Anda di halaman 1dari 39

LAPORAN TUGAS AKHIR SEMESTER

PEMROGRAMAN DASAR I

“ARSIP SURAT SEKOLAH”

Disusun Oleh:

Bima Reynaldi Sumitro 181111078

M. Bahrul Ulum 181111082

Alham 181111063

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA SEKOLAH TINGGI INFORMATIKA

DAN KOMPUTER INDONESIA

MALANG 2019
PROPOSAL

1. Mata Kuliah : Pemrograman Dasar I


2. Identitas Penyusun
a. Nama : Bima Reynaldi Sumitro
NRP : 181111078
b. Nama : M. Bahrul Ulum
NRP : 181111082
c. Nama : Alham
NRP : 181111063
3. Usulan Dosen Pembimbing
a. Dosen I
Chaulina Alfianti, S.Kom.,MT : ____________________
4. Topik Penelitian : Sistem Informasi Arsip Surat

Ka Prodi Teknik Informatika

(Rakhmad Maulidi, M.Kom)


BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Judul
Arsula(Arsip Surat Sekolah) app

1.2 Latar Belakang


Majunya perkembangan teknologi informasi sudah mencapai taraf sebagai
kebutuhan, sehingga semua lapisan masyarakat termasuk Sekolah-sekolah yang tergerak
untuk maju dan menggunakannya. Perkembangan teknologi informasi juga menjamah
proses dalam ruang lingkup Sekolah agar dapat meningkatkan efektifitas dan efisiensi
kerja.
Arsip yang tersimpan ada bermacam-macam diantaranya surat masuk, dan surat
keluar. Catatan surat masuk dan surat keluar dilakukan dengan mencatat aktifitas keluar
masuk surat secara manual dan dengan cara mencatat aktifitas pada buku catatan arsip.
Program Sistem Informasi Arsip Surat Menyurat ini merupakan sebuah program
yang diolah untuk mempermudah dalam pencarian data dari surat masuk dan surat keluar,
dengan memasukkan nomor surat, admin sudah bisa melihat data surat yang diinginkan.
Dengan banyak nya jumlah surat yang dibuat dan diterima oleh Sekolah, maka pencarian
data akan menjadi tidak efisien dalam hal waktu dan tenaga.
Oleh karena itu, untuk mengatasi hal tersebut, dibuatlah sebuah Program yang lebih
terintegrasi salah satunya yaitu menggunakan Java console, tapi diprogram ini kami
menggunakan Array untuk menampung data. Dan dengan dibangunnya program ini
diharapkan dapat memperbaiki sistem yang terdahulu dan dapat mempermudah pekerjaan
sehingga dapat menyingkat waktu agar efesiensi kerja mengalami peningkatan serta
memudahkan pekerja dalam melakukan pengoperasiannya.

1.3 Tujuan
1. Mempermudah pengelolaan surat masuk dan surat keluar pada Sekolah.
2. Sebagai pembelajaran dalam pembuatan sistem program berbentuk Program
menggunakan Java.
3. Sebagai pembelajaran pengolahan data dengan menggunakan Array.
1.4 Rumusan Masalah
1. Bagaimana pengolahan program ini dapat menyelesaikan masalah surat masuk dan
surat keluar sekolah ?
2. Bagaimana program pengarsipan ini dibangun dengan dasar Java Console ?
3. Bagaimana program ini dapat melakukan pemilahan surat masuk dan surat keluar.

1.5 Batasan Masalah


1. Pembuatan program hanya sebatas surat masuk dan surat keluar menggunakan Java
console.
2. Pembuatan program ini hanya sebatas melakukan CRUD dan tidak memberikan detail
informasi surat masuk dan surat keluar.
3. Penyimpanan surat masuk dan surat keluar hanya menggunakan Array (tanpa
database).
4. Sistem program surat ini hanya dapat diakses oleh admin pada sekolah tertentu yang
membutuhkan informasi berupa surat masuk dan surat keluar.
5. Program ini hanya bisa menampung 15 surat masuk dan 15 surat keluar pada setiap
direksi.
6. Penulisan format tanggal pada program surat ini masih bebas.
7. Form Nomor Surat , Pengirim , Isi Surat boleh tidak terisi.
BAB II
ISI

