Anda di halaman 1dari 2

PELAKSANAAN SURVEILANS INFEKSI SALURAN

KEMIH (ISK)

NO. DOKUMEN : NO. REVISI : HALAMAN :


RS GMIM SILOAM 056/03/VIII/2018 - 1/2
SONDER

DITETAPKAN DI MANADO
STANDAR OLEH
PROSEDUR Tanggal Terbit DIREKTUR
OPERASIONAL 31 AGUSTUS 2018
(SPO)

dr. Arthur M Lawalata, M.Kes

PENGERTIAN Surveilans Infeksi Saluran Kemih (ISK) adalah


pengumpulan data kejadian infeksi saluran kemih akibat
penggunaan alat dower kateter atau tindakan aseptik lain
melalui saluran kemih secara sistematik, analisis dan
interpretasi yang terus menerus untuk digunakan dalam
perencanaan penerapan dan evaluasi suatu tindakan yang
berhubungan dengan kesehatan yang di desiminasikan
secara berkala kepada pihak-pihak yang memerlukan.
TUJUAN Sebagai acuan penerapan langkah-langkah untuk

pelaksanaan surveilans infeksi rumah sakit

KEBIJAKAN SK Direktur No. : 210/Adm/RSSS/VIII/2018 tentang Kebijakan


Pelayanan Komite Pencegahan dan Pengendalian Infeksi RS
GMIM Siloam Sonder.
PROSEDUR Surveilans ISK

Langkah – langkah :
1. Siapkan formulir surveilans, alat tulis yang akan di
gunakan untuk mendata pasien yang akan di survei
2. Tentukan ruangan yang akan disurvei
3. Catat nama, nomor medik, diagnosa penyakit dan
identitas lain dari pasien yang akan di survei dalam
formulir surveilans
4. Catat tanggal di lakukan tindakan serta lama tindakan
5. Observasi tempat dan lokasi pemasangan dower
kateter atau tindakan aseptik lain
PELAKSANAAN SURVEILANS INFEKSI SALURAN
KEMIH (ISK)

NO. DOKUMEN : NO. REVISI : HALAMAN :


RS GMIM SILOAM 056/03/VIII/2018 - 2/2
SONDER

6. Observasi adanya tanda – tanda infeksi yang meliputi


peningkatan suhu badan > 38°C, anyang –
anyangan, polakisuri, disuri, atau nyeri suprapubik,
catat dan laporkan pada IPCO untuk menetapkan
apakah benar terjadi infeksi saluran kemih.
7. Apabila ditemukan tanda – tanda infeksi tersebut
segera lakukan pemeriksaan kultur urine dari selang
kateter.
8. Apabila hasil kultur positif dilaporkan ulang ke IPCO
untuk menentukan adanya ISK.
9. Dokumentasikan kejadian ISK yang ditemukan ke
formulir surveilans yang diletakkan dalam Status
Pasien, Formulir Harian, dan Formulir Bulanan
Surveilans Infeksi Rumah Sakit.

IPCN
UNIT TERKAIT

Anda mungkin juga menyukai