Anda di halaman 1dari 7

Departemen KeperawatanAnak

RESUME KEPERAWATAN ANAK MTBS

DI PUSKESMAS BONTOMARANNU KABUPATEN GOWA

Oleh:

Krisdayanti, S.Kep

NIM: 70900119022

PRESEPTOR LAHAN PRESEPTOR INSTITUSI

(...........................................) (...........................................)

PROGRAM STUDI PROFESI NERS FAKULTAS

KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN

UIN ALAUDDIN MAKASSAR

2019

Resume keperawatan anak MTBS di Puskesmas Botomarannu Kab. Gowa Page 1


Resume Keperawatan Anak MTBS
pada An. “F” dengan Diagnosa Batuk Bukan Pnemonia
Di Puskesmas Bontomarannu Kabupaten Gowa

A. Pengkajian
Pengkajian dilakukan pada An. F pada 20 November 2019 jam 10.12
WITA. Pada pengkajian tersebut didapatkan data anak “F” berumur 4 tahun 2
bulan. Dengan jenis kelamin laki-laki. BB : 12 kg, PB : 96 cm dan lingkar lengan
15 cm. pasien datang ke puskesmas bersama ibunya. Ibu pasien mengatakan An.
“F” batuk-batuk sejak 1 minggu yang lalu pasien datang kunjungan berulang
dengan keluhan batuk. Pada pemeriksaan didapatkan pasien tampak
kompesmentis, tidak pernah muntah dan tidak pernah kejang. Ibu pasien
mengatakan bisa minum pada pemeriksaan pula didapatkan frekuensi nafas 28 X/
menit, tidak ada stridor dan tidak ada tarikan dinding dada kedalam. Batuk pada
anak dialami 1 minggu yang lalu pasien tampak tidak rewel dan pemeriksaan
suhu didapatkan 35,4oC. pemeriksaan lain tidak Nampak pucat imunisasi lengkap
berdasarkan usia. Tidak ada infeksi telinga serta tidak ada batuk.
B. Klasifikasi
1. Batuk bukan pneumonia
2. Gizi baik
3. Tidak ada infeksi telinga
4. Tidak ada anemia
C. Tindakan
1. Batuk bukan pneumonia
a. Beri pereda tenggorokan dan pereda batuk yang aman
b. Obat wheezing bila ada
c. Apabila batuk > 14 hari atau weezing berulang, rujuk untuk
pemeriksaan lanjut
d. Nasehati kapan kembali segera
e. Kunjungan 5 hari jika tidak ada perbaikan.
2. Gizi baik
3. Melakukan penilaian pemberian makan dan nasehati sesuai anjurkan
makan untuk anak sehat maupun sakit. Bila ada masalah pemberian makan,
kunjungan ulang 7 hari.

Resume keperawatan anak MTBS di Puskesmas Botomarannu Kab. Gowa Page 2


4. Tidak ada infeksi telinga
Tidak perlu tindakan tambahan
5. Tidak ada anemia
Jika anak < 2 tahun, nilai pemberian makan pada anak jika ada masalah
pemberian makan. Kunjungan ulang 7 hari.
D. Terapi
CTM
Vit C
Abroxol
Amoxilin
E. Evaluasi
1. Ibu pasien mengatakan anak memberikan minum air hangat saat
anaknya batuk
2. Ibu pasien mengatakan anak meningkatkan perilaku hidup bersih dan
sehat (PHBS)
3. Ibu pasien mengatakan paham dengan penjelasan yang telah dberikan
dan akan melakukan sesuai diajarkan tentang pemberian obat oral di rumah.
4. Ibu pasien mengatakan anak akan segera kembali jika penyakit
anaknya belum sembuh.

Resume Keperawatan Anak MTBS


pada An. “A” dengan Diagnosa Demam, Batuk, dan Pilek
Di Puskesmas Bontomarannu Kabupaten Gowa
A. Pengkajian
Pengkajian dilakukan pada An. A pada 20 November 2019 jam 09.45
WITA. Pada pengkajian tersebut didapatkan data anak “A” berumur 1 tahun 5
bulan. Dengan jenis kelamin perempuan. BB : 11 kg, PB : 80 cm dan lingkar
lengan 15 cm. pasien datang ke puskesmas bersama ibu dan bapaknya. Ibu pasien
mengatakan An. “A” Demam sejak sejak 3 hari yang lalu pasien datang

Resume keperawatan anak MTBS di Puskesmas Botomarannu Kab. Gowa Page 3


kunjungan berulang dengan keluhan Demam disertai batu dan pilek. Pada
pemeriksaan didapatkan pasien tampak kompesmentis, tidak pernah muntah dan
tidak pernah kejang. Ibu pasien mengatakan bisa minum pada pemeriksaan pula
didapatkan frekuensi nafas 20X/ menit, tidak ada stridor dan tidak ada tarikan
dinding dada kedalam. Batuk pada anak dialami 3 hari yang lalu pasien tampak
rewel dan pemeriksaan suhu didapatkan 39,2oC. pemeriksaan lain tidak Nampak
pucat imunisasi lengkap berdasarkan usia. Tidak ada infeksi telinga serta ada
batuk dan tidak anaemia.
B. Klasifikasi
1. Batuk bukan pneumonia
2. Demam bukan malaria
3. Demam mungkin bukan DBD
4. Gizi baik
5. Tidak infeksi telinga
6. Tidak ada anemia
C. Tindakan
1. Batuk bukan pneumonia
a. Beri pelega tenggorokan dan pereda batuk yang aman
b. Pbati wheezing bila ada
c. Apabila baruk <14 hari rujuk untuk pemeriksaan TB dan sebab
lain
d. Nasihati kapan kembali segera
e. Kunjungan ulang 2 hari apabila tidak ada perbaikan
2. Demam bukan malaria
a. Beri satu dosis paracetamol untuk demam >38,5oC
b. Obati penyebab lain dari demam
c. Nasehati kapan kembali segera
d. Kunjungan ulang 2 hari jika tetap demam
e. Jika demam berlanjut lebih dari 7 hari, rujuk untuk penilaian
lebh lanjut
3. Demam mungkin bukan DBD
a. Obati penyebab lain dari demam
b. Beri dosis pertama paracetamol, jika demam tinggi (>38oC),
tidak boleh gologan sasisilat dan ibu profen
c. Nasihati kapan kembali segera
d. Kunjunganulang 2 hari jika tetap demam
4. Gizi baik

