Anda di halaman 1dari 6

Life support and live saving

Nebulazer
Ansor Ibrahim Usman ,ST.MT

NAMA : HENDRY PRASSTIA


NPM : P23138017018
POLTEKKES JAKARTA II

8 Desember 2018
1.1 Latar Belakang
Perkembangan teknologi kini telah merambah ke setiap aspek kehidupan. Semua dikarenakan adanya
suatu usaha mewujudkan peningkatan kesejahteraan hidup. Bangsa Indonesia merupakan bangsa yang
sedang berkembang dan harus bisa mengikuti kemajuan ini agar tercapainya tujuan dari pembangunan
nasional.
Pembangunan di bidang kesehatan merupakan salah satu segi dari pembangunan nasional yang
ditujukan untuk meningkatkan mutu pelayanan kesehatan dalam upaya meningkatkan derajat kesehatan
masyarakat Indonesia secara optimal. Untuk tercapainya maksud tersebut, pembangunan di bidang
kesehatan harus didukung oleh kemajuan teknologi di bidang kedokteran yang antara lain adalah alat
kedokteran.
Untuk mencapai derajat kesehatan tersebut, tentu diperlukan peralatan kesehatan yang dapat
memenuhi tuntutan sesuai dengan perkembangan zaman, dalam upaya memerangi penyakit atau melakukan
pendeteksian penyakit lebih dini. Pesawat Baby Incubator yang digunakan untuk memberikan perawatan
terhadap bayi yang lahir premature dengan cara memberikan pemanasan, agar suhu bayi sesuai dengan suhu
kandungan ibu sehingga mengurangi resiko kematian.

Pengertian
Baby incubator merupakan peralatan medis yang digunakan untuk memberikan perawatan
secara intensif atau perlindungan bagi bayi yang mengalami kelahiran premature dan berat lahir
rendah, yaitu dengan memberikan pemanasan suhu yang sesuai dengan suhu pada saat bayi
berada dalam kandungan ibunya dan memberikan perlindungan terhadap kuman penyakit
seperti virus dan bakteri dari lingkungan luar terhadap bayi.

Fungsi Inkubator Bayi


1.Melindungi bayi
bayi yang diletakkan di dalam boks inkubator bisa dengan mudah dan nyaman untuk
beristirahat. Lebih pentingnya lagi, inkubator yang bertindak sebagai pelindung bayi mampu
melindungi bayi dari bakteri, kemungkinan terjadinya infeksi, iritasi dan allergen.
2. Memberikan oksigenasi

Bagian-bagian inkubator bayi telah didesain sedemikian rupa untuk menjadi sistem pengantar oksigen yang
baik. Dengan ini, inkubator akan sangat membantu keberlangsungan hidup seorang bayi. Jadi, Anda perlu
mengingat bahwa proses oksigenasi itu sangat penting pada bayi prematur.

3. Memberikan kontrol terhadap bayi (sebagai monitor)


Untuk sebuah inkubator yang sesuai dengan peraturan medis, harusnya sudah dilengkapi dengan alat-
alat medis monitoring untuk memudahkan dokter atau suster memonitor kerja jantung, otak, darah,
organ vital dan suhu bayi.
Prinsip dasar baby incubator
Untuk memberikan perlindungan bagi bayi yang baru lahir premature atau mempunyai
berat badan lahir rendah dengan memberikan suhu dan kelembaban yang stabil dan kebutuhan
oksigen sesuai dengan kondisi dalam kandungan ibu.
Prinsip kerja pesawat ini adalah dengan mengontrol suhu dan kelembaban agar sesuai
dengan suhu dalam rahim ibu. Suhu yang terjaga antara 32°C - 36°C sesuai kebutuhan bayi
premature karena bayi premature cepat mengalami penurunan suhu tubuh atau hipotermia
(suhu badan rendah). Kelembaban minimal 70% akan membantu pertumbuhan kulit bayi,
karena kulitnya belum tumbuh secara sempurna

Standar spesifikasi baby incubator


Menurut American National Standards Institute Association for the advancement of medical
instrumentation (ANSIAAMI) 1136- 1196 :

1. Suhu udara : 32°C - 36°C


2. Suhu kulit : 36°C - 37°C
3. Uniformity of temperature 1°C
4. Level kebisingan : < 60dB
5. Kelembapan relatif : > 70%
6. Aliran udara : < 0.35 m/s

