memberikan beban latihan berdasarkan berat pedal saat
dikayuh. Anda juga bisa menyesuaikan beban yang diinginkan. Terdapat 4 jenis metode
untuk menyesuaikan berat beban yang Anda inginkan. Kali ini, mari kita simak satu persatu
keempat metode tersebut.
Sepeda fitness tipe belt dengan harga terjangkau

Sepeda fitness tipe belt menggunakan sabuk khusus yang dikaitkan pada roda sehingga
memberikan beban pada kaki setiap kali kita mengayuh pedal. Meskipun harganya cukup
terjangkau dan bebannya lebih ringan, tetapi Anda hampir tidak bisa mengatur beban yang
diinginkan pada sepeda fitness tipe ini. Tipe ini juga kurang cocok jika Anda menginginkan
olahraga berat, tetapi lebih cocok jika Anda ingin berolahraga hanya untuk menjaga
kesehatan tubuh.
Sepeda fitness tipe ini juga tidak menggunakan listrik sama sekali sehingga lebih hemat
listrik. Namun, karena digunakan terus menerus, sabuk pada sepeda dapat mengendor
sehingga harus diganti yang baru secara reguler. Selain itu, tipe ini juga dapat menimbulkan
suara cukup keras. Sayangnya, tipe ini mulai jarang dijual dewasa ini.
Cocok untuk olahraga ringan, sepeda fitness tipe magnet

Sepeda fitness tipe ini menghasilkan beban dari daya magnet yang ada pada roda. Banyak
sepeda fitness jenis upright yang dioperasikan dengan sistem beban magnet ini, sehingga
harganya pun cukup terjangkau dan mudah didapat. Namun, ada sepeda fitness magnet yang
memerlukan listrik dan tidak memerlukan listrik sehingga Anda harus mengecek dengan teliti
sebelum membeli.
Kelebihan lainnya, sepeda fitness tipe ini lebih tidak berisik karena magnet tidak langsung
menyentuh roda. Namun, kekurangannya sepeda jenis ini hanya bisa digunakan sekitar 30
menit dan bebannya ringan. Jadi, sepeda fitness tipe magnet kurang cocok untuk olahraga
berat, tetapi untuk Anda yang hanya berolahraga untuk tujuan kesehatan, Anda patut
mencobanya.
Cocok untuk diet, sepeda fitness elektromagnetik
Sebagai pengganti magnet, sepeda jenis ini menggunakan daya elektromagnetik untuk
menambahkan beban pada roda dan pedal. Pengaturan bebannya pun lebih banyak daripada
tipe magnet. Anda juga dapat menggunakan sepeda fitness jenis ini secara terus-menerus
hingga 100 menit. Jadi, bisa dikatakan tipe inilah yang paling cocok untuk Anda yang sedang
diet.
Sepeda fitness tipe elektromagnetik paling banyak digunakan di gym, dan untuk penggunaan
di rumah pun cukup baik karena bahan yang digunakan tergolong berkualitas walau harganya
lebih mahal. Namun, perlu dicatat sepeda fitness tipe ini memerlukan daya listrik saat
digunakan.
Sepeda fitness dengan daya gesek untuk olahraga berat

Metode penambahan berat ini banyak digunakan pada sepeda fitness jenis spin bike, dimana
setiap gerakan pedal akan menyentuh rem sehingga menimbulkan beban yang berat.
Sepeda fitness dengan daya gesek ini memiliki beban cukup berat dan dapat digunakan dalam
waktu lama sehingga cocok untuk Anda yang ingin berolahraga berat. Selain itu, suara yang
dihasilkan pun relatif pelan sehingga Anda tidak perlu khawatir menggunakannya kapan pun.
Memilih sepeda fitness dengan ukuran yang sesuai
Meskipun Anda membeli sepeda fitness dengan harga mahal dan kualitas baik, jika
ukurannya tidak sesuai dengan ukuran badan Anda, hasil yang didapatkan pun tidak akan
maksimal. Oleh karena itu, berikut ini kami akan menjelaskan cara memilih ukuran yang
sesuai. Mari mengecek dengan baik sebelum membeli.

