Anda di halaman 1dari 2

BAB II

GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA

2.1 Rencana Usaha

Buah naga merupakan tanaman tropis yang sedang populer dikalangan


masyarakat indonesia. Hal ini disebabkan karena buah naga memiliki rasa yang
menyegarkan dan memiliki kandungan gizi yang banyak. Melihat dari kondisi pasar
saat ini, buah naga telah banyak diolah menjadi berbagai jenis makanan, baik itu sop
buah, jus dan sebagainya. Namun yang diolah hanya daging buahnya saja, kulit dari
buah naga hanya akan menjadi limbah nantinya.
Melihat banyaknya limbah kulit buah naga yang tidak dimanfaatkan oleh
pengusaha makanan maupun petani buah naga, membuat kami berfikir untuk
memanfaatkan kulit buah naga tersebut. Menurut Anggie (2018), kulit buah naga
memilki kandungan antioksidan yang lebih tinggi daripada dagingnya. Selain itu, kulit
buah naga juga mengandung vitamin B3 yang berguna untuk mengurangi kadar gula
darah.
Manfaat yang begitu banyak dari kulit buah naga ini membuat kami terdorong
untuk menjalankan usaha dibidang pengolahan kulit buah naga ini. Kulit buah naga ini
akan diolah menjadi teh.

2.2 Lokasi Usaha

Produk “Debud Tea” ini akan dipasarkan dilingkungan pusat kota padang
dengan lokasi yang dipilih yaitu sekitaran GOR H. Agus Salim. Lokasi ini dipilih
karena target pasar dari produk ini adalah segala kalangan masyarakat.
2.3 Strategi Pemasaran

2.3.1 Produk yang ditawarkan


Produk yang ditawarkan yaitu olahan kulit buah naga yang dibuat menjadi teh
celup yang memiliki banyak manfaat dengan harga yang tejangkau.

2.3.2 Promosi
Produk “Debud Tea” ini dipromosikan melalui dua cara, yaitu melalui media
sosial dan promosi secara personal (word of mouth). Media sosial dipilih karena
penyebaran informasi yang begitu cepat dan luas sehingga memungkinkan produk
untuk dikenal masyarakat lebih cepat. Selain itu, promosi secara personal juga perlu
dilakukan seperti memperkenalkan produk kepada keluarga, teman dekat, teman
kampus ataupun teman kerja. Hal ini dilakukan melihat kebiasaan masyarakat
indonesia yang lebih percaya sesuatu ketika direkomendasikan oleh orang yang dekat
dengannya.

Anda mungkin juga menyukai