Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA

UPT DINAS KESEHATAN


PUSKESMAS HANDIL BARU
KECAMATAN SAMBOJA
Jl. Raya Balikpapan–Handil 2 Kel. Handil Baru RT. 03 75279 Telp. (0541) 7894013
Website : www.puskesmashandilbaru.com E-mail : pkmhandilbaru2013@gmail.com

KERANGKA ACUAN
KAJI BANDING PUSKESMAS

I. LATAR BELAKANG
Kaji banding sangat diperlukan oleh suatu organisasi untuk dapat
membandingkan pelaksanaan sualu program / kegiatan yang sudah dilaksanakan
dengan pelaksanaan di tempat lain. Sehingga hasil dan perbandingan tersebut bisa
menemukan hal-hal positif untuk di implementasikan guna peningkatan pelayanan
di Puskesmas Kaji banding yang akan dilaksanakan adalah kaji banding
Akreditasi Puskesmas yang akan di lakukan kaji banding dengan Puskesmas
Muara Jawa.
Dan kenapa Puskesmas Handil Baru memilih untuk Kaji Banding dengan
Puskesmas Muara Jawa, di karenakan Puskesmas Muara Jawa sudah Akreditasi,
sama - sama Puskesmas Perkotaan dan juga tingginya tuntunan masyarakat dalam
hal kunjungan.maka dari itu Puskesmas Handil Baru melakukan Kaji Banding
dengan Puskesmas Muara Jawa. Agar kita tahu seperti apa sistem Akreditasi
tersebut. Dan mengingat semakin tingginya tuntutan masyarakat akan mutu
pelayanan kesehatan di Puskesmas Handil Baru. Maka dari itu Puskesmas Handil
Baru melakukan Kaji Banding dengan Muara Jawa untuk, tolak ukur
perbandingan tentang Evaluasi serta Monitoring Evaluasi Manajemen Mutu
Pelayanan dan Kinerja Program Manajemen Mutu dan juga tentang pencapaian
target indikator Standar Pelayanan Minimal (SPM) yang salah satunya adalah
Indikator Cakupan KB Aktif,termasuk penerimaan metode kontrasepsi yang
kondusif bagi pengguanaan kontrasepsi untuk meningkatkan kinerja tentang KB.
II. TUJUAN
A. Tujuan Umum
Menggali sebanyak mungkin informasi yang bisa di dapat secara eknis real
dan empiris, agar tercapai tingkat evaluasi monitoring serta program kinerja
puskesmas yang berkualitas seacara optimal dalam mendukung pencapaian
kinerja mutu serta mewujudkan Angka target kunjungan cakupan Akseptor
KB agar bisa menjadi keluarga berencana yang berkualitas.
B. Tujuan Khusus
1. Mendapatkan Gambaran tentang pencapaian evaluasi monitoring mutu
dalam manajemen puskesmas
2. Mengetahui program kinerja mutu puskesmas berdasarakan sistem kinerja
manajemen mutu.
3. Mengetahui pencapaian target dalam kunjungan Akseptor KB dalam
rencanan program kinerja mutu untuk tahun yang akan datang.

III. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


No. Kegiatan Pokok Uraian Kegiatan
Persiapan Kaji 1. Menetapkan jadwal kaji banding
banding 2. Surat permohonan kaji banding
3. Menentukan tim kaji banding
4. Membuat instrument kaji banding
5. Melakukan pengamatan dan wawancara sesuai
instrument kaji banding
Pelaksanaan Kaji 1. Melakukan pengamatan dan wawancara sesuai
Banding instrument kaji banding
2. Melakukan pencatatan kaji banding
3. Dokumentasi pelaksanaan kaji banding
Pembuatan Laporan 1. Merekap hasil kaji banding
Kaji Banding 2. Melakukan analisa dan rencana tindak lanjut
3. Membuat laporan hasil kaji banding
4. Dokumentasi hasil kaji banding
IV. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN DAN SASARAN
A. Cara melaksanakan kegiatan :
Pelaksanaan kegiatan kaji banding dilakukan dengan melakukan analisa
permasalahan permasalahan persiapan akreditasi di Puskesmas yang belum
tercapai dan merencanakan kaji banding ke Puskesmas lain dengan
pelaksanaan program/upaya unggulan tersebut.
B. Sasaran
Puskesmas lain dengan kineija unggulan sesuai dengan upaya /
program butuhkan.

V. JADWAL KEGIATAN
Kaji banding dilakukan 1 Tahun sekali pada tanggal 27 September 2016

VI. RINCIAN BIAYA


Biaya kegiatan Kaji Banding sekitar Rp. 1.050.000 dengan rincian sebagai berikut
Kaji Banding
Transportasi 21 orang x 1 hari Rp. 50.000,- = Rp. 1.050.000,-
Jumlah = Rp. 1.050.000,-

VII. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORANNYA


Evaluasi pelaksanaan kaji banding dilakukan setahun sekali setelah dilaksanakan
kaji banding.

VIII. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN


A. Pencatatan
Kegiatan dalam bentuk pembuatan media pencatatannya dalam bentuk
dokumentasi.
B. Pelaporan
Pelaporan hasil kaji banding dilakukan setahun sekali setelah pelaksanaan kaji
banding
C. Evaluasi
Evaluasi dilakukan 1 (satu) tahun sekali pada tanggal 27 September 2016

Ditetapkan di : Samboja Pada Tangga 02 Januari 2016


Kepala UPTD Puskesmas Handil Baru

Misran, SKM
NIP.196910281991021003

Anda mungkin juga menyukai