Anda di halaman 1dari 3

PENDAFTARAN PASIEN

: Penanggung Jawab
No. Dokumen 001/PRAKTEKDOKTE
R.DPS/III/2019
SPO No. Revisi : 00
PRAKTEK DOKTER Tanggal terbit : 28 MARET 2019
UMUM dr. Ayu Paramita
Halaman : 1/2
1. Pengertian Suatu pedoman kerja bagi petugas dalam melayani pendaftaran pasien di Praktek Dokter
2. Tujuan 1. Sebagai acuan/pedoman kerja yang jelas kepada petugas di pendaftaran dalam
pelayanan kartu berobat dan status rawat jalan bagi pasien Umum/IKS/BPJS.
2. Memberikan kejelasan proses administrasi pelayanan kepada pasien yang berobat di
Praktek Bersama Bhakti Rahayu.
3. Kebijakan Surat Keputusan Penanggung Jawab Dokter Nomor 01/PD.DPS.SK/I/2018 tentang
Kebijakan Pelayanan Rekam Medis
4. Referensi Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 269/Menkes/Per/III/2008 tentang Rekam Medis
5. Prosedur a. Pasien datang dan mengambil nomor antrian
b. Petugas menyapa pasien dengan senyum dan mempersilahkan pasien untuk duduk
c. Pasien di panggil sesuai dengan nomor urut antrian
d. Untuk pasien yang belum pernah berkunjung sebelumnya, dibuatkan Kartu Rawat
Jalan/Buku Rekam Kesehatan Keluarga kemudian memasukkan ke buku register dan
memasukan data ke komputer (Entri data) dan bagi pasien BPJS memasukan data ke P-
care BPJS
e. Untuk Pasien yang sudah pernah berkunjung sebelumnya: Petugas mencarikan rekam
medis Pasien di Lemari arsip sesuai nomor index kartu Pasien, kemudian petugas
memasukan data pasien ke buku register serta memasukan data ke komputer (Entri
data) dan bagi pasien BPJS memasukan data ke P-care BPJS
f. Untuk Pasien Umum (bayar), Petugas menarik pembayaran sesuai tarif pelayanan yang
berlaku
g. Petugas dengan ramah menanyakan maksud kedatangan pasien (menanyakan mau
berobat ke klinik Umum)
h. Petugas menulis keluhan pasien pada kartu rawat jalan dan mempersilahkan menunggu
di ruang tunggu pelayanan yang dituju (Ruang pengobatan Umum)
i. Petugas pendaftaran membawa kartu rekam medik pasien ke ruang pengobatan yang
dituju.
j. Pasien menunggu panggilan di ruang tunggu, menunggu panggilan petugas pelayanan
yang dituju. Kemudian petugas pelayanan memanggil serta menerima pasien dan
melaksanakan pelayanan sesuai protap / standar pelayanan yang berlaku.
k. Petugas pendaftaran mengambil Status Rawat Jalan ke ruang periksa / pelayanan
masing-masing setelah selesai pelayanan dan administrasi di ruang periksa / pelayanan
bersangkutan.
l. Petugas pendaftaran mencocokkan jumlah kunjungan dengan status yang kembali.
m. Petugas pendaftaran menyimpan kembali Status Pasien Rawat Jalan ke Lemari Arsip
sesuai dengan nomor index.
6. Bagan Alir

7. Hal-hal yang Kelengkapan dokumen pasien.


perlu
diperhatikan
8. Unit terkait Pendaftaran, poli Umum.
9. Dokumen terkait Rekam medis/kartu rawat jalan, Nomor antrian
10. Rekaman
historis
perubahan
No Yang dirubah Isi perubahan Tanggal mulai
diberlakukan

Anda mungkin juga menyukai