Anda di halaman 1dari 1

PENDAHULUAN

Sebelum membahas tentang nilai nilai-nilai sosial yang terkandung dalam novel berjudul
Hujan karya Tere Liye ini, saya akan membahas tentang pengertian novel terlebih dahulu.
Menurut Scholes 1984:121 novel adalah cerita yang berkaitan dengan peristiwa nyata atupun
fiksional yang dibayangkan pengarang melalui pengamatannya terhadap realitas. Novel juga
bisa disebut sebagai karya imajinatif yang mengisahkan problematika kehidupan
pengarangnya, seseorang, ataupun beberapa orang hingga tahap penyelesaian atau solusinya.
Menurut Laelasari dan Nurlailah 2008:167 novel adalah karya fiksi yang menawarkan sebuah
dunia yang berisi model kehidupan yang diidealkan, dunia imajinatif yang dibangun melalui
berbagai unsur intrinsik seperti peristiwa, tokoh, plot atau alur cerita, latar, sudut pandang
dan lainnya.
Di dalam sebuah novel pasti terdapat beberapa nilai yang terkandung seperti nilai budaya,
nilai sosial, nilai religi, nilai pendidikan, nilai norma dan lain sebagainya. Namun pada
penelitian kali ini saya akan fokus pada nilai-nilai sosial. Nilai sosial adalah nilai yang dianut
oleh suatu masyarakat mengenai apa yang dianggap baik dan apa yang dianggap buruk oleh
masyarakat. Banyak perilaku yang menggambarkan nilai-nilai sosial dalam kehidupan
bermasyarakat seperti tolong menolong, toleransi, kepedulian, kasih sayang, hingga saling
menghormati. Namun pada penelitian kali ini, saya akan lebih mengerucut pada poin
menghargai antarsesama dan kepedulian antarsesama

Anda mungkin juga menyukai