Resume keperawatan anak MTBS di Puskesmas Botomarannu Kab. Gowa Page 4


Melakukan penilain pemberian makan dan nasehati sesuai anjuran makan
untuk anak sehat maupun sakit. Bila ada masalah pemberian makan,
kunjungan 7 hari
Tidak ada infeksi telinga
5. Tidak ada infeksi telinga
Tidak perlu tindakan tambahan
6. Tidak ada anemia
Jika anak <2 tahun, nilai pemberian makan pada anak, jika ada masalah
maka kunjungan 7 hari.
D. Terapi
CTM
B. Complex 3x1
Vit C
Paracetamol sirup
Catt : semua obat di gabung kemudian di tumbuk (dihaluskan) kemudian dibagi
10
E. Evaluasi
1. Ibu pasien mengatakan akan mengatakan perilaku hidup bersih dan
sehat (PHBS)
2. Ibu pasien mengatakan paham dengan penjelasan yang telah diberikan
dan akan melakukan dengan yang diajarkan tentang pemberian obat di
rumah
3. Ibu pasien mengatakan akan membawa anaknya ke puskesmas apabila
demam disertai batuk dan pilek tidak kunjung sembuh (tidak ada perubahan).

Resume keperawatan anak MTBS di Puskesmas Botomarannu Kab. Gowa Page 5


Resume Keperawatan Anak MTBS
pada An. “S” dengan Diagnosa Batuk Bukan Pnemonia
Di Puskesmas Bontomarannu Kabupaten Gowa
A. Pengkajian
Pengkajian dilakukan pada An. “S” pada 20 November 2019 jam 10.27
WITA. Pada pengkajian tersebut didapatkan data anak “S” berumur 4 bulan.
Dengan jenis kelamin perempuan. BB : 6 kg, PB : 57 cm dan lingkar lengan 13
cm. pasien datang ke puskesmas bersama ibu dan bapaknya. Ibu pasien
mengatakan An. “S” batuk-batuk sejak 3 hari yang lalu pasien datang kunjungan
berulang dengan keluhan batuk. Pada pemeriksaan didapatkan pasien
kesadarannya kompesmentis, tidak pernah muntah dan tidak pernah kejang. Ibu
pasien mengatakan anaknya mengasih dan tidak menentu pada pemeriksaan pula
didapatkan frekuensi nafas 32X/ menit, tidak ada stridor dan tidak ada tarikan
dinding dada kedalam. Batuk pada anak dialami 3 hari yang lalu pasien tampak
rewel dan pemeriksaan suhu didapatkan 35,5oC. pemeriksaan lain tidak Nampak
pucat imunisasi lengkap berdasarkan usia. Tidak ada infeksi telinga.
B. Klasifikasi
1. Batuk bukan pneumonia
2. Gizi baik
3. Tidak ada infeksi telinga
4. Tidak ada anemia

Resume keperawatan anak MTBS di Puskesmas Botomarannu Kab. Gowa Page 6


C. Tindakan
1. Batuk bukan pneumonia
a. Beri pereda tenggorokan dan pereda batuk yang aman
b. Obat wheezing bila ada
c. Apabila batuk > 14 hari atau weezing berulang, rujuk untuk
pemeriksaan lanjut
d. Nasehati kapan kembali segera
e. Kunjungan ulang 2 hari jika tidak ada perbaikan.
2. Gizi baik
Melakukan penilaian pemberian makan dan nasehati sesuai anjurkan makan
untuk anak sehat maupun sakit. Bila ada masalah pemberian makan,
kunjungan ulang 7 hari.
3. Tidak ada infeksi telinga
Tidak perlu tindakan tambahan
4. Tidak ada anemia
Jika anak < 2 tahun, nilai pemberian makan pada anak jika ada masalah
pemberian makan. Kunjungan ulang 7 hari.
D. Terapi
CTM
Vit C 3X1
GG (glyceryl Guaicclate)
Amoxilin
Catt : semua obat di gabung kemudian di tumbuk (dihaluskan) kemudian dibagi
10
E. Evaluasi
1. Ibu pasien mengatakan anak memberikan minum air hangat saat
anaknya batuk
2. Ibu pasien mengatakan anak meningkatkan perilaku hidup bersih dan
sehat (PHBS)
3. Ibu pasien mengatakan paham dengan penjelasan yang telah dberikan
dan akan melakukan sesuai diajarkan tentang pemberian obat oral di rumah.
4. Ibu pasien mengatakan anak akan segera kembali jika penyakit
anaknya belum sembuh.

Resume keperawatan anak MTBS di Puskesmas Botomarannu Kab. Gowa Page 7

Anda mungkin juga menyukai