2. 1 Alur Proses Program


Flowchart Log in
Flowchart Menu utama
Flowchart Menu Surat Masuk
Flowchart Menu Surat Masuk Humas
Flowchart Menu Surat Masuk Kurikulum
Flowchart Menu Surat Masuk Tatausaha
Flowchart Menu Surat Keluar
Flowchart Menu Surat Keluar Humas
Flowchart Menu Surat Keluar Kurikulum
Flowchart Menu Surat Keluar Tatausaha
Flowchart Surat Masuk Humas Tambah
Flowchart Surat Masuk Humas Lihat
Flowchart Surat Masuk Humas Update
Flowchart Surat Masuk Humas Delete
Flowchart Surat Masuk Kurikulum Tambah
Flowchart Surat Masuk Kurikulum Lihat
Flowchart Surat Masuk TataUsaha Tambah
Flowchart Surat Masuk TataUsaha Lihat
Flowchart Surat Keluar Humas Tambah
Flowchart Surat Keluar Humas Lihat
Flowchart Surat Keluar Humas Update
Flowchart Surat Keluar Humas Delete
Flowchart Surat Keluar Kurikulum Tambah
Flowchart Surat Keluar Kurikum Lihat
Flowchart Surat Keluar TataUsaha Tambah
Flowchart Surat Keluar TataUsaha Lihat
2.2 Implementasi Program

Login

Pada tampilan Login terdapat notifikasi ketika username dan password yang
dimasukkan salah, tetapi jika inputan username dan password yang dimasukkan sudah benar
maka, admin akan dialihkan ke halaman utama.

Halaman utama

Pada tampilan halaman utama terdapat 2 menu yaitu surat masuk dan surat keluar. Jika
admin ingin memilih menu surat masuk maka admin bisa mengetik angka 1 untuk menuju
menu Surat masuk. Begitu juga ketika admin ingin memilih menu Surat Keluar, admin bisa
mengetik angka 2.

Menu Surat Masuk dan Surat keluar

Dalam Menu Surat Masuk dan Surat Keluar masing – masing terdapat 3 direksi, Direksi
1 Humas, Direksi 2 Tatausaha dan Direksi 3 Kurikulum. Surat Masuk berfungsi ketika pihak
sekolah menerima surat dari pihak luar. Surat Keluar berfungsi ketika pihak sekolah mengirim
surat ke pihak luar.

Fitur Tambah

Setelah admin memilih direksi terdapat halaman fitur dimana admin bisa melakukan
penambahan atau pembuatan surat baru dengan mengetik angka 1. Dan admin bisa melihat
surat yang telah ditambahkan ketika mengetik angka 2. Pada gambar diatas merupakan contoh
halaman fitur pada menu surat masuk direksi Humas.

Tambah Surat Humas

Berikut merupakan contoh ketika admin melakukan penambahan surat masuk pada
direksi Humas dan data – data tersebut berhasil disimpan.
Fitur Lihat Surat

Berikut merupakan contoh ketika admin memilih fitur lihat, terdapat data record yang
berhasil ditambahkan maupun diedit.

Fitur Edit dan Hapus


Admin juga bisa melakukan pengeditan surat ketika ada kesalahan ketik atau
menghapus surat yang sudah tidak diperlukan dengan mengetik angka sesuai dengan nomor.

Edit Surat

Berikut merupakan contoh ketika admin ingin mengedit data pada surat nomor 1

Data bisa diedit sesuai dengan yang admin inginkan.

Hapus Surat

Berikut merupakan contoh ketika admin menghapus surat.


BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Berdasarkan pengembangan dari program arsip surat sekolah berbasis java console
dapat disimpulkan bahwa dengan adanya program pengelolaan surat masuk dan surat keluar
dapat melakukan pemilahan surat masuk dan surat keluar dengan mudah.

3.2 Saran
Dalam pembuatan program pengelolaan surat masuk dan surat keluar berebasi java console
serta laporan ini masih terdapat banyak kekurangan, oleh karena itu masih perlu perkembangan
lebih lanjut lagi adapun saran – saran yang dapat diberikan untuk mendapatkan hasil yang lebih
baik yaitu :
1. Program ini hanya dibuka melalui java console dan masih bisa dikembangkan ke dalam
aplikasi berbasis web dan berbasis mobile.
2. Fitur pada program ini masih bisa dikembangkan untuk lebih mempermudah admin
pada sekolah.

Anda mungkin juga menyukai