Pilih yang dapat disesuaikan dengan tinggi badan Anda


Salah satu hal yang penting untuk diperhatikan adalah apakah sadel sepeda fitness dapat
disesuaikan dengan tinggi badan. Ketika Anda mengayuh pedal dan memposisikannya di
posisi paling bawah, Anda bisa mengukur tinggi sadel yang sesuai dengan tinggi badan. Jika
posisi sadel tidak sesuai tinggi badan, beban yang diberikan sepeda fitness tidak akan
maksimal, terkadang lutut pun bisa cedera. Oleh karena itu, sebaiknya pilihlah
sepeda fitness dengan pedal yang bisa disesuaikan.
Untuk pemula, disarankan menggunakan rumus berikut untuk menghitung tinggi sadel yang
tepat: ketinggian dari tanah hingga ke sadel = panjang kaki sampai selangkangan x 0,85 + 24
cm. Panjang kaki sampai selangkangan x 0,85 merupakan cara untuk menghitung tinggi dari
poros rotasi pedal ke sadel yang pas. Pada sepeda fitness, jarak dari tanah ke poros rotasi
pedal (kira-kira 24 cm) sudah termasuk ke dalam perhitungan tinggi sadel sehingga
digunakanlah rumus tadi.

Sadel yang baik dapat diposisikan depan belakang


Tidak hanya untuk ketinggian, mengecek apakah sadel bisa diposisikan ke depan dan ke
depan juga sangat penting. Hal ini bertujuan agar posisi lutut tidak terlalu ke depan, dengan
begitu beban pada lutut akan berkurang dan akan meningkatkan kekuatan otot pinggul.

Perhatikan poin berikut untuk penggunaan yang nyaman


Di atas kami telah menyebutkan poin-poin yang perlu diperhatikan dalam memilih
sepeda fitness berdasarkan performanya. Kali ini, kami akan menjelaskan pada Anda poin
penting agar Anda dapat menggunakan sepeda fitness lebih nyaman. Mari kita simak ulasan
di bawah ini!
Pilih sepeda fitness yang minim suara

Jika Anda ingin menggunakan sepeda fitness di apartemen atau di rumah dengan keluarga
dan ingin menggunakannya di malam hari, kami merekomendasikan Anda memilih
sepeda fitness yang minim suara. Biasanya suara sepeda fitness saat digunakan cukup keras
sehingga bisa mengganggu orang di sekitar Anda, jadi pilihlah sepeda fitness yang didesain
minim suara.

Pilih sepeda sesuai ukuran ruangan Anda


Jika Anda memilih sepeda fitness dengan ukuran besar untuk ruangan yang sempit, tentu
akan sangat tidak praktis saat digunakan dan akan mengganggu olahraga Anda. Sebaiknya
Anda memilih sepeda fitness dengan ukuran kecil jika ruangan tergolong sempit. Selain itu,
kami merekomendasikan Anda memilih sepeda fitness yang bisa dilipat sehingga praktis
disimpan jika tidak digunakan.
Mengecek kapasitas beban pada sepeda fitness

Untuk keamanan, penting untuk mengecek berapa beban yang bisa dimuat oleh
sepeda fitness. Hal ini bertujuan supaya Anda tidak cedera saat memakai beban terlalu berat
di luar kemampuan Anda. Karena itu, pastikan Anda selalu menggunakan
sepeda fitness dengan beban yang sesuai kemampuan Anda.
Fitur monitoring sebagai poin plus
Di bawah ini kami akan memperkenalkan pada Anda beberapa fitur monitoring yang sangat
membantu saat kita menggunakan sepeda fitness. Memang tidak semua fitur harus ada pada
sepeda fitness, tetapi jika Anda membeli sepeda fitness dengan fitur yang sesuai kebutuhan
Anda, hal tersebut tentu sangat membantu. Jadi, sebaiknya pilihlah sepeda fitness dengan
fitur tambahan di dalamnya.

Fitur pengukur detak jantung untuk menunjang olahraga

Apabila Anda ingin membeli sepeda fitness untuk tujuan diet atau kesehatan, fitur pengukur
detak jantung akan sangat bermanfaat bagi Anda. Biasanya, maksimum rasio detak jantung
yang baik untuk membakar lemak adalah 45-60%. Oleh karena itu, jika Anda memilih
sepeda fitness dengan pengukur detak jantung, Anda akan lebih mudah mengukur target.
Ada dua jenis sistem pengukuran detak jantung. Yang pertama adalah mengukur detak
jantung dari genggaman tangan Anda di kemudi sepeda, sedangkan yang kedua yaitu
mengukur detak jantung dari telinga. Sistem yang kedua tersebut lebih praktis karena saat
latihan tangan Anda bisa bebas bergerak tanpa harus menggenggam kemudi sepeda fitness.