SOP baby incubator secara umum


1. Tancapkan steker kabel power ke dalam stop kontak
2. Tekan/putar tombol ON/OFF ke posisi ON
3. Perhatikan protap pelayanan
4. Atur temperature selector sesuai kebutuhan
5. Pasang skin sensor temperature
6. Lakukan pelayanan
7. Matikan alat dengan menekan tombol ON/OFF ke posisi ON
8. Lepaskan steker kabel power dari stop kontak
9. Bersihkan alat
10. Pasang penutup debu
11. Simpan alat pada tempatnya
12. Catat beban kerja alat jumlah pasien/bula

Prosedur tetap (Protap) pemeliharaan baby incubator secara


umum.
Persiapan :

1. Siapkan surat perintah kerja


2. Siapkan formulir matrik pemeliharaan
3. Siapkan dokumen teknis penyerta: service manual
4. Siapkan peralatan kerja : toolset, multimeter, thermometer, humidimeter
5. Siapkan bahan pemeliharaan, bahan operasional dan material bantu : kain lap halus,
contact cleaner, access cup baby incubator
6. Pemberitahuan kepada user.

Pelaksanaan :

1. Bersihkan seluruh bagian alat


2. Cek fungsi tombol dan indikator
3. Bersihkan penampung aquades dan ganti dengan aquades yang baru
4. Cek filter bakteri
5. Cek fungsi roda, perbaiki bila perlu
6. Lakukan pengukuran suhu incubator
7. Lakukan pengukuran kelembaban
8. Cek fungsi skin probe
9. Cek fungsi alarm
10. Cek fungsi kipas
11. Cek fungsi display indicator suhu setting dan suhu real
12. Cek kondisi access cup, ganti bila perlu
13. Lakukan uji kerja alat.

Jenis-Jenis Inkubator Bayi


1. Radiant Warmer Incubator
Ciri-ciri tipe ini adalah alat penghantar panas yang terletak di bagian atas boks tidur bayi. Selain
heater yang terletak tinggi diatas bayi, bayi pun akan ditempel sensor-sensor panas langsung
pada permukaan kulitnya. Melalui sensor-sensor ini, panas akan dialirkan.
2. Infant Incubator
tipe ini lebih menyerupai rahim sang ibu dibandingkan dengan tipe sebelumnya. Bayi dapat
terus terjaga kehangatannya, karena suhu panas dan kelembapan tersebar hanya pada ruangan
bayi (boks tidur). Hanya saja, kekurangan yang dimiliki inkubator ini adalah tutup boks tidur yang
sedikit mengganggu akses dokter atau suster untuk menjangkau bayi.
3. Transport Incubator
Pada umumnya, transport incubator memiliki bentuk dan tipe yang sama dengan infant
incubator biasanya. Hanya saja, transport incubator dilengkapi dengan roda. Sesuai dengan
namanya, inkubator yang satu ini digunakan ketika snag bayi membutuhkan perawatan yang
lebih intensif dari rumah sakit lain yang memiliki peralatan yang lebih lengkap. Dikarenakan
fungsi transportasi tersebut, inkubator jenis ini memiliki sumber energi yang berbeda dari
inkubator jenis lainnya, yakni baterai.
Tempat infus

Alat pengukur suhu

Tempat memasukan
Jalur infus
tangan

Standar oprasional

Panel pengaturan

roda

Display suhu kulit


Display suhu udara

Tombol up

Tombol set
Tombol alarm
Tombol down
Sensor kulit

Tombol power

Port power

termometer
Kesimpulan

Baby incubator adalah alat kesehatan yang berfungsi untuk menjaga serta memulihkan kembali
kondisi tubuh bayi premature agar dapat menjadi normal kembali baby incubator sangat
berperan dalam kehidupan bayi premature
Prinsip kerja incubator : memindahkan panas secara merata dari suatu sumber panas ke
chamber (kedalam ruang baby incubator )dan menjaga suhu pada chamber tersebut dalam
keadaan tetap dan stabil
Baby incubator terdapat 2 macam :
Baby incubator statis : baby incubator yang digunakan di ruang perawatan bayi pada umum nya
menggunakan catu daya listrik ruangan dan dilengkapi tabung oksigen
Baby incubator transport : baby incubator yang digunakan untuk memindahkan bayi ke ruangan
lain dapat dimasukan ke ambulance dan memiliki batrei dan tabung oksigen
Berdasarkan jumlah dinding baby incubator terdiri dari 2 :
Single wall dan double wall

Anda mungkin juga menyukai