Anda di halaman 1dari 1

Mekanisme sirkulasi sistemik dan pulmonal

Darah yang kembali dari sirkulasi sitemik masuk ke atrium kanan melalui dua vena
besar, vena kava, satu mengembalikan darah dari bagian di atas jantung dan yang
lain dari bagian di bawah jantung. Tetes darah yang masuk ke atrium kanan telah
kembali dari jaringan tubuh, tempat O2 telah diambil darinya dan CO2 ditambahkan ke
dalamnya. Darah yang terdeoksigenasi parsial ini mengalir dari atrium kanan ke
dalam ventrikel kanan, yang memompanya keluar melalui arteri pulmonaris. Arteri ini
segera membentuk dua cabang, satu berjalan ke masing-masing dari kedua paru. Karena
itu, sisi kanan jantung menerima darah dari sirkulasi sistemik dan memompanya ke
dalam sirkulasi paru.

Di dalam paru, tetes darah tersebut kehilangan CO2 ekstra dan menyerap pasokan
segar O2 sebelum dikembalikan ke atrium kiri melalui vena pulmonaris yang datang
dari kedua paru. Darah kaya-O2 yang kembali ke atrium kiri ini selanjutnya mengalir
ke dalam ventrikel kiri, rongga pemompa yang mendorong darah ke seluruh sistem
tubuh kecuali paru; yaitu, sisi kiri jantung menerima darah dari sirkulasi paru dan
memompanya ke dalam sirkulasi sistemik.

Anda mungkin juga menyukai