Anda di halaman 1dari 1

Menurut saya tentang MAN 1 Tapin di Kabupaten Tapin itu adalah sekolah favorit.

Sekolah
yang meraih prestasi bergengsi yang patut diberi acungan jempol dan menjadi contoh. Seperti
masuk sebagai sekolah sehat nasional peringkat 12 tingkat nasional 2018. Menurut saya MAN 1
Tapin adalah lembaga untuk para siswa dan siswinya melakukan pembelajaran yang efektif di
bawah naungan para guru-guru. Dengan sistem pendidikan yang berkualitas sesuai dengan tujuan
pendidikan nasional hingga menjadikan muridnya berilmu pengetahuan, berketrampilan dan ber-
ahlak mulia serta mandiri. Seperti para siswa dan siswinya pada tiap-tiap pagi melakukan
tadarus Al-Qur’an bersama, juga sebulan sekali pada awal bulan semua siswa dan sisiwinya
beserta guru-guru melaksanakan sholat dhuha, hajat dan pembacaan surat Yassin beserta
tausiyah. Menurut saya tentang sekolah ini sama pada umumnya sekolah lain seperti
menyelenggarakan aktivitas belajar dan mengajar serta diajar hingga mendapat tujuan menjadi
manusia yang berkepribadian yang baik sebagai bekal hidupnya agar bahagia dunia dan akhirat
dengan jalan belajar sungguh-sungguh sesuai dengan tingkatan, jurusan dan lainnya. Seperti
sekolah pada umumnya, sekolah ini juga mempunyai atau menyediakan fasilitas atau sarana dan
prasarana yang mendukung pembelajaran atau lainnya seperti lcd hampir di setiap kelas dan lain-
lain. Sekolah kaya prestasi ini, lingkungan sekolahnya lumayan bersih dan hijau. Bahkan hampir
setiap kelas ada keran air dan sabun cuci tangan. MAN 1 Tapin sendiri yang bertempat di
kabupaten Tapin adalah tempat dimana saya sedang menimba ilmu agar berpengatahuan atau
berwawasan luas dan berbudi pekerti yang luhur dengan berlandaskan keimanan serta ketakwaan
kepada Allah SWT..

Anda mungkin juga menyukai