Anda di halaman 1dari 15

Gelora Inovasi Berdaya

(GENOSIDA)
Inspiraksi Karya

Tujuan
Memberikan solusi tepat guna atas permasalahan yang terjadi di
masyarakat.

Deskripsi
Melakukan penerapan karya tepat guna sebagai bentuk solusi atas
permasalahan yang terjadi di masyarakat. Masyarakat yang dimaksud adalah
keseluruhan baik dalam kampus ataupun luar kampus. Akan ada beberapa isu
yang dijawab dari sub-arah gerak ini dan sub-arah gerak ini akan membuka
peluang kolaborasi bagi lembaga dalam penyelesainnya.
Inspiraksi Karya
Rencana

1. Pemetaan isu berdasarkan potensi, keinginan lembaga, dan kondisi


global/nasional.
2. Membentuk kelompok-kelompok isu.
3. Menentukan koordinator isu.
4. Membuat rencana penyelesaian isu
5. Mengorganisasikan perencanaan
6. Menjalankan perencanaan
7. Melakukan kontrol terhadap perencanaan
Isu Inspiraksi Karya

1. Lingkungan Hijau Kampus Mandiri


Lingkup internal KM ITB secara yang mampu mengelola sampah kampus secara mandiri
Objektif :
- Partisipasi HMJ dalam regulasi mengelola sampah ruang sekretariat
- Pengelolaan daur ulang sampah menggunakan penerapan teknologi ilmu yang terkait
- Terdapat gerakan dalam pemberdayaan sampah non-organik

2. Penerapan Teknologi Asistif


Lingkup eksternal KM ITB dimana mahasiswa memperkenalkan teknologi sederhana kepada
masyarakat yang membutuhkan kebutuhan khusus
Objektif :
- Dilakukan dalam rangkaian pengabdian masyarakat di sekitar Kota Bandung
- Berbentuk community service
- Terdapat kerja sama dengan komunitas lokal
- Target berupa masyarakat berkebutuhan khusus
Isu Inspiraksi Karya

3. Pemberdayaan Teknologi Produksi


Berasal dari analisis potensi lembaga dimana mampu untuk mengusulkan teknik dalam
produksi bahan lewat teknologi yang dapat diuji coba dengan produk usaha lokal
Objektif :
- Ranah dapat berupa bidang pangan, lingkungan, serta terapan teknik rekayasa lainnya
yang menghasilkan suatu produk
- Ide dapat diuji coba ke dalam bentuk usaha mandiri
Isu Inspiraksi Karya

4. Penerapan Seni, Budaya, dan Sastra


Berasal dari usulan lembaga dimana adanya penerapan karya yang menerapkan unsur seni,
budaya, dan sastra
Objektif :
- Masih dalam tahap asistensi dengan pihak-pihak kampus yang bergerak dalam ranah
keilmuan seni dan desain

5. Gerakan Inovasi Bisnis


Terdapat usulan dari beberapa pihak dimana perlu bertumbuhnya semangat berwirausaha di
dalam KM ITB. Apabila memungkinkan bisnis yang dibangun adalah bisnis yang
mengkolaborasikan elemen seni, teknologi, dan bisnis.
Objektif :
- Masih dalam tahap asistensi dengan pihak-pihak kampus yang bergerak dalam ranah
bidang penerapan bisnis, teknologi, dan seni
Platform Media Sosial

Tujuan
Menyebarkan semangat karya dan inovasi kepada seluruh penjuru KM ITB.
Memberikan branding pergerakan karya inovasi yang menginspirasi.

Deskripsi
Membentuk platform media sosial dalam bidang karya inovasi secara
terpusat. Konten-konten yang ada didalam platform tersebut akan diisi
oleh lembaga-lembaga KM ITB atau anggota KM ITB. Platform ini akan
digunakan untuk menularkan semangat dan menginspirasi dalam pergerakan
karya inovasi.
Platform Media Sosial
Rencana

1. Kabinet membentuk platform media sosial secara terpusat.


2. Lembaga mengajukan konten atau kabinet mencari konten yang dapat
dimasukkan dalam platform media sosial
3. Kabinet akan berperan sebagai content dan social media manager
Konstelasi Karya

Tujuan
Mengarsipkan data-data yang berkaitan dengan karya inovasi. Data ini
bertujuan sebagai bentuk pembelajaran bagi generasi penerus.

Deskripsi
Konstelasi /kon·ste·la·si/ kumpulan orang, sifat, atau benda yang
berhubungan.
Lembaga-lembaga memberikan arsip karyanya kedalam suatu platform.
Platform arsip ini nantinya akan dikelola oleh kabinet atau lembaga yang
berkaitan dengan arsip tersebut.
Konstelasi Karya
Rencana

1. Kabinet membentuk platform arsip karya secara terpusat.


2. Lembaga dalam sub-arah gerak memasukkan arsipnya dalam platform tersebut.
3. Kabinet maintain platform tersebut.
KM ITB Expo

Tujuan
Menjadi sebuah event yang menunjukkan karya-karya hasil lembaga KM ITB
sebagai bentuk dinamisasi karya dalam internal KM ITB ataupun eksternal
KM ITB. Harapannya kegiatan ini bisa menginspirasi massa kampus untuk
berkarya.

Deskripsi
Membuat sebuah acara yang berisi beberapa kegiatan inovasi seperti lomba,
dinamisasi kampus, serta pameran. Pameran ini akan membutuhkan bantuan
lembaga untuk menyertakan karyanya dalam kegiatan ini.
KM ITB Expo
Rencana

1. Kabinet membentuk acara yang membangun semangat inovasi. Acara akan dibuat
berbeda dari acara-acara besar yang sudah ada.
2. Rencana acara sejauh ini menyerupai InnovationMove pada beberapa
kepengurusan sebelumnya, namun dengan innovation, improvement dan
modification.
3. Kabinet akan berperan sebagai penanggungjawab kegiatan.
4. Lembaga memamerkan karya dalam KM ITB Expo
Epidemi PKM

Tujuan
Menyebarkan virus PKM keseluruh penjuru kampus.

Deskripsi
Bersama-sama dengan lembaga KM ITB mendorong peningkatan proposal karya
di setiap lembaga.
Epidemi PKM
Rencana

1. Lembaga mensuasanakan platform kolaborasi Qui di media sosial atau/dan


ruang publik
2. Lembaga memastikan adanya x proposal yang dapat terdaftar di PKM. jumlah
sebesar x itu nanti akan disepakati (Saran terbuka)
3. Kabinet akan mengontrol dan membentuk infrastruktur agar target proposal
tembus.

Anda mungkin juga menyukai