Fitur untuk mengetahui jumlah kalori yang terbakar

Salah satu fitur tambahan sepeda fitness yang paling menarik adalah fitur dimana Anda bisa
mengetahui jumlah kalori yang terbakar. Fitur ini sangat direkomendasikan untuk Anda yang
sedang menjalani diet. Dengan demikian, Anda pun dapat mengukur berapa kalori pada
makanan yang bisa dikonsumsi setelah mengetahui berapa kalori yang telah dibakar dengan
olahraga. Dengan begitu, pola makan pun jadi lebih teratur.
Jika Anda ingin mengetahui berapa kalori yang terbakar secara akurat, kami
merekomendasikan Anda untuk memilih sepeda fitness yang juga memiliki fitur pengukur
detak jantung. Meskipun sulit mengetahui angka akurat kalori yang terbakar, jumlah tersebut
dapat dijadikan patokan perkiraan untuk Anda.

Motivasi olahraga naik dengan mengetahui jarak yang ditempuh

Untuk Anda yang ingin membeli sepeda fitness untuk tujuan training atau latihan fisik, Anda
dapat membeli sepeda fitness dengan fitur tampilan jarak tempuh. Dengan fitur tersebut,
Anda dapat mengetahui perkiraan jarak yang Anda tempuh sehingga motivasi olahraga pun
semakin bertambah. Hal ini juga bermanfaat untuk Anda yang akan mengikuti perlombaan
balap sepeda jarak jauh.
Dengan fitur tampilan angka rotasi, seimbangkan kecepatan Anda

Kecepatan rotasi pedal per menit berbeda berdasarkan tujuan penggunaannya. Misalnya, jika
Anda sedang menjalani diet, rotasi mengayuh pedal yang baik adalah 50 sampai 60 kali per
menit. Selain itu, fitur yang satu ini juga bisa sangat bermanfaat untuk Anda yang ingin
menyeimbangkan kecepatan. Dengan menjaga kecepatan secara konstan, Anda bisa
berolahraga secara maksimal dengan rentang waktu yang lama.

10 Rekomendasi sepeda fitness (spining bike)


terbaik
Di bawah ini kami akan merekomendasikan pada Anda 10 sepeda fitness terbaik yang dapat
Anda beli secara online. Pilihlah sepeda fitness yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda
dan dapatkan tubuh bugar dengan praktis tanpa perlu keluar rumah.

10. Total Fitness Belt Spinning Bike TL-8215

Lihat produk ini di Lazada


Harga : Rp 1.020.000
Sepeda fitness tipe belt, lebih hemat dengan harga terjangkau
Sepeda fitness dengan pemberat tipe belt ini meskipun harganya terjangkau, bukan berarti
kualitasnya di bawah rata-rata. Sepeda fitness ini dilengkapi berbagai fitur tambahan yang
cukup lengkap seperti penghitung kalori, waktu, jarak tempuh, dan kecepatan. Pemberat pada
pedal pun dapat diatur sehingga Anda dapat merasakan sensasi mengayuh yang berat seperti
saat bersepeda di tanjakan.
Selain itu, Anda tidak perlu khawatir dengan suaranya karena sepeda fitness ini tidak
menggunakan rantai sehingga suara yang dihasilkan tidak berisik. Bangkunya juga dapat
diatur pada posisi naik turun, lebih memudahkan Anda dalam menyesuaikan posisi olahraga
yang nyaman.

9. Divo-V Fitness 2 in 1 Spinning Bike

Lihat produk ini di Lazada


Harga : Rp 2.150.000

Penggunaan lebih aman dengan material besi yang kuat dan kokoh
Sepeda fitness dari Divo ini dilengkapi tambahan frame besi penyangga di bagian bawah
sehingga membuat penggunannya semakin nyaman. Materialnya juga terbuat dari besi yang
kuat dan kokoh sehingga dapat menampung beban berat hingga 110 kg dengan aman.
Dilengkapi monitor elliptical, Anda dapat melihat waktu, jarak tempuh, kalori yang terbakar,
serta kecepatan denyut nadi dan jantung. Selain itu, dengan sistem penggerak roda dalam box,
suara yang dihasilkan oleh sepeda fitness ini cukup pelan sehingga tidak mengganggu orang
di sekitar Anda.

