Anda di halaman 1dari 2

Kegiatan : Pendidikan dan Penyuluhan Teknologi Tepat Guna Sistem Sanitasi

Waktu Kegiatan : 5 Januari 2017

Tempat : Balai Dusun Sawah

1. Perencanaan
Pada penerjunan pertama yakni pencarian dan pengumpulan data, dilakukan survey
terhadap kondisi eksisting kualitas elemen sanitasi, pengumpulan data dilakukan dengan
melakukan wawancara terhadap perwakilan tiap RT yakni RT 1, RT 2, RT 3. Informasi yang
diperoleh adalah mayoritas warga melakukan preventif yakni dengan memperbesar ukuran
volume khususnya septic tank , prinsip warga adalah dengan memperbesar septic tank maka
perawatan dilakukan hanya dilakukan 5-6 tahun sekali, namun hal ini membuat lahan
tetangga terganggu akibat luas septic tank yang besar.

2. Pelaksanaan
Pada tahap pelaksanaan yang dilakukan 5 januari 2017 yang bertempat pada Balai Dusun
Sawah, penyuluhan dilakukan dengan melakukan interaksi langsung warga (orang tua dan
orang dewasa) dengan harapan agar terciptanya antusias. Selama melakukan penyuluhan
warga cukup antusias terhadap informasi yang diberikan, sehingga muncul beberapa
pertanyaan seputar septic tank yang ideal menurut Ditjen Pekerjaan Umum seperti apa.
Pertanyaan yang mayoritas ditanyakan ukuran ideal tentang volume dan diameter jaringan
pemipaan.

3. Hasil
Hasil yang dicapai setelah melakukan penyuluhan adalah pengetahuan warga akan idealnya
keadaan kondisi jaringan sanitasi sudah cukup baik, sehingga kedepannya dapat diterapkan
pada kondisi geografis Dusun Sawah, sehingga tidak menganggu lahan tetangga yang
membutuhkan lahan septic tank juga.
Kegiatan : Pemetaan Potensi Padukuhan Sawah

Waktu Kegiatan : 27 Desember 2016

Tempat : Dusun Sawah

1. Perencanaan
Kondisi eksisting adalah Dusun telah memiliki Peta administrasi RT 1, RT 2, RT 3 yang
dilakukan oleh KKN UAJY 63, namun untuk data akan kondisi Potensi belum ada, sehingga
perlu dilakukan pendataan ulang akan potensi yang dimiliki Dusun Sawah.

2. Pelaksanaan
Tahap pelaksanaan yang dilakukan adalah dengan melakukan suvey ke setiap rumah warga
dengan tujuan mencatat hewan ternak yang dimiliki, dan pendataan mengenai potensi alam
yakni berupa ladang petani yang terpisah dari permukiman warga Dusun Sawah, survey
dilakukan pada tangga 27 Desember hingga 29 Desember.

3. Hasil
Hasil yang dicapai setelah melakukan pendataan Potensi yang di buat dalam Hardcopy
ukuran A2 adalah warga dapat mengetahui berapa luasan lahan yang digunakan untuk
ladang dan berapa jumlah ternak yang dimiliki per tiap warga, sehingga memudahkan dalam
memperoleh data kedepannya.

Anda mungkin juga menyukai