Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

1.1.Latar Belakang

Manajemen Puskesmas berbasis paradigma sehat bisa dikatakan baik bila Puskesmas
berhasil menerapkan 3 fungsi Puskesmas dengan baik yaitu sebagai Pusat Pembangunan
berwawasan Kesehatan, sebagai Pusat Pemberdayaan Masyarakat, Keluarga dan sebagai Pusat
Pelayanan Kesehatan Strata Pertama. Dimana indikator pencapaian fungsi Puskesmas sebagai tolak
ukur keberhasilan membutuhkan informasi data kesehatan yang dapat di pergunakan dalam
pengambilan keputusan di bidang kesehatan. Keberhasilan pengelolaan manajemen kesehatan
sangat ditentukan tersedianya data dan informasi melalui dukungan kemajuan ilmu pengetahuan
dan teknologi.
Dalam menginformasikan permasalahan kesehatan perlu tersedianya data kesehatan yang
akurat dan valid untuk mendukung langkah - langkah analisis. Perencanaan dan pengambilan
kebijakan yang dapat menggambarkan kondisi kesehatan. Sehubungan dengan hal tersebut, maka
Profil Puskesmas ini merupakan langkah awal untuk menggambarkan situasi derajad kesehatan dan
menggambarkan pencapaian masing masing program dan permasalahan yang ada di Puskesmas
untuk menentukan langkah berikutnya yaitu : Perencanaan tingkat Puskesmas yang mana sangat
memegang peranan yang penting dalam menentukan langkah-langkah yang akan dijalankan oleh
Puskesmas dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan kepada masyarakat agar hasil yang dicapai
lebih baik.
Mengingat Puskesmas merupakan unsur terdepan dan merupakan ujung tombak pemberi
pelayanan kesehatan kepada masyarakat, jadi sewajarnyalah kalau Puskesmas dituntut untuk
menyelenggarakan pelayanan kesehatan yang bermutu, terjangkau, adil dan merata. Pelayanan
kesehatan yang diselenggarakan adalah pelayanan kesehatan dasar yang sangat dibutuhkan oleh
sebagian besar masyarakat dan sangat strategis dalam percepatan pencapaian MDG’S.

1.2.Maksud dan Tujuan Disusunnya Profil Puskesmas

Tujuan dari penyusunan Profil Puskesmas Talaga Kambelo adalah untuk memberikan
gambaran secara lengkap baik dari segi sistim pelayanan, managemen, fisik, program, hasil
kegiatan dan sebagainya. Untuk dijadikan bahan masukan untuk pengevaluasian mengenai hal-hal
yang massih perlu diperbaiki. Serta memberikan gambaran kepada masyarakat dalam wilayah kerja
puskesmas dan sekitarnya melalui hasil pencapaian program dan indikator kesehatan yang
dilaksanakan, sehingga nantinya dapat menjadi tolak ukur atau dasar pelaksanaan kegiatan pada
tahun berikutnya.

1.3.Sistematika Penyajian

Sistimatika penyajian Profil Kesehatan Puskesmas Talaga Kambelo adalah sebagai berikut :

Bab-1 : Pendahuluan
Bab ini berisi penjelasan tentang maksud dan tujuan penyusunan Profil Kesehatan dan sistimatika
penyajiannya.

Bab-2 : Gambaran Umum Kecamatan dan Puskesmas


Bab ini menyajikan tentang gambaran umum Kecamatan Huamual. Selain uraian tentang letak
geografis, administratif dan informasi umum lainnya, bab ini juga mengulas faktor-faktor yang
berpengaruh terhadap kesehatan dan faktor-faktor lainnya misalnya kependudukan, ekonomi,
pendidikan, sosial budaya dan lingkungan.

Bab-3 : Rencana Strategis Puskesmas


Bab ini berisi uraian tentang Visi, Misi, Tujuan, Sasaran, Isu Pokok, Masalah, Kebijakan dan
Program Prioritas Pembangunan Kesehatan, Pencapaian Indikator SPM.

Bab-4 : Situasi Derajat Kesehatan


Bab ini berisi uraian tentang indikator mengenai mortalitas, morbiditas dan angka status gizi
masyarakat Kecamatan Huamual.

Bab-5 : Situasi Upayah Kesehatan


Bab ini menguraikan tentang pelayanan kesehatan dasar, pemberantasan penyakit menular,
pembinaan kesehatan lingkungan dan sanitasi dasar, perbaikan gizi masyarakat. Upaya pelayanan
kesehatan yang diuraikan dalam bab ini juga mengakomodir indikator kinerja Standar Pelayanan
Minimum bidang kesehatan.

Bab-6 : Situasi Sumber Daya Kesehatan


Bab ini menguraikan tentang sarana kesehatan, tenaga kesehatan, pembiayaan kesehatan dan
sumber daya kesehatan lainnya.

Bab-7 : Penutup
Bab ini diisi dengan sajian tentang hal-hal penting yang perlu disimak dan ditelaah lebih lanjut dari
profil kesehatan di tahun tersebut.
Selain keberhasilan-keberhasilan yang perlu dicatat, bab ini juga mengemukakan hal-hal yang
dianggap masih kurang dalam rangka penyelenggaraan pembangunan kesehatan.

1.4.Keterbatasan Penulisan

Banyak kendala dalam penyusunan Profil ini, antara lain kurangnya apresiasi terhadap data
sehingga menyebabkan keterlambatan pengumpulan data, tidak lengkapnya data dan validitas data
yang ada.

Anda mungkin juga menyukai