8. Orbitrek Sport Spinning Bike


Lihat produk ini di Lazada
Harga : Rp 5.500.000

Cocok untuk olahraga berat, sepeda fitness dengan barbel penambah berat
Bagi Anda yang sedang melakukan latihan untuk membentuk tubuh dan menginginkan
sepeda fitness yang memiliki beban cukup berat, Anda wajib mencoba sepeda fitness yang
satu ini. Dilengkapi dengan barbel, Anda dapat menambah beban sepeda lebih berat sehingga
dapat melatih otot kaki lebih keras.
Tidak hanya itu, sepeda fitness ini juga dapat digunakan dengan posisi duduk atau berdiri.
Anda pun dapat melakukan variasi latihan sesuai kebutuhan. Fitur yang dihadirkan pun cukup
lengkap seperti monitor yang menampilkan kecepatan, jarak tempuh, waktu, kalori yang
terbakar, dan frekuensi detak jantung.

7. Divo New X Spinning Bike

Lihat produk ini di Lazada


Harga : Rp 1.950.000

Mudah disimpan di mana pun, sepeda fitness yang dapat dilipat


Salah satu kelebihan sepeda fitness ini yaitu Anda dapat melipatnya saat tidak digunakan.
Dengan begitu, Anda yang tinggal di apartemen, kos, atau memiliki ruang sempit di rumah
tidak perlu khawatir, Anda tetap dapat berolahraga di mana pun dan kapan pun.
Sepeda fitness ini juga memiliki sandaran sehingga berolahraga jadi lebih santai dan nyaman.
Dengan pemberat magnet skala 1-8, Anda bisa mengatur sendiri tingkat beban yang Anda
inginkan. Produk ini juga dapat digunakan oleh remaja hingga manula karena mudah dan
aman digunakan.

6. Divo MRB-5030 Recumbent Spinning Bike

Lihat produk ini di Lazada


Harga : Rp 2.148.000

Bersepeda lebih santai dengan sandaran punggung dan pegangan tangan


samping
Posisi bersepeda dalam jangka waktu lama mungkin membuat beberapa dari Anda sering
merasakan pegal pada punggung, hal ini tentunya akan terasa sangat tidak nyaman. Namun,
berkat produk ini Anda tidak perlu khawatir dengan nyeri punggung lagi.
Sepeda fitness jenis recumbent ini memiliki sandaran punggung dan dapat digunakan dengan
posisi setengah berbaring.
Tidak hanya itu, sepeda fitness ini memiliki pegangan tangan di samping sehingga Anda tidak
perlu mengulurkan tangan ke depan saat melakukan olahraga. Hal ini tentu membuat
olahraga terasa lebih santai. Dilengkapi dengan 8 pengaturan beban, Anda dapat mengatur
sendiri beban yang Anda inginkan.

5. Total Fitness 2 in 1 Platinum Spinning Bike


Lihat produk ini di Lazada
Harga : Rp 1.600.000

Melatih tangan dan kaki, dengan pegangan tangan yang dapat digerakkan
Tidak hanya melatih otot kaki, dengan sepeda fitness dari Total Fitness ini Anda juga dapat
merampingkan serta melatih otot tangan Anda. Hal ini dikarenakan pegangan tangan dapat
digerakkan maupun dikunci sehingga Anda bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan Anda.
Selain itu, sadel sepeda fitness ini dapat diatur ketinggiannya sehingga Anda dapat
menentukan posisi yang nyaman saat berolahraga. Dilengkapi LCD display yang
memperlihatkan kecepatan, kalori yang terbakar, jarak tempuh, timer dan detak jantung, tentu
sepeda fitness ini dapat menjadi salah satu pilihan Anda.

4. Idachi Sport Spinning Bike

Lihat produk ini di Lazada


Harga : Rp 2.990.000

Sepeda fitness dengan pedal anti selip untuk kenyamanan berolahraga


Kadang saat berolahraga dengan sepeda, kaki kita bisa terlepas dari pedal atau selip. Hal
tersebut tentu tidak nyaman dan bahkan kadang dapat menimbulkan cedera. Namun, dengan
sepeda fitness ini Anda tidak perlu khawatir akan hal tersebut karena sepeda fitness ini sudah
dilengkapi dengan pengikat kaki agar posisi kaki tidak bergeser dari pedal.
Selain itu, sepeda fitness ini juga dilengkapi dengan pemberat dan rem sehingga terasa seperti
bersepeda outdoor. Dari segi fitur tambahan juga cukup lengkap, yaitu dengan adanya
monitor pendeteksi detak jantung, penghitung kalori yang terbakar, serta penghitung jarak
dan waktu tempuh. Untuk memindahkannya pun cukup praktis karena sudah dilengkapi roda
di bagian bawah.

