Anda di halaman 1dari 2

PENCEMARAN AIR

A. Pengertian

Pencemaran air adalah masuknya komponen yang bercampur dengan air sehingga
menurunkan kualitas air. Komponen tersebut antara lain adalah unsur, energi, dan zat
lainnya.Pencemaran air antara lain adalah pencemaran air laut, pencemaran air tanah, air
sungai, dan air danau. Air biasanya disebut tercemar ketika terganggu oleh kontaminan
antropogenik dan ketika tidak bisa mendukung kehidupan manusia, seperti air minum,
dan/atau mengalami pergeseran ditandai dalam kemampuannya untuk mendukung komunitas
penyusun biotik, seperti ikan. Fenomena alam seperti gunung berapi, ledakan
alga, kebinasaan ikan, badai, dan gempa bumi juga menyebabkan perubahan besar
dalam kualitas air dan status ekologi air.

Berdasarkan UU No. 23 Tahun 1997 menyatakan bahwa pencemaran air adalah


menurunnya kualitas air akibat masuknya makhluk hidup, zat, energi ke dalam air akibat
aktifitas manusia. Penurunan kualitas air tersebut dapat disebabkan secara sengaja oleh
aktifitas manusia. Contohnya adalah membuang sampah di sungai dan lain – lain.

B. Penyebab dan Akibat Dari Pencemaran Air


Pencemaran air berdampak luas, misalnya dapat meracuni sumber air minum,
meracuni makanan hewan, ketidakseimbangan ekosistem sungai dan danau, pengrusakan
hutan akibat hujan asam, dan sebagainya. Berikut ini adalah penyebab dan akibat dari
pencemaran air:

1) Penyebab
Penyebab pencemarn air dapat disebabkan oleh hal-hal berikut:
I. Pembuangan limbah industri ke perairan (sungai, danau, laut).
II. Pembuangan limbah rumah tangga (domestik) ke sungai, seperti air
cucian, air kamar mandi
III. Penggunaan pupuk dan pestisida yang berlebihan.
IV. Terjadinya erosi yang membawa partikel-partikel tanah ke perairan.
V. Penggunaan racun dan bahan peledak dalam menangkap ikan.
VI. Pembuangan limbah rumah sakit, limbah peternakan ke sungai.
VII. Tumpahan minyak karena kebocoran tanker atau ledakan sumur
minyak lepas pantai.

2) Akibat
Akibat yang akan ditimbulkan dari pencemaran air adalah sebagai berikut:
I. Dapat menyebabkan banjir
II. Erosi
III. Jalan Amblas karena Erosi Bawah Tanah
IV. Menimbulkan Bebagai Penyakit
Jalan Pasir, Wosi, Kabupaten Manokwari, Papua Barat (Jembatan Pasar Wosi)

C. KESIMPULAN

Air sebagai komponen lingkungan hidup akan mempengaruhi dan dipengaruhi oleh
komponen lainnya. Air yang kualitasnya buruk akan mengakibatkan kondisi lingkungan
hidup menjadi buruk sehingga akan mempengaruhi kondisi kesehatan dan keselamatan
manusia serta kehidupan makhluk hidup lainnya. Penurunan kualitas air akan menurunkan
dayaguna, hasil guna, produktivitas, daya dukung dan daya tampung dari sumber daya air
yang pada akhirnya akan menurunkan kekayaan sumber daya alam (natural resources
depletion). Untuk itu air perlu dikelola agar tersedia dalam jumlah yang aman, baik kuantitas
maupun kualitasnya, dan bermanfaat bagi kehidupan dan perikehidupan manusia serta
makhluk hidup lainnya agar tetap berfungsi secara ekologis, guna menunjang pembangunan
yang berkelanjutan.

Anda mungkin juga menyukai