Anda di halaman 1dari 5

KERANGKA ACUAN KEGIATAN (KAK)

PROLANIS

PEMERINTAH KOTA TOMOHON

DINAS KESEHATAN DAERAH


PANDUAN MONITORING KINERJA PUSKESMAS
PUSKESMAS KAKASKASEN

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


PROLANIS
A. PENDAHULUAN
Dalam rangka pemerataan pelayanan kesehatan dan pembinaan
kesehatan masyarakat maka dibangunlah Puskesmas. Puskesmas adalah
unit pelaksana tehnis dinas kesehatan kota yang bertanggungjawab
menyelenggarakan pembangunan kesehatan di suatu wilayah kerja
tertentu. Puskesmas merupakan ujung tombak terdepan dalam
pembangun kesehatan. Salah satu upaya pembangunan kesehatan yang
diselenggarakan puskesmas adalah bina upaya kesehatan penyakit kronis.
Pelayanan bagi pasien dengan penyakit kronis merupakan suatu upaya
kuratif, namun upaya promotif dan preventif juga berperan penting.
Salah satu dampak pembangunan kesehatan adalah meningkatnya
umur harapan hidup waktu lahir yang berakibat meningkatnya jumlah
lanjut usia dan pengidap penyakit kronis dengan berbagai masalah dan
kebutuhan dibidang kesehatan.

B. LATAR BELAKANG
Program pengelolaan penyakit Kronis (PROLANIS) adalah suatu sistem
pelayanan kesehatan dan pendekatan proaktif yang dilaksanakan secara
integrasi yang melibatkan peserta PPK dan PT, BPJS Kesehatan dalam
rangkap pemeliharaan kesehatan bagi peserta BPJS Kesehatan yang
menyandang penyakit kronis untuk mencapai kualitas hidup yang optimal.
Salah satu penyakit kronis adalah penyakit Diabetes Melitus (DM) dan
Hipetensi. Di Indonesia ±17 juta orang peyandang DM. Disamping itu hasil
MCU PT.ASKES tahun 2008-2009 yang dilakukan kepada ± 1 juta peserta,
dideteksi 4% peserta beresiko tinggi penyandang DM (BPJS.2009).
Diperkirakan juga setiap tahun ada 9,4 juta orang meninggal
akibat hipertensi dan komplikasi. Di Indonesia, berdasarkan data
Riskesdas 2013, prevalensi hipertensi di Indonesia sebesar 25,8%,
prevalensi tertinggi terjadi di Bangka Belitung (30,%) dan yang terendah di
Papua (16,8%).
Dalam pengelolaan penyakit tersebut, dokter, perawat, serta tenaga
kesehatan lain, peran pasien dan keluarga menjadi sangat penting.
Edukasi dan kegiatan senam kepada pasien dan keluarga untuk
memahami lebih jauh tentang penyakit pencegahan dan penatalaksanaan
akan sangat membantu meningkatkan kemandirian mereka.
C. TUJUAN UMUM DAN TUJUAN KHUSUS
 Tujuan Umum :
Terselenggaranya pelayanan kesehatan yang prima untuk penyakit DM
dan Hipertensi
 Tujuan Khusus :
a. Meningkatkan kesadaran para peserta prolanis untuk membina
kesehatan secara mandiri.
b. Meningkatkan kemampuan dan peran serta keluarga serta lansia
dalam mengatasi masalah kesehatan lansia.

D. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


Kegiatan yang dilakukan adalah :
1. Penyuluhan Kesehatan
2. Pemeriksaan status kesehatan peserta
3. Senam prolani
4. Kunjungan rumah (Home Visit)

E. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


a. Penyuluhan
 Kegiatan penyuluhan peserta prolanis adalah upaya memberikan
informasi kepada peserta dalam upaya peningkatan kemampuan dan
kemandirian mereka dalam memelihara kesehatan.
 Kegiatan penyuluhan dilakukan dengan cara menyampaikan
informasi melalui metode ceramah, diskusi atau tanya jawab dan
pemberian brosur dan leaflet.
b. Pemeriksaan status kesehatan
Pemeriksaan status kesehatan peserta prolanis dengan melakukan
pemeriksaan tekanan darah, pemeriksaan kadar gula (GDS), serta
konseling kesehatan.
c. Senam Prolanis
d. Home visit
- Home visit adalah upaya kesehatan bagi kesehatan bagi peserta
berupa kunjungan rumah kepada peserta prolanis yang memiliki
masalah resiko kesehatan

F. SASARAN
Kelompok peserta (klub) prolanis
G. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN

NO KEGIATAN JADWAL PELAKSANAAN

1 Penyuluhan/ Edukasi Minggu ke 3 (hari jumat) di bulan


berjalan

2 Pemeriksaan Status Setiap hari jumat di minggu


Kesehatan berjalan

3 Pemeriksaan Lab 1 x per bulan ( sesuai jadwal


sederhana pengambilan obat kronik, atau
sesuai status kesehatn pasien)

4 Senam Prolanis Setiap hari Jumat minggu berjalan

5 Home Visit Jika ada masalah risiko kesehatan


peserta prolanis

H. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


a. Evaluasi dilakukan setiap selesai kegiatan
b. Kegiatan dilaksanakan oleh tim pelaksana program prolanis Puskesmas
c. Semua hasil kegiatan dilaporkan kepada Kepala Puskesmas

I. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


Pencatatan dibuat dalam bentuk laporan dan didokumentasi, serta dibuat
pengarsipan. Tiap bulan dievaluasi Kepala Puskesmas sebelum
dimasukkan ke BPJS setempat

Mengetahui,
Kepala Puskesmas Kakaskasen Koordinator Prolanis
drg. Jeand’arc F. Karundeng dr. Amelia M. Posumah
NIP. 197000205 199903 2 011 NIP. 19891120 201903 2 015

Anda mungkin juga menyukai