3. Hanatha Orbitrek 5 in 1 Spinning Bike

Lihat produk di Lazada


Harga : Rp 4.500.000

Sepeda fitness multifungsi, variasi olahraga jadi lebih banyak


Khusus untuk Anda yang menginginkan alat fitness multifungsi, Anda boleh mencoba
sepeda fitness dari Hanatha ini. Tidak hanya sepeda, produk ini juga dapat digunakan
sebagai treadmill dan juga stepper. Kursi atau dudukan produk ini dapat dilepas dan
digunakan sebagai treadmill. Alat ini juga dilengkapi dengan 2 buah dumbbell dan pemberat
kaki agar latihan terasa lebih berat.
Material besinya pun sudah anti gores sehingga lebih awet dan tahan lama. Fitur yang
dihadirkan juga terbilang lengkap mulai dari LCD display kecepatan, jarak, hingga kalori
yang terbakar. Produk ini sangat cocok untuk Anda yang menyukai variasi olahraga yang
cukup berat.

2. Total Fitness with Shockbreaker Spinning Bike


Lihat produk ini di Lazada
Harga : Rp 3.699.000

Sepeda fitness dengan shockbreaker, cocok untuk atlet sepeda


Sepeda fitness yang sudah dilengkapi dengan shockbreaker ini sangat cocok untuk Anda yang
ingin berlatih sepeda dan merasakan sensasi bersepeda seperti sepeda sport. Sepeda ini juga
dapat menampung berat hingga 150kg karena bodinya yang sangat kokoh dan kuat.
Ukurannya yang kecil juga tidak terlalu memakan tempat sehingga Anda bisa menaruhnya di
rumah ataupun kantor. Untuk fitur tambahan juga tidak perlu khawatir, terdapat monitor yang
dapat memperlihatkan frekuensi detak jantung, kalori yang terbakar, jarak tempuh dan juga
kecepatan. Kini Anda bisa berlatih bersepeda untuk perlombaan di rumah

1. Total Fitness Horse Bike Rider Spinning Bike

Lihat produk ini di Lazada


Harga : Rp 2.500.000
Sepeda fitness yang juga dapat dipakai latihan berkuda
Ingin sepeda fitness yang beda dengan yang lain? Ingin mencoba berlatih berkuda, tetapi
Anda tinggal di perkotaan yang jauh dari tempat berkuda? Jika ya, Anda bisa memilih
sepeda fitness ini. Tidak hanya berlatih bersepeda, Anda juga dapat berlatih berkuda dengan
sepeda fitness ini. Posisi dudukannya diatur sedemikian rupa sehingga mirip dengan posisi
bersepeda dan berkuda sekaligus.
Dengan posisi tersebut, Anda akan lebih mudah mendapatkan perut yang kencang, otot paha
yang kuat dan tubuh yang ramping. Rasakan sensasi olahraga yang berbeda dengan
sepeda fitness ini!

Kesimpulan
Bagaimana 10 rekomendasi sepeda fitness kami di atas? Apakah Anda sudah menentukan
yang mana yang akan Anda beli? Bagi Anda yang bekerja di kantor dan tidak sempat
ke gym atau olahraga outdoor, tentunya membeli sepeda fitness sendiri akan sangat
bermanfaat. Dengan berolahraga teratur, dapatkan tubuh yang sehat dan bugar mulai usia
dini.

You may also like:

Popular posts

10 Rekomendasi Tenda Dome Terbaik Dijamin Kuat! (Terbaru Tahun 2019)

10 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik (Terbaru Tahun 2019)

10 Rekomendasi Sepeda Balap (Road Bike) Terbaik untuk Pemula (Terbaru Tahun 2019)

10 Rekomendasi Sepeda Gunung Terbaik untuk Pemula (Terbaru Tahun 2019)

10 Rekomendasi Sepeda Lipat Terbaik (Terbaru Tahun 2019)

10 Rekomendasi Raket Bulu Tangkis Terbaik (Terbaru Tahun 2019)

10 Rekomendasi Treadmill Terbaik (Terbaru Tahun 2019)

10 Rekomendasi Sepatu Trekking Terbaik Untuk Pemula (Terbaru Tahun 2019)

10 Rekomendasi Sepeda Hybrid Terbaik yang Cocok untuk Pemula (Terbaru Tahun 2019)

10 Rekomendasi Ice Pack Terbaik (Terbaru Tahun 2019)

 outdoor, sports

 About us

 Terms of Service

 Privacy Policy
© Copyright 2019 mybest, Situs yang Memperkenalkan Rekomendasi Produk Pilihan. All rights reserved.

Anda mungkin